Film The King of Kings dikonfirmasi akan melakukan penayangan perdana pada masa prapaskah di bioskop Indonesia. Film animasi yang diangkat dari The Life of Our Lord karya Charles Dickens tersebut dipersiapkan rilis pada 18 April atau bersamaan dengan perayaan Jumat Agung.
Jadwal perilisan The King of Kings tersebut dikonfirmasi langsung oleh jaringan bioskop di Indonesia melalui unggahan terbafu di media sosial, salah satunya yakni Cinema XXI.
"Dari cerita pendek karya Charles Dickens yang mengisahkan besarnya kekuatan harapan, cinta, dan penebusan yang abadi dari mata seorang anak. Dibintangi aktor ternama sebagai pengisi suara, mulai dari Pierce Brosnan, Oscar Isaac sampai Kenneth Branagh," ungkap Cinema XXI di unggahan terbaru mereka.
"The King of Kings tayang mulai 18 April," lanjut mereka.
Kabar yang sama turut disampaikan oleh Cinepolis Indonesia yang telah memasukkan The King of Kings ke dalam daftar jadwal tayang pekan ini.
The King of Kings sendiri merupakan film yang berkisah mengenai Charles Dickens (Kenneth Branagh) dan anak laki-lakinya, Walter (Roman Griffin).
Ketika Charles Dickens tengah membacakan novel bertajuk A Christmas Carol di atas panggung, Walter mengganggu pertunjukan tersebut ketika berperan sebagai Raja Arthur di belakang panggung. Walter lalu dimarahi ayahnya sebelum pergi.
Pada malam harinya, atas saran istrinya, Dickens pun memutuskan untuk berbaikan dengan Walter. Ia menggunakan kecintaan Walter pada sang raja.
Charles Dickens menceritakan kepada Walter mengenai kehidupan Raja di atas segala raja, yakni Yesus Kristus, mulai dari kelahiran, pelayanan, penderitaan, kematian, hingga kebangkitan-Nya.
The King of Kings sendiri digarap oleh arahan sutradara Jang Seong-ho yang diangkat dari kisah yang ditulis Charles Dickens dalam The Life of Our Lord.
Film The King of Kings ini ditaksir telah menelan bujet produksi US$5 juta dan telah mengumpulkan US$21,2 juta dari box office global per Rabu (16/4). Film tersebut pun sudah tayang di Amerika Serikat sejak 11 April lalu.
The King of Kings dimainkan sebagai kisah serius yang berakhir dengan penyaliban Yesus.
Jang tidak memperlihatkan kepada penonton terkait darah dari cambukan sang tokoh utama. Bahkan saat Yesus ditampilkan dipaku di kayu salib. Titik-titik sayatan di telapak tangannya dan darah tidak pernah ditampilkan ke dalam adegan.
Setelah Yesus berhasil menyelamatkan seorang wanita dari hukuman rajam dengan membuat orang banyak menyadari dosa-dosa mereka sendiri, Dickens pun memberi tahu Walter bahwa beberapa orang menggunakan firman Tuhan untuk mencoba memanipulasi orang lain.
The King of Kings segera tayang mulai 18 April di bioskop Indonesia.
Penayangan The King of Kings ini juga diramaikan oleh sederet film baru lainnya asal Indonesia. Seperti film Blockbuster garapan Joko Anwar bertajuk Pengepungan di Bukit Duri yang akan tayang pada 17 April.
Film tersebut mengisahkan cerita mengenai kerusuhan besar yang terjadi di sebuah kota tempat sekolah berada. Keadaan itu memaksa sekelompok siswa dan guru untuk bertahan hidup di tengah serangan teror brutal dari para murid.
Dalam film ini Joko Anwar akan mengangkat isu-isu penting yang terjadi di tengah masyarakat. Sang sutradara mengaku ingin membuat karya yang mendesak dan berhubungan dengan kehidupan masyarakat Indonesia.
“Saya merasa harus bisa menghadirkan sesuatu yang bukan saja baru, tapi lebih urgent, lebih relevan,” ujarnya dalam suatu wawancara baru-baru ini.
Naskah film Pengepungan di Bukit Duri bahkan telah ditulis sejak 2007.
Baca Juga
-
Segera Comeback, BIGHIT Rilis Daftar Tujuh Lagu untuk Album Echo dari Jin BTS
-
Raih Nobel Sastra 2024, Han Kang Siap Rilis Buku Baru 'Light and Thread'
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
Artikel Terkait
-
Geely Dianugerahi Penghargaan Internasional Atas Kualitas dan Kinerja Keberlanjutan
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
60 Twibbon Paskah 2025 untuk Ucapan Selamat Diunggah ke Media Sosial
-
Timnas Indonesia vs China: Kevin Diks Bakal Duel Lawan Mantan Rekan Setim
-
Viral SD di Purwokerto Sewa 47 Angkot Demi Nobar Film Jumbo, Sutradara Sampai Terharu
Ulasan
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
-
Film Home Sweet Home: Rebirth, Benturan Antara Dunia Nyata dan Supranatural
-
Ulasan Novel Love, Mom: Surat Berisi Teka Teki Meninggalnya Sang Ibu
Terkini
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style