Bagi kamu pecinta film dan drama Korea bertema zombie, yuk merapat! Beberapa rekomendasi film dan drama Korea ini bakal sukses bikin kamu merinding sekaligus penasaran.
Horor dan thriller menjadi salah satu gendre yang paling banyak diminati para pecinta K-drama. Tidak salah apabila banyak industri film Korea yang berlomba-lomba memproduksi film dan drama bertema mayat hidup atau zombie.
Alur cerita yang menegangkan dan visualisasi yang luas biasa menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi pecinta zombie. Beberapa dari mereka bahkan berhasil masuk dalam nominasi penghargaan bergengsi dunia.
Penasaran? Ini dia 6 rekomendasi film dan drama Korea terpopuler bertema zombie yang bisa bikin kamu merinding saat menontonnya.
1. Train to Busan (2016)
Diperankan oleh aktor ternama, Gong Yoo, Train to Busan berhasil menarik perhatian para pecinta drama Korea kala itu. Menceritakan tentang perjalanan Gong Yoo dan putrinya yang masih kecil saat menaiki kereta api Seoul-Busan. Sepanjang perjalanan tersebut mereka harus berjuang melawan serangan zombie yang telah merebak di Korea, termasuk kereta yang ia dan anaknya tumpangi.
Dalam film berdurasi 118 menit ini, kamu akan dibawa ke dalam alur cerita yang menegangkan sekaligus bikin penasaran hingga akhir cerita. Tidak hanya itu, akting memukau dari para aktor dan aktris juga menjadi nilai plus untuk film bertema zombie ini, lho.
2. Kingdom (2019)
Mengambil latar belakang di era kerajaan Joseon, Kingdom dinilai sebagai drama Korea bertema zombie terbaik. Akting dan penataan visual yang totalitas dari para tim produksi serta aktor menjadikan Kingdom banyak disukai oleh para penikmat drama zombie.
Kingdom terbagi menjadi dua seri yang saling berhubungan. Seri pertama menceritakan tentang perjuangan sang Putra Mahkota Lee Chang untuk menghentikan penyebaran wabah misterius yang mengubah rakyatnya serta ayahnya menjadi zombie.
Seri kedua berjudul 'Kingdom: Ashin of the North' yang bercerita mengenai kebenaran asal asal-usul wabah misterius tersebut. Bagi kamu yang penasaran dengan alur cerita Kingdom dapat langsung menontonnya di Netflix.
3. Peninsula (2020)
Setelah sukses dengan Train to Busan, sang sutradara, Yeon Sang Ho kembali merilis sekuel film Train to Busan berjudul Peninsula. Kepopuleran film tersebut berhasil membawa Peninsula masuk dalam nominasi Festifal Film Cannes 2020.
Apabila sebelumnya mengambil latar belakang Kota Busan, Peninsula mengambil latar di wilayah semenanjung Korea Selatan. Tidak ada tanda-tanda wabah zombie segera berakhir. Bahkan situasinya semakin mencekam. Hampir semua orang berubah menjadi zombie.
Mantan tentara, Jung Seok (Gang Dong Won) dikirim ke semenanjung Korea untuk melaksanakan misi penyelamatan bersama angkatan laut Korea Selatan. Di sana, ia dihadapkan dengan para zombie yang bersiap menerkam. Penasaran seperti apa kisah Peninsula secara keseluruhan? Kamu dapat menontonnya melalui aplikasi Netflix.
4. Sweet Home (2020)
Sempat ramai diperbincangan warganet, drama ini cocok untuk menemani waktu luang kamu di rumah. Diperankan oleh aktor populer Song Kang, Lee Jin Wook, dan Lee Si Young, kamu akan dibawa masuk ke dalam suasana apartemen yang mencekam.
Bermula saat Cha Hyun Soo (Song Kang) yang pindah ke apartemen baru dan mulai terganggu oleh insiden-insiden aneh. Sebuah virus berbahaya menyebar dan mengubah orang-orang menjadi monster pembunuh yang memiliki kekuatan super.
Akting memukau dari para aktor serta visual efek yang luar biasa, Sweet Home menjadi drama yang tidak boleh kamu lewatkan.
5. Happiness (2021)
Bagi kamu pecinta film laga, drama Korea yang satu ini wajib kamu masukkan dalam list tontonan. Dibintangi oleh aktor dan aktris populer, Park Hyung Sik dan Han Hyo Jo, Happiness sukses membuat penonton penasaran dengan ending cerita keduanya.
Happines menceritakan perjuangan para penghuni apartemen untuk bertahan hidup melawan virus orang gila (zombie) yang banyak menginfeksi penghuninya. Jung Yi Hyun (Park Hyung Sik) dan Yoon Sae Bom (Han Hyo Jo) mempertaruhkan nyawa mereka untuk dapat keluar dari kompleks apartemen yang dijaga ketat oleh tentara.
Sifat para penghuni apartemen yang beragam turut membuat konflik di drama ini semakin seru. Meski bergenre thriller, penonton sempat dibuat baper oleh chemistry antara Jung Yi Hyun dan Yoon Sae Bom melalui beberapa adegan romance tipis-tipisnya, lho. Kamu dapat menyaksikan Happiness melalui aplikasi Netflix.
6. All of Us Are Dead (2022)
All of Us Are Dead menjadi salah satu drama Korea bertema zombie yang paling ditunggu-tunggu tahun ini. Sejak dirilis pada 28 Januari 2022 kemarin, drama tersebut langsung mendapat sambutan hangat dari penonton setia drakor.
Diadaptasi dari webtoon populer berjudul Now At Our School, serial Netflix ini bercerita mengenai sekelompok siswa SMA yang berusaha untuk bertahan hidup dari serangan virus Jonas yang membuat pasien berubah menjadi zombie.
Wabah tersebut pertama menyebar di gedung SMA Hyosan hingga membuat sebagian besar siswanya tertular.
Dibintangi oleh Yoon Chan Young dan Par Ji Hoo , kamu dapat menonton pertaruangan seru para siswa SMA melawan zombie dalam 12 episode melalui Netflix.
Itulah 6 rekomendasi film dan drama korea terpopuler bertema zombie bagi kamu pecinta genre horor dan thriller. Dari beberapa film dan drama Korea tersebut, mana, nih, sudah kamu tonton?
Baca Juga
-
Nantikan 4 Film Horor yang Bakal Tayang Oktober 2023
-
5 Film Horor 2023 yang Segera Tayang di Bioskop Indonesia
-
6 Tips agar Tidur Lebih Nyenyak, Kurangi Penggunaan Barang Elektronik
-
Mengenal 4 Personal Color yang Lagi Tren di Korea Selatan, Kamu Apa?
-
Film Korea Terbaru yang Tayang Tahun 2022, dari Genre Komedi Hingga Thriller
Artikel Terkait
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
5 Rekomendasi HP 5G Rp 3 Jutaan Memori Besar, Terbaik November 2024
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
4 Film Karya Kamila Andini, Sutradara yang Sindir Kemenbud
-
Dibintangi Atiqah Hasiholan, Film Terkutuk Bakal Tayang di 5 Negara
Ulasan
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
Terkini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?