Sebagai makhluk sosial, manusia pasti membutuhkan manusia lainnya untuk memenuhi kebutuhan. Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk menjalin hubungan yang baik kepada semua orang.
Banyak cara untuk menjalin hubungan baik dengan banyak orang. Salah satunya dengan menghabiskan waktu bersama dan memainkan permainan yang dapat mempererat rasa kebersamaan diantaranya.
Bukan hanya dengan teman, permainan ini bisa kamu lakukan dengan pasangan atau keluarga. Apa saja permainan tersebut?
Berikut 3 permainan untuk membangun hubungan:
1. Telephaty test
Permainan ini bisa kamu mulai dengan cara memberikan petunjuk kepada pasangan atau lawan main untuk menutup mata mereka. Permainan ini cukup dimainkan dengan menunjukkan angka dengan jari secara spontan dan bersamaan. Atau, kamu bisa mengganti objek yang disebutkan dengan memberikan pertanyaan seperti menyebutkan nama buah secara bersamaan dan spontan.
Dari permainan ini, kamu bisa melihat apakah kamu memiliki pemikiran yang sama dengan lawan mainmu atau tidak. Jika kamu menyebutkan hal yang sama dengan lawan mainmu, kamu dianggap memiliki hubungan telepati yang kuat dengan lawan mainmu. Biasanya, permainan ini memiliki skor batasan untuk mengukur seberapa dekat dan kuat ikatan batinmu dengan lawan main.
2. This or That
Kamu pasti sering melihat permainan ini di kanal media sosial seperti Instagram atau Youtube. Permainan sederhana ini memberikan para pemain kesempatan untuk memilih sesuatu diantara semua pilihan yang diberikan. Permainan ini biasanya diberi waktu sepersekian untuk memilih apa yang mereka inginkan.
Misalnya, pemain diberi pilihan untuk berlibur di antara dua kota atau dua negara. Untuk mereka yang memiliki kesamaan tentang hal yang disukai, jawabannya akan sama. Pun ketika terjadi perbedaan, hal ini akan mempererat dan bisa membuat orang mengenal satu sama lain lebih dalam.
3. Boardgame
Kamu pasti tahu permainan monopoli. Selain monopoli, banyak permainan kartu atau boardgame lain yang bisa kamu mainkan dengan orang orang terdekat. Utamakan permainan yang memerlukan antar kelompok untuk berlawanan.
Hal ini bisa membuatmu mengasah skill teamwork dan berdiskusi lebih dalam antar pemain di kelompok agar permainan bisa dimenangkan secara berkelompok.
Selain permainan yang sudah disebutkan, banyak hal lain yang bisa dilakukan untuk mempererat hubungan antara satu dan lainnya. Komunikasi di dalam permainan tersebut yang akan membuat kita memupuk rasa kebersamaan yang tinggi dan saling memiliki satu sama lain.
Baca Juga
-
Jangan Bingung, 9 Langkah Ini Bisa Kamu Lakukan saat Merasa Stuck
-
Kamu Tidak Perlu Merasa Bersalah atas 6 Hal ini, Bentuk Cinta Diri Sendiri!
-
Bukan Hanya Soal Gaji, Ini 6 Alasan Karyawan Mau Bertahan di Perusahaan
-
7 Cara yang Bisa Kamu Terapkan Agar Pengeluaran Tidak Membengkak
-
7 Tanda Kamu Termasuk Orang yang Fast Learner, Salah Satunya Tidak Takut Salah!
Artikel Terkait
-
Privasi Vs Kepercayaan: Bisa Bikin Toxic, Ini Batasan Sehat dalam Hubungan di Era Digital
-
Mengulik Dinamika Persahabatan Dewasa dalam Novel 'Museum Teman Baik'
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
KKP dan Kemendes PDTT Kerja Sama Bangun Desa Agar Bisa Hasilkan Ikan untuk Makan Bergizi Gratis
Ulasan
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Bisa Self Foto, Abadikan Momen di Studio Terbesar Kota Jalur
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan