Serial original Netflix yang tayang secara global pada 11 Maret 2022 bergenre komedi musikal Spanyol, Once Upon a Time... Happily Ever After, dibintangi oleh penyanyi Kolombia Sebastian Yatra, dalam debut aktingnya.
Serial bergenre fantasi dan memiliki total 6 episode ini bercerita tentang legenda sebuah kota kecil. Kota tersebut terkena kutukan yang disebabkan oleh pasangan beda kasta antara nelayan miskin dan putri mahkota. Hubungan keduanya ditentang oleh keluarga sang putri, ini disebutkan dapat mempermalukan kerajaan.
Akan tetapi, sang putri yang bernama Soledad bersikeras untuk terus bersama kekasihnya. Untuk membuktikan kalau Diego layak untuk mendampingi sang putri di kerajaan, laki-laki itu memutuskan untuk ikut pergi berperang. Sebelum berangkat, ia mendatangi penyihir yang ingin memastikan Diego terus hidup. Penyihir itu memberikan naga biru kecil, untuk memberikannya kepada Soledad agar menjaganya selama Diego pergi.
Untuk memecahkan mantra tersebut, Diego dan Soledad harus menyelesaikan tiga misi yakni pasangan harus bertemu kembali, melepaskan naga biru tersebut ke sebuah danau, dan harus melakukannya sesuai dengan batas waktu yakni sebelum bulan merah muda datang setiap tujuh tahun. Sampai saat itu, tidak ada seorangpun yang dapat jatuh cinta, sampai pasangan tersebut benar-benar dipertemukan kembali meskipun di kehidupan lain.
Bertahun-tahun berganti menjadi abad, Diego tak kunjung datang. Selama ini mantra yang menyelimuti kota tersebut masih kuat hingga menjadi sebuah legenda yang membuat kota menjadi kota legenda yang mendatangkan turis.
Reinkarnasi Diego sudah ditemukan, ia adalah anak dari pemilik hotel La Soledad bernama Maxi, yang bekerja sebagai seorang gigolo terkenal seantero kota. Ia menantikan kehadiran reinkarnasi sang putri dan juga penasaran dengan bagaimana rasanya cinta.
Sampai suatu saat ada dua turis yang datang, turis wanita bernama Juana sangat mirip dengan putri yang menjadi legenda. Maxi pun mengejar Juana, mereka jatuh cinta dalam waktu yang singkat. Maxi juga meyakinkan Juana untuk melepaskan naga biru ke danau. Tapi yang menjadi masalah adalah naga tersebut menjadi incaran semua orang, termasuk Goya.
Setelah kembali menelusuri legenda yang sempat tertukar, kota kecil tersebut dapat terbebas dari kutukan, dan Maxi dapat menemukan cinta sejatinya.
‘Once Upon A Time... Happily Ever After’ dibintangi oleh Nia Correia yang berperan sebagai Ana dan Juana, dan juga Monica Maranillo berperan sebagai Soledad dan Goya. Tertarik menonton?
Tag
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
Entertainment
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
Terkini
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?