Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Don Quixote Doflabongo
Space Sweepers (Imdb)

Tahun kemarin, tepatnya pada tanggal 5 Februari 2021, Korea Selatan mengeluarkan film pertamanya yang bertemakan luar angkasa yaitu Space Sweepers. Film ini tayang di salah satu platform streaming yaitu Netflix. Film ini disutradari oleh Jo Sung Hee dan berdurasi 137 menit. Space Sweepers sendiri merupakan film adaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama.

Space Sweepers dibintangi oleh sejumlah nama tenar di Korea Selatan seperti Song Jong Ki sebagai Kim Tae ho, Kim Tae Ri sebagai Kapten Jang, Jin Seon Kyu sebagai Tiger Park, dan You Hae Jin sebagai Bubs. Mereka adalah kelompok pembersih luar angkasa yang memiliki kapal pembersih luar angkasa bernama Victory.

Space Sweepers menceritakan kehidupan pada tahun 2092 di mana kondisi bumi pada saat itu sudah memprihatinkan dan tidak layak untuk ditempati oleh manusia. Sehingga seorang pendiri perusahan teknologi UTS yaitu James Sullivan yang diperankan oleh Richard Armitage, menciptakan sebuah tempat tinggal di luar angkasa yang dinamakan Distrik Pemukiman UTS untuk menggantikan bumi yang sudah sangat tercemar.

Namun hanya 5% manusia yang bisa menempati tempat itu. Sedangkan sisanya harus menetap di bumi yang sudah tercemar. Para penduduk yang masih tinggal di bumi sebagian besar menjadi pembersih luar angkasa. Nantinya, sampah-sampah yang mereka angkut dapat dijual ke pabrik demi mendapatkan upah agar bisa melangsungkan hidup.

Hingga suatu saat, ada sebuah kapal pembersih luar angkasa yang bernama victory yang dipimpin oleh Kapten Jang beserta 3 anak buahnya yaitu Kim Tae Ho, Tiger Park, dan sebuah robot bernama Bubs. Mereka menemukan seorang anak kecil yang bernama Dorothy. Dorothy sendiri jadi buronan karena dirumorkan dia adalah sebuah robot yang nantinya bisa meledak sewaktu-waktu, ciptaan kelompok bernama Rubah Hitam.

Kemudian kelompok Rubah Hitam menghubungi tim Kapten Jang dan bernegosiasi. Sementara itu, Kapten Jang dan timnya meminta tebusan untuk ditukarkan oleh Dorothy. Akan tetapi, proses pertukaran itu tidak pernah berjalan mulus karena selalu diganggu oleh orang-orang suruhan dari UTS.

James Sullivan tidak tinggal diam, dia juga berusaha mengambil Dorothy dari tim Kapten Jang dan kelompok Rubah Hitam. Kim Tae Ho di sini yang mempunyai masa lalu di mana dia memiliki seorang anak perempuan yang mirip dengan Dorothy jadi teringat anaknya.

Akhirnya, terungkap bahwa sebenarnya kelompok Rubah Hitam ada di pihak yang baik. Sedangkan James Sullivan merupakan penjahat di film ini yang akan membunuh Dorothy yang sebenarnya adalah anak manusia yang mempunyai partikel nano di tubuhnya yang bisa menjadi harapan agar bumi bisa digunakan kembali. Kita diperlihatkan bagaimana Dorothy dapat membuat tanaman yang sudah mati menjadi subur kembali.

Kalau kita lihat Space Sweepers sekilas mirip seperti Guardian of the Galaxy, tapi versi drama Korea. Cerita yang disajikan cukup simpel sehingga kita tidak perlu berpikir keraas untuk mencerna cerita dari film ini. Visual efek yang disajikan dan aksi-aksinya juga tidak kalah seperti film-film barat. Buat kalian yang belum nonton film Space Sweepers kalian bisa menontonnya di Netflix.

Don Quixote Doflabongo