Sebagai salah satu bagian dari Jatim Park 2, Batu Secret Zoo wajib masuk bucketlist-mu saat berkunjung ke Kota Batu. Koleksi binatang yang superlengkap dengan 10 bagian berbeda yang dapat dinikmati menjadi keunggulan Batu Secret Zoo sebagai salah satu kebun binatang terlengkap di Indonesia. Untuk masuk ke Batu Secret Zoo kamu cukup membayar sebesar Rp 140.000 (satu paket dengan Eco Green Park, Museum Satwa, dan Sweet Memories Selfie).
Batu Secret Zoo sendiri terletak di Jl. Raya Oro-Oro Ombo No. 9, Kota Batu, Jawa Timur. Untuk mencapat Batu Secret Zoo, kamu perlu berkendara selama 50 menit dari pusat Kota Malang. Memasuki Kota Batu, ada banyak papan penunjuk arah yang mengarahkanmu ke Batu Secret Zoo.
Memiliki luas lahan 14 hektare, Batu Secret Zoo memiliki wilayah berbeda dengan tema berbeda pula. Dengan luasan lahan yang sangat besar dan banyaknya wilayah yang harus dikunjungi semuanya, sebaiknya sebelum berkunjung ke Batu Secret Zoo, kamu mempersiapkan diri terlebih dahulu.
Gunakanlah pakaian yang nyaman untuk berjalan, dan pastikan menggunakan alas kaki yang nyaman untuk perjalan kaki. Jangan lupa juga siapkan memori dan baterai yang cukup ya untuk mendokumentasikan kegiatanmu disana.
Memasuki pintu, kamu akan disambut pada zona monyet dengan berbagam macam monyet menggemaskan seperti bekantan, monyet terkecil, dan banyak lainnya. Dilanjukan dengan Tiger Land yang berisi berbagai macam kucing besar, seperti singa, harimau, macan kumbang, macan tutul, singa putih.
Ada juga safari farm, berisi hewan hewan yang berasal dari Savannah. Zebra, gajah, dan jerapah adalah contoh hewan yang berada di zona safari farm. Zona Reptile garden dan Aquarium berada dalam satu bangunan. Ular putih, ular sanca, ular daun, dan kura kura dapat kamu temui di zona ini. Berang-berang juga ada di dalam kandang yang besar loh di sini. Lalu ada Baby Zoo dengan anak-anak binatang yang lucu nan menggemaskan. Ada juga zona burung, dengan berbagai macam burung dari jenis, warna, dan ukuran berbeda.
Pada beberapa spot juga disediakan wahana memberi makan binatang dan berfoto bersama binatang, tentunya telah melewati standar yang ditetapkan Jatim Park Group. Setelah lelah berkeliling kamu dapat bersantai sejenak di food court yang telah disediakan. Apabila lelah dan ingin menyewa e-bike juga bisa, namun sebaiknya kamu menyewanya dari awal. Karena e-bike disewakan dengan tarif per-jam.
Apabila berlibur ke Malang dengan teman atau keluarga, jangan lupa sempatkan diri untuk mengunjungi Batu Secret Zoo. Selain bisa berkenalan dengan hewan-hewan nan lucu, kamu juga dapat menambah ilmu pengetahuanmu loh mengenai dunia hewan.
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
-
Libur Paskah, Warga Jakarta Serbu Tebet Eco Park
-
Dari Musik Jazz hingga Hias Easter Egg: Deretan Aktivitas Seru Usai Lebaran untuk Liburan Keluarga
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Viral Seorang Remaja Terlempar dari Wahana Pendulum di Jatim Park 1, Sabuk Pengaman Tak Berfungsi?
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
Ulasan
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
Terkini
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari