Berbicara tentang tempat hangout di Bandung mungkin tidak akan pernah ada habisnya, pasalnya kota dengan julukan Paris Van Java ini selalu menghadirkan destinasi wisata yang menarik dan unik yang sayang jika dilewatkan, salah satunya yaitu Sun Date Moon.
Sun Date Moon merupakan salah satu destinasi wisata kuliner berupa cafe yang terletak di Jl. Prof. Dr. Sutami No.89a, Sukarasa, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat.
Cafe satu ini pertama kali beroperasi pada tahun 2021 lalu, sejak pertama kali beroperasi cafe Sun Date Moon ini telah menarik perhatian banyak orang dan ramai diperbincangkan di sosial media karena keunikannya.
Sun Date Moon hadir dengan tema matahari yang jatuh cinta kepada bulan, Sun melambangkan timur tengah dan Moon melambangkan Yunani, keduanya dipersatukan oleh sebuah samudra, hal tersebut dituangkan dan dapat dirasakan melalui interior dan lukisan mural yang terpajang rapi di beberapa sudut ruangan.
Cafe ini terdiri dari 2 lantai dengan space yang cukup luas, saat memasuki lantai pertama para pengunjung akan disambut dengan patung berukuran besar berbentuk kepala berkacamata dengan simbol tangan menyilang dan dua patung tangan berukuran lebih kecil didepannya yang saat unik.
Tak hanya itu dilantai ini juga terdapat sebuah kolam dengan lantai beralaskan pasir putih yang akan memberikan kesan tropis ala beach club di pulau Bali, tempat ini merupakan yang salah satu ikon dari Sun Date Moon dan sangat cocok dijadikan sebagai spot berfoto OOTD yang Instagramable.
Memasuki lantai kedua suasana tropis akan terasa semakin kental, dimana terdapat beberapa set meja kursi yang ditata secara berhadapan dengan atap yang terbuat dari material jerami, di lantai ini juga para penhunjung bisa menikmati indahnya view kolam yang berada di lantai dasar.
Tidak hanya menghadirkan tempat yang unik, Sun Date Moon juga menyediakan berbagai macam menu makanan dan minuman yang lezat dengan harga yang cukup bersahabat, diantara ada piramida burger, american mix grill, bali silroin, puffie, smoke ice cream, cappucino, apple tea, red velvet dan lainnya.
Sun Date Moon buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai pukul 23.00. Jika kamu kebetulan sedang berada di kota Bandung jangan lupa untuk mampir ke tempat ini ya.
Baca Juga
-
Liburan Antiboros! 4 Destinasi Wisata dengan Promo Spesial Ramadan
-
Dari Pennywise hingga Nosferatu: 4 Film Bill Skarsgard yang Wajib Ditonton
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!
-
4 Rekomendasi Film Horor Ratu Sofya yang Bikin Bulu Kuduk Berdiri
-
Siap-Siap! 5 Film Indonesia Ini Akan Tayang di Netflix pada Februari 2025
Artikel Terkait
-
Tak Cuma Saddil dan Jordi Amat, Bos Persib Akui Komunikasi dengan Jay Idzes dan Ragnar Oratmangoen
-
BRI Liga 1: Kans Persib Bandung Samai Rekor Back to Back Juara Bali United
-
Tanpa Tyronne Del Pino saat Jamu Bali United, Persib Bakal Sulit Cetak Gol?
-
Pemerkosaan di RSHS: Mengurai Benang Kusut Kekerasan Seksual di Indonesia
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
Ulasan
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?
-
Ulasan Novel Perempuan di Titik Nol: Membongkar Dunia Patriarki bagi Wanita
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Review Film Zero: Ledakan Visual dan Kritik Politik
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'