Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Bagus Sudewo
Produk Skincare dari Brand Crosx (www.cosrx.com)

Hai beauty lovers! Tahukah kamu Cosrx, brand asal Korea yang saat ini sedang populer di Indonesia? Ya, kamu gak salah dengar. Produk Cosrx asal Korea Selatan hadir di Indonesia sejak tahun 2020 dan langsung merebut hati para pecinta skincare.

Dalam 6 bulan terakhir, Cosrx menjadi salah satu brand favorit yang banyak dicari dan digunakan oleh konsumen Indonesia. Penasaran apa sih yang bikin Cosrx begitu spesial? Yuk, simak ulasan lengkapnya di artikel ini!

Salah satu alasan mengapa Cosrx begitu digemari oleh cewek Indonesia adalah karena produk-produknya telah menjadi favorit para pecinta kecantikan Indonesia. Cosrx menawarkan produk berkualitas tinggi dengan bahan-bahan unik yang aman untuk kulit.

BACA JUGA: Menjajal Pengalaman Unik di Confee Semarang, Nongkrong Seru di Container Box

Tak heran banyak beauty influencer dan TikTokers merekomendasikan produk Cosrx sebagai bagian dari skincare rutin mereka.

Tapi, kamu tau gak siapa brand ambassador Cosrx? Ya, dia adalah Jeon Somi, idol K-pop yang cantik dan berbakat. Jeon Somi ditunjuk sebagai brand ambassador Cosrx sejak Februari 2023 lalu, dan sejak itu popularitas Cosrx di Indonesia semakin meningkat. Banyak cewek yang ingin mencoba produk Cosrx karena terinspirasi dari Jeon Somi yang memiliki kulit sehat dan glowing.

Jeon Somi juga berkunjung ke Indonesia bulan ini untuk bertemu dengan para penggemar dan teman COSRX di acara fan meeting yang diselenggarakan oleh Cosrx. Acara ini membuktikan bahwa Cosrx sangat peduli dengan konsumen dan penggemarnya di Indonesia.

BACA JUGA: 3 Pilihan Produk untuk Creambath dari Rumah, Nggak Perlu Repot ke Salon!

3 Kandungan Unik di Produk Cosrx

Ilustrasi Bahan Aktif Skincare (Pexels/Karolina Grabowska)

1. Betaine Salicylate

Sudahkah kamu mencoba Morning Gel Cleanser dari Cosrx? Produk ini mengandung bahan super aktif untuk kulit yaitu betaine salicylate. Apa itu Betaine Salicylate?

Betaine Salicylate adalah bahan yang terbuat dari campuran asam salisilat dan betaine. Asam salisilat merupakan bahan yang dapat mengatasi jerawat dan mengangkat sel kulit mati, sedangkan betaine merupakan bahan yang dapat melembabkan kulit. Betaine salisilat lebih ringan dari asam salisilat. Jadi, betaine salicylate ini adalah kombinasi sempurna untuk exfoliator dan moisturizer!

Betaine salisilat banyak ditemukan pada produk K-Beauty. Manfaat utama betaine salicylate untuk kulit kita adalah melawan jerawat dan mengangkat sel kulit mati. Dengan Cosrx Morning Gel Cleanser, kulit kita jadi tampak segar kembali.

2. Snail Secretion Filtrate

Advanced Snail 96 Mucin Power Essence Serum dari Cosrx memiliki bahan aktif berupa Snail Secretion Filtrate atau lebih dikenal dengan sebutan snail mucin. Snail mucin adalah bahan populer dalam tren K-beauty. Kandungan ini memiliki banyak manfaat untuk kulit kita. Snail mucin bisa membantu kulit kita terlihat dan terasa lebih muda, lho!

Menurut ahli kimia kosmetik Beauty Brains, snail mucin melembabkan kulit, meningkatkan produksi kolagen alami, dan menyembuhkan sel kulit yang menua dan teriritasi. Wow, itu keren bukan?

BACA JUGA: 4 Jenis Jeruk di Indonesia yang Wajib Kamu Ketahui

3. Melaleuca Alternifolia Leaf Oil

Tahukah kamu bahwa beberapa produk Cosrx diperkaya dengan minyak Melaleuca alternifolia? Melaleuca alternifolia oil, nama lain dari tea tree oil, merupakan bahan alami yang sangat baik untuk kulit kita.

Menurut Biomedicine & Pharmacotherapy Journal, tea tree oil mengandung bahan aktif terpinen-4-ol, yang memiliki sifat antibakteri, antiinflamasi, antivirus, dan antijamur. Dengan cara ini, tea tree oil dapat membantu membersihkan kulit kita dari kotoran, minyak berlebih, jerawat dan masalah kulit lainnya. Mantap kan?

Nah, itu dia tiga bahan unik khas K-Beauty dalam produk Cosrx. Yuk, segera miliki dan rasakan langsung manfaatnya untuk kulitmu dengan Cosrx!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Bagus Sudewo