Kabar gembira bagi para pencinta film bergenre detektif berhembus. Setelah sukses dengan film Enola Holmes yang dirilis pada tahun 2020, sekuel film yang mengangkat kisah adik dari detektif terkenal Sherlock Holmes tersebut dipastikan kembali dibuat. Disadur dari laman digitalspy, film Enola Holmes 2 yang kembali dibintangi oleh aktris Millie Bobby Brown, direncanakan akan rilis pada akhir tahun ini. Menurut encana awal, Film Enola Holmes 2 akan tayang pada bulan September 2022 mendatang.
Berdasarkan informasi sebagaimana dihimpun, film ini mengangkat tentang kasus pertama yang ditangani oleh Enola Holmes. Setelah pada film pertama lalu Enola (diperankan oleh Millie Bobby Brown) berhasil mengungkapkan tentan misteri hilangnya sang ibu di hari ulang tahun dan juga konspirasi yang melibatkan para tokoh elit. Di film kedua ini, kasus yang ditanganinya menjadi lebih spesifik.
Pada kasus pertama ini, Enola Holmes harus mengungkap misteri hilangnya seorang gadis. Ternyata kasus tersebut merembet pada konspirasi yang berbahaya. Karena hal inilah pada akhirnya Enola Holmes harus meminta bantuan teman-teman dan kakaknya, Sherlock Holmes (diperankan oleh Henry Cavill).
Kesuksesan atau kegagalan Enola dalam pengungkapan kasus ini tentu saja menjadi sebuah hal yang sangat penting baginya. Pasalnya, selain merupakan kasus perdana yang ditanganinya, kasus ini juga berkaitan dengan kelanjutan karier Enola. Jika dirinya gagal, maka kredibilitasnya tentu dipertanyakan oleh publik. Terlebih, dengan nama besar yang dimiliki oleh Sherlock Holmes, sang kakak, Enola mau tak mau harus bisa menyelesaikan kasus tentang hilangnya gadis ini.
Bagaimana? Sudah mulai penasaran dengan film ini? kita tunggu saja ya tanggal perilisannya. Karena menurut jadwal, film ini masih dalam proses pengambilan gambar, sebelum pada akhirnya akan dirilis setidaknya pada pertengahan atau akhir tahun ini.
Sekadar informasi, film Enola Holmes pertama yang rilis pada tahun 2020 lalu menjadi salah satu film terlaris di Netflix lho. Dari sumber greenscene, film Enola Holmes pertama berhasil masuk sepuluh besar film yang paling banyak ditonton, sehingga ketika mereka mengumumkan sekuel kedua dari film ini, pihak Netflix pun menerimanya dengan senang hati. Lalu, kira-kira film kedua ini akan kembali menuai kesuksesan seperti film pertama yang lalu atau tidak ya? Tentu hanya waktu yang bisa menjawabnya
Tag
Baca Juga
-
Jadi Lawan Terkuat Garuda di FIFA Series, Bulgaria Ternyata Tak Asing dengan Sepak Bola Indonesia
-
Tak Panggil Pemain dari Eropa, Penggawa Kesayangan STY Berpotensi Comeback Bareng John Herdman?
-
Kilas Balik Pertemuan Indonesia dengan para Rival di FIFA Series, Pernah Punya Kenangan Manis?
-
FIFA Series 2026 dan Harapan Pendukung Timnas Indonesia yang Terbanting Kenyataan!
-
Guliran FIFA Series 2026 dan 2 Alasan dari Semesta yang Patahkan Klaim PSSI Anak Emas FIFA
Artikel Terkait
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!