Lagu OST baru Jungkook BTS yang diproduseri langsung oleh Suga terus memecahkan rekor di berbagai chart musik seluruh dunia. Seperti diketahui, pada 11 Februari 2022 lalu, Jungkook dan Suga merilis lagu baru 'Stay Alive' sebagai original soundtrack (OST) webtoon serta web novel BTS '7 Fates: CHAKHO.'
Pada hari pertama peluncurannya, 'Stay Alive' mencetak banyak rekor di tangga lagu iTunes internasional. OST tersebut menjadi lagu tercepat oleh penyanyi solo Korea mana pun dalam sejarah yang mencapai No. 1 di tangga lagu iTunes Top Songs di lebih dari 80 negara berbeda, hanya dalam waktu 6 jam setelah dirilis.
'Stay Alive' bahkan menyapu posisi No. 1 di iTunes Top Songs di delapan wilayah pasar musik terbesar di dunia, yaitu Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Prancis, Kanada, Australia, Belanda, dan Jerman.
Lagu 'Stay Alive' kini bergabung dengan 'Sweet Night' milik V BTS sebagai OST Korea pertama dan satu-satunya yang berhasil menduduki posisi No. 1 iTunes di negara Inggris.
Selain itu, dengan 'Stay Alive', kini Jungkook BTS menjadi solois Korea tercepat yang mencapai No. 1 iTunes di negara Inggris hanya dalam waktu 5 jam setelah dirilis. Di atas semua pencapaian itu, 'Stay Alive' juga telah membuat sejarah di Spotify juga.
Menurut laporan Soompi, pada Minggu (13/2/2022), 'Stay Alive' telah jadi lagu dengan debut terbesar dalam sejarah spotify dengan berhasil meraih 4.273.772 streaming yang mengesankan pada hari pertama perilisannya. Itu adalah jumlah streaming hari pertama tertinggi dalam sejarah spotify untuk lagu yang dirilis oleh solois K-pop.
Rekor sebelumnya dipegang oleh Rosé BLACKPINK dengan lagu 'On The Ground,' yang mengumpulkan 3.262.615 streaming dalam 24 jam pertama.
Berikut adalah daftar 5 lagu teratas oleh solois K-pop dengan jumlah streaming hari pertama tertinggi di spotify:
- Jungkook BTS 'Stay Alive' (Prod. Suga) 4.27 M
- Rosé BLACKPINK 'On The Ground' - 3.26 M
- Lisa BLACKPINK 'Lalisa' - 3.25 M
- Juice WRLD ft. Suga 'Girl of My Dreams' - 3.22 M
- Rosé BLACKPINK 'Gone' - 2.94 M
'Stay Alive' juga menduduki peringkat 5 di chart 'Spotify Global' dan no. 3 di chart 'Top 200 Spotify,' menjadikannya sebagai salah satu lagu yang paling banyak diputar di spotify oleh artis Korea pada tahun 2022.
Selamat untuk Jungkook dan Suga atas torehan prestasinya yang bersejarah!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Kunci Kompaknya BTS, Jin Sebut RM Sebagai Pemimpin yang Dapat Diandalkan
-
BTS Disebut akan Comeback Grup pada 2026 Imbas Pidato Pimpinan HYBE
-
Kejutkan Penggemar, V BTS Bakal Rilis Lagu Natal Kolaborasi dengan Bing Crosby
-
Viral Sampai Masuk TV, Penabuh Gendang Asal Lombok Dihujat ARMY Gegara Mirip V BTS
-
BTS: Pengaruhnya pada Kehidupan Fandom ARMY di Tengah Kontroversi
Entertainment
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
Terkini
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
Ulasan Novel Persona: Kisah Remaja dalam Menghadapi Ekspektasi Sosial
-
Gantengnya Yanan, Villain di Drama Fangs of Fortune Bikin Susah Dibenci
-
Imbas Ancaman Putus Kontrak, ADOR Janji Atasi Masalah dengan NewJeans
-
Bikin Makeup Flawless dan Terlindungi! 3 Produk Primer yang Mengandung SPF