Siapa yang tidak mengetahui Wisata Gunung Pancar? Destinasi tersebut merupakan salah satu tempat wisata alam cukup populer di kawasan Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Berada di kawasan yang mudah diakses dari berbagai kota, Wisata Gunung Pancar menjadi salah satu opsi tempat liburan singkat yang dapat dikunjungi bersama teman dan anggota keluarga.
Pastinya destinasi wisata berikut juga cocok sekali dijadikan tempat untuk merehatkan pikiran karena didukung dengan nuansa sejuk nan damai, berbanding terbalik dari hiruk pikuk perkotaan.
Penasaran dengan hal-hal menarik apa saja yang dapat dilakukan di destinasi berikut? Langsung saja simak ulasan mengenai Wisata Gunung Pancar yang akan dibahas di bawah ini.
Daya Tarik Gunung Pancar
Daya tarik utama yang dimiliki oleh Wisata Gunung Pancar terdapat pada suasana sekitar kawasan wisata yang menyegarkan berkat keberadaan pepohonan pinus yang tumbuh subur di sekitar.
Dengan kualitas udara yang masih asri, Wisata Gunung Pancar menjadi salah satu pilihan destinasi yang dapat dikunjungi untuk melakukan berbagai aktivitas alam menyenangkan.
Pengunjung dapat melakukan kegiatan tracking dengan rute yang telah ditentukan oleh pengelola dengan jadwal keberangkatan dimulai dari pukul 7 pagi hingga 12 siang.
Tidak hanya itu, wisatawan juga dapat camping bersama dengan teman dan anggota keluarga dengan membawa peralatan dan keperluan berkemah masing-masing.
Tidak hanya menjelajahi alam, tempat Wisata Gunung Pancar juga dapat dijadikan sebagai salah satu destinasi untuk mempelajari kebudayaan seperti tari tradisional, musik daerah dan kesenian lainnya.
Memiliki keindahan alam yang sangat mempesona, tidak jarang juga ada beberapa wisatawan yang sengaja berkunjung untuk melakukan sesi foto prewedding.
Fasilitas Wisata Gunung Pancar
Pengelola Wisata Gunung Pancar juga tidak luput menyediakan berbagai fasilitas penunjang untuk mendukung kenyamanan pengunjung, seperti salah satunya adalah area parkir kendaraan yang luas.
Tidak hanya itu, di tempat Wisata Gunung Pancar juga ada sebuah area pondok kerja, di mana tempat tersebut dapat dimanfaatkan pengunjung untuk bekerja di tengah suasana alam yang tenang.
Ada juga sarana pemandian yang dapat dikunjungi setelah puas beraktivitas di kawasan Wisata Gunung Pancar.
Wisatawan yang datang dari luar daerah juga dapat menginap di shelter dan berbagai fasilitas penginapan Wisata Gunung Pancar lainnya yang nyaman untuk ditempati.
Alamat dan Harga Tiket Masuk Wisata Gunung Pancar
Bagi wisatawan lokal yang ingin berkunjung ke Wisata Gunung Pancar diharuskan membayar tiket masuk senilai Rp5.000 di hari kerja dan Rp7.500 di akhir pekan.
Untuk wisatawan asing dikenakan biaya tiket masuk yang berbeda, yakni senilai Rp100.000 per orang di hari kerja dan Rp150.000 per orang di akhir pekan.
Adapun lokasinya berada tidak jauh dari kawasan perkotaan, yakni beralamat di Taman Wisata Alam Gunung Pancar, Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
-
Serunya Bermain dan Berkenalan dengan Koleksi Unggas di Bali Bird Park
Artikel Terkait
-
Muncul ke Publik Pakai Baret Oranye, Anies Akhirnya All Out Kampanyekan Pram-Rano Jelang Pencoblosan 27 November
-
Jelang Musim Hujan dan Natal, Pemerintah Segera Bangun Huntara Bagi Korban Erupsi Lewutobi
-
Tak Akan Kehilangan Hak Pilih, Mendagri Bangun TPS Khusus di Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi Laki-laki
-
Jadi Pilihan Wisata Religi, Di Mana Lokasi Makam Sunan Gunung Jati?
-
136 Fasilitas Kesehatan di Lebanon Hancur, PBB Kecam Serangan Israel
Ulasan
-
Ulasan Novel Quatre Karya Venita Beauty: Memilih Antara Mimpi Atau Realita
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Ulasan Buku Jack Ma Karya Adhani J. Emha: From Zero to Hero
Terkini
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'