Allkpop melansir, TWICE sukses mencetak prestasi lainnya dengan meraih lebih dari 1 juta pengikut di LINE Music, salah satu platform streaming musik on-demand di negeri sakura, Jepang. Pencapaian ini menjadikan TWICE sebagai artis wanita asing pertama dan satu-satunya yang mencapai tonggak sejarah dalam sejarah platform tersebut.
Menariknya, TWICE mengikuti hanya dalam waktu 11 hari setelah BTS juga mencapai prestasi serupa. Secara keseluruhan, TWICE menempati peringkat kelima dengan pengikut terbanyak, setelah BTS dan artis Jepang terkemuka, seperti GReeeN, Nishino, dan Aimyon.
Sementara itu, di tahun ini TWICE siap sambut Anniversary debut Jepang kelima mereka dengan berbagai perilisan, mulai dari "TWICE 4th BEST ALBUM # TWICE" yang dirilis pada 3 Maret, "TWICE JAPAN DEBUT 5th Anniversary DVD" pada 5 Mei, dan "TWICE JAPAN 4th ALBUM" pada 7 Juli.
TWICE juga baru saja menyeselesaikan konser offline pertama mereka yang digelar di Seoul pada 25 dan 26 Januari bertempat di KSPO Dome. Setelahnya, TWICE akan melanjutkan tur dunia keempat mereka bertajuk "4TH WORLD TOUR III" dimulai di The Forum Los Angeles pada 16 Februari, Oakland Arena pada 18 Februari, Dickies Arena Dallas pada 22 Februari, State Farm Arena Atlanta pada 24 Februari, dan UBS Arena New York pada 26 Februari. Kemudian dilanjut di Tokyo Dome, Jepang pada 23-24 April 2022 mendatang.
Girl group beranggotakan Jihyo cs ini terakhir kali mengeluarkan single Jepang Natal bertajuk "Doughnut". Single ini dirilis pada 15 Desember 2021. Lagu utamanya "Doughnut" mengusung genre Contemporary R&B dan Smooth Soul. Secara keseluruhan, 'Doughnut' termasuk ke dalam bagian dari album ketiga Jepang mereka berjudul 'Perfect World' yang telah rilis pada 28 Juli 2021 lalu. Selain "Doughnut" terdapat lagu b-side berjudul “Wonderful Day."
Tercatat pada tanggal 14, "Doughnut" TWICE meraih sertifikasi gold. Single Jepang ke-9 TWICE ini tercatat telah terjual lebih dari 100 ribu unit dalam waktu kurang dari sebulan. Dengan ini, "Doughnut" menjadi album ke-15 TWICE yang berhasil meraih sertifikasi RIAJ. Pencapaian ini menjadikan TWICE sebagai girl group K-Pop dengan jumlah album bersertifikat terbanyak di Jepang.
Selamat untuk TWICE atas pencapaiannya menjadi artis wanita asing pertama dengan 1 juta pengikut di LINE Music!
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Adu Strategi Pelatih Korea Selatan vs Jepang di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Tak Bisa Ongkang Kaki
-
Kenang Jepang Libas Timnas Indonesia, Hajime Moriyasu Singgung Sosok Ini
-
Jepang dan Filipina Jadi Garda Depan AS Hadapi China? Ini Rencananya!
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
24 Jam Diserang Suara Bising: Begini Kisah Penduduk Perbatasan Korsel-Korut yang Tak Bisa Tidur!
Entertainment
-
7 Drama Korea Tayang Desember 2024, Ada Squid Game Season 2!
-
Sinopsis Drama Korea Who Is She, Dibintangi Kim Hae Sook dan Jung Ji So
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
-
Jelang Episode Akhir, Pemeran 'Family by Choice' Bagikan Adegan Favoritnya
-
Rilis Poster Baru,Ini Hubungan Ju Ji Hoon dan Jung Yu Mi di Love Your Enemy
Terkini
-
Transparansi Menjaga Demokrasi di Balik Layar Pemilu, Wacana atau Nyata?
-
Ulasan Novel Semasa, Mencari Arti Rumah dalam Kisah Keluarga Kecil
-
Polemik KPU Menghadapi Tekanan Menjaga Netralitas dan Kepercayaan Publik
-
Review Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri, Sekuel yang Lebih Ngeri
-
Ulasan Film 'Green Book': Bersatunya Dua Perbedaan dalam Satu Mobil