Ketika berlibur ke Medan, sudah pasti kita akan mengunjungi daerah Berastagi yang terkenal dengan udaranya yang sejuk dan dingin. Perilaku ini hampir sama dengan rakyat Jakarta yang banyak menghabiskan waktu weekend bersama keluarga ke daerah Puncak Bogor yang sejuk dan menenangkan. Demikian juga di provinsi Sumatera Utara, daerah Berastagi.
Berastagi sejak dahulu kala terkenal sebagai daerah wisata yang sangat menjanjikan, tidak hanya sebagai pemasok sayur dan buah buahan untuk daerah Medan dan Sumatera Utara umumnya, hasil kebun nya juga banyak dikirim ke daerah lain atau ekspor ke luar negri, dimana Singapura dan Malaysia menjadi negara tujuan ekspor utama. Selain itu, banyak villa, penginapan, dan resort yang berdiri di sini, aneka destinasi wisata alam juga dapat ditemui di Berastagi.
Salah satu destinasi wisata keluarga yang cukup terkenal adalah Funland Mikie Holiday, yang berada di Resort Mikie Holiday, sebuah resort yang bagus dengan sarana taman hiburan outdoor di sebelahnya. Funland Mikie Holiday ini terletak sekitar 62 km dari kota Medan atau sekitar 2 jam 15 menit perjalanan, Sepanjang perjalanan kita akan disuguhi pemandangan Hutan Alam Silangit dengan hawa udara yang sejuk.
Funland Mikie Holiday beralamat di jalan Jamin Ginting km 50, Sempajaya Berastagi, Karo, Sumatera Utara. Lokasinya sendiri berada di pinggir jalan utama sehingga hampir dikatakan tidak ada kesulitan berarti untuk menemukan objek wisata ini. Luas area Funland ini sendiri mencapai 13 Ha, dan menjadi pelopor objek wisata outdoor di Sumatera Utara.
Tidak kurang 35 wahana permainan yang bisa kita nikmati di sana baik untuk anak anak maupun orang dewasa, antara lain Bon Voyage, dimana pengunjung bermain simulator seolah olah kita mengelilingi lautan lepas dengan menggunakan kapal. Buzz Coaster, merupakan wahana kereta luncur dengan panjang lintasan 73 meter meliuk naik turun dengan gerbong sejumlah 5 gerbong. Dolphin Bay, permainan ini sangat menantang adrenalin dimana kita duduk di kursi yang berputar seperti baling-baling yang mengayunkan pengunjung.
Masih banyak lagi wahana seru lainnya seperti Fly Up, Bumper Bee, Tsunami, Pterosaur, Sea Monster dan banyak lainnya. Untuk tiket masuk kesana pengunjung cukup membayar Rp 95.000 untuk paket terusan. Sementara untuk anak anak dibawah ketinggian 90 cm atau orangtua diatas 55 tahun dikenakan biaya Rp 40.000. Objek wisata ini buka setiap hari, kecuali ada hari khusus tertentu mereka tutup yang akan diumumkan lewat instagram resmi mereka. Sebagai informasi traveler ingin berkunjung kesini , sebelum berkunjung paling tidak usahakan membaca prakiraan cuaca dari BMKG, karena letaknya di daerah perbukitan rawan hujan.
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
5 Destinasi Wisata Sejuk di Indonesia, Lengkap dengan Pilihan Outfit yang Menghangatkan
-
Menikmati Liburan Tenang dan Berkelanjutan: Ini 4 Rekomendasi Akomodasi Ramah Lingkungan di Lombok
-
10 Surga Tersembunyi di Lombok, Wisata Lombok yang Lagi Hits
Ulasan
-
Misteri Kerajaan Bawah Laut dalam Novel Pearlspire Kingdom
-
Ulasan Buku Tahu Gak Tahu, Bahas Fenomena Sosial Lewat Ilustrasi yang Unik
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
Terkini
-
3 Calming Toner Berukuran Jumbo, Solusi Hemat untuk Redakan Kemerahan
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru