Semakin hari, kian bertambah kasus positif Covid-19 yang menimpa para idol K-pop. Kali ini kabar menyedihkan harus kembali kita dengar dari salah satu mantan anggota boy group NU'EST, yaitu Baekho.
Dilansir melalui Soompi pada Sabtu (26/3/2022), Baekho dinyatakan positif Covid -19. Pihak Pledis Entertainment pun menyatakan sebagai berikut:
"Halo, Kami Pledis Entertainment,
Kami ingin menyampaikan perihal informasi mengenai artis kami, Baekho, yang telah dinyatakan positif Covid-19.
Baekho dinyatakan positif Covid-19 melalui alat tes mandiri yang ia gunakan pada Sabtu 26 Maret 2022. Ia melakukan tes Rapid Antigen dan mendapatkan hasil positif Covid-19. Saat ini Baekho tidak menunjukkan gejala yang berat, dan akan menjalankan perawatan di rumah.
Oleh karena itu, seluruh jadwalnya akan disesuaikan, dan Baekho akan fokus pada perawatan dan pemulihan kondisinya. Kami akan terus mengabari kondisi kesehatan Baekho nantinya.
Kami akan selalu mendukung dan membantu Baekho agar proses penyembuhannya berjalan dengan cepat, dan selalu menempatkan kesehatan dan keselamatan artis kami sebagai prioritas tertinggi.
Kami juga akan terus mengikuti petunjuk dan bekerja sama dengan baik, sesuai dengan peraturan dari otoritas kesehatan.
Terima Kasih."
Mendengar kabar kondisi kesehatan Baekho, para penggemar pun mengirimkan dukungan agar Baekho cepat pulih. Berikut di antaranya:
"Semoga cepat sembuh, Baekho. Pledis Entertainment sebaiknya mensterilkan gedung mereka."
"Ya Tuhan, bayi kami. Semoga lekas sembuh, Love."
"Semoga cepat sembuh, semoga kamu tidak mengalami gejala-gejala yang lain."
"Beristirahatlah dengan baik, dan cepatlah sembuh."
Sementara itu boy group NU'EST diketahui telah mengakhiri kontrak eksklusif mereka dengan pihak Pledis Entertainment pada 14 Maret lalu. JR, Aron, dan Ren telah resmi hengkang dari Pledis Entertainment, sementara itu Baekho dan Minhyun memutuskan untuk memperpanjang kontrak mereka.
Pada 15 Maret 2022, NU'EST merilis album perpisahan mereka sebelum dinyatakan bubar, dengan judul 'Needle & Bubble' yang dirilis bersamaan dengan musik video dari title track album tersebut.
Itu tadi kabar terbaru dari Baekho, mantan anggota boy group NU'EST. Semoga Baekho lekas semnbuh dan dapat beraktivitas kembali seperti biasanya.
Baca Juga
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
Artikel Terkait
-
KiiiKiii Debut dengan Album UNCUT GEM, Ini Pesan dari Lagu Utama BTG
-
Cara Mudah Dapat Hadiah Eksklusif Event BABYMONSTER PUBG, Simak Baik-baik!
-
Bertajuk 'PopPop' NCT Wish Umumkan Comeback Album Baru pada Bulan April
-
Di Balik Euforia K-Pop: Ketika Pemujaan Idola Menjadi Pelarian dari Kesepian
-
Antara Identitas dan Obsesi, Memahami Fanatisme K-pop di Indonesia
Entertainment
-
Rilis Poster Baru, Ini Peran Yook Sungjae dan Bona di The Haunted Palace
-
3 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Menonton Anime Fire Force Season 3
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
-
Lee Shin Young Akan Bergabung dalam Drama 'The Moon Flows Over the River'
-
Tayang Mei, Bae Doo Na Alami Cinta Tak Terkendali dalam Film Korea Virus
Terkini
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'