Akhir-akhir ini film tentang superhero banyak digandrungi oleh para penonton. Keseruan cerita dan adegan yang mendebarkan menjadi bumbu khas yang membuat film superhero disukai semua kalangan. Tak heran jika Zack Snyder's Justice League memiliki banyak fakta yang membuatmua wajib menonton film satu ini.
Jika kamu menyukai film superhero yang bersumber dari komik DC, maka salah satu film yang wajib kamu tonton adalah Zack Snyder’s Justice League. Sesuai namanya, film ini diproduksi oleh sutradara kondang Zack Snyder. Lalu, apa saja yang membuat film Zack Snyder’s Justice League ini wajib banget kamu tonton? Inilah alasannya.
1. Terdapat enam bagian dalam film
Film Zack Snyder’s Justice League ini memiliki keunikan dari film-film yang lain. Salah satunya adalah terdapatnya enam bagian dalam film. Bagian dalam film ini yaitu Don’t Count on It, Batman, The Age of Heroes, Beloved Mother Beloved Son, Change Machine, All the King’s Horses. dan Something Darker.
Terdapatnya bagian-bagian ini dikarenakan sang sutradara ingin membuat penonton mengerti latar belakang tiap superhero yang terlibat dalam film. Selain itu, keenam adegan ini dimaksudkan agar superhero mendapatkan porsi adegan yang sama.
2. Berkisah tentang para superhero yang sedang mencari jati diri
Sesuai judulnya, film ini berkisah tentang sekumpulan superhero yang membentuk tim dengan nama Justice League. Anggota tim terdiri dari Batman, Superman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg, dan Flash.
Namun yang unik dalam film ini adalah cerita tidak hanya berfokus pada pertarungan para superhero menghadapi villain bernama Steppenwolf. Namun lebih dari itu film ini menceritakan tentang superhero yang sedang berjuang jati diri.
Superman berjuang agar diterima masyarakat bumi, Batman ingin menebus kesalahan, hingga Cyborg yang berusaha menerima tubuhnya yang telah diubah menjadi robot. Hal ini membuat kita belajar bahwa superhero boleh saja terlihat kuat dan terkenal namun dalam dirinya bisa saja tak berdaya dan kesepian.
3. Bumi terancam alami kiamat
Film Zack Snyder’s Justice League ini juga menceritakan tentang Steppenwolf, dewa kegelapan yang datang untuk menghadirkan kiamat bagi dunia. Untuk melakukannya, Steppenwolf perlu menyatukan tiga Mother Boxes.
Dalam mendapatkan ketiga Mother Boxes tersebut Steppenwolf harus bertarung sengit oleh penjaga dari masing-masing kotak yaitu kaum Amazon, bangsa Atlantis, dan juga Cyborg sebagai pelindung kotak ketiga.
4. Superhero membentuk tim untuk cegah kiamat
Dikarenakan bumi dalam ancaman, Ben Affleck yang memerankan Bruce Wayne/Batman berinisiatif untuk membentuk tim yang beranggotakan superhero terkuat di muka bumi. Pembentukan tim pada awalnya kurang berjalan lancar karena beberapa superhero masih belum menerima jati diri mereka.
Namun pada akhirnya karena didasari oleh panggilan jiwa untuk menyelamatkan dunia. Para superhero tersebut bergabung dalam tim Justice League. Tujuan dari tim ini adalah mencegah Steppenwolf menghancurkan dunia.
5. Superman yang bangkit dari kematian
Tim Justice League sadar bahwa mereka perlu Superman agar misi menyelamatkan dunia berhasil. Mereka kemudian berusaha membangkitkan makhluk Krypton itu dari kematiaannya menggunakan Mother Boxes yang dipunyai Cyborg.
Mereka berhasil membangunkan Superman namun tidak disangka-sangka Superman malah menyerang mereka. Hal ini disebabkan karena Kal-el sebagai Superman masih belum sadar jati dirinya. Namun, kedatangan Lois Lane meredakan amarah Superman.
6. Pertarungan epik untuk menyelamatkan dunia
Karena Superman masih perlu waktu untuk mengingat semuanya, kelima anggota Justice League sepakat untuk melaksanakan misi mencegah dunia kiamat tanpa Superman. Batman mengawali serangan dengan menghancurkan kubah yang dibuat Mother Boxes.
Tersaji pertarungan mahabesar antara Justice League menghadap Steppenwolf. Dalam aksinya, Justice League membagi peran seperti Cyborg yang berusaha memisahkan Mother Boxes sementara Wonder Woman dan Aquaman bertarung menghadapi Steppenwolf.
Kejutan terjadi karena Superman datang dan membuat Steppenwolf kewalahan dalam menghadapi Justice League. Namun salah satu tentara menembak Flash yang membuat Cyborg gagal memisahkan Mother Boxes sehingga meledak dan menghancurkan dunia.
7. Flash yang mampu memanipulasi waktu
Saat semua harapan terlihat sirna, Flash tampil sebagai penyelamat dunia yang telah dihancurkan oleh Mother Boxes. Setelah sembuh dari lukanya, Flash memutuskan untuk berlari secepat mungkin hingga melebihi kecepatan cahaya.
Aksi Flash yang sebenarnya melawan aturan tersebut akhirnya dapat memundurkan waktu sehingga dunia perlahan kembali seperti semula. Flash tetap berlari dan kemudian menyentuh Cyborg agar proses pemisahan Mother Boxes ini berhasil.
8. Superhero yang akhirnya menerima diri dan kewajiban mereka
Setelah disentuh Flash, Cyborg masuk ke dalam pikirannya dan bertemu ayah dan ibunya. Mereka mengatakan bahwa Cyborg dapat diperbaiki agar mereka bertiga hidup bersama. Cyborg secara tak terduga justru mengatakan bahwa ia tidak rusak serta tidak sendirian.
Ternyata yang menjadi orang tua Cyborg justru adalah jelmaan iblis untuk menggoyahkan pendirian manusia robot tersebut. Cyborg kemudian dibantu Superman dapat memisahkan Mother Boxes. Kemudian Justice League mengalahkan Steppenwolf dan menyelamatkan dunia.
Itulah 8 fakta film Zack Snyders Justice League. Tidak hanya menyuguhkan pertarungan sengit nan epik antara superhero dan villain bernama Steppenwolf, film Zack Snyder’s Justice League memiliki keunikan karena para superhero juga harus bertarung dengan diri mereka masing-masing untuk menyadari tanggung jawab sebagai superhero. Keseruan serta kedalaman makna cerita membuat film ini wajib kamu tonton.
Baca Juga
-
Pratama Arhan Main di K-League, Ini Rangkingnya di Jajaran Liga Top Asia
-
Rekap Tim Asia Tenggara di Pekan Perdana Piala Asia 2023, Thailand Menang!
-
Ini Pemain Indonesia yang Masuk dalam Daftar Unggulan di Malaysia Open 2024
-
Veda Ega Pratama Ikut Ajang Ini! 3 Fakta Red Bull MotoGP Rookies Cup
-
Peluang Cetak Sejarah! Ini Sepak Terjang Tim Asia Tenggara di Piala Asia
Artikel Terkait
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Salah Santet, Film Horor-Komedi yang Angkat Kearifan Lokal Indonesia-Malaysia
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
Entertainment
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
Terkini
-
Ulasan Buku Tahu Gak Tahu, Bahas Fenomena Sosial Lewat Ilustrasi yang Unik
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
-
3 Varian Serum dari Bio Beauty Lab, Ampuh Atasi Kulit Kusam hingga Penuaan
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu