Onew SHINee kembali sibuk dengan persiapan comeback mini album keduanya, 'Dice.' Rangkaian teaser image dan highlight clip pun terus diunggah setiap harinya untuk menarik rasa penasaran para penggemar.
Melansir melalui akun resmi Twitter SHINee @SHINee pada Selasa (5/4/2022), tepat pukul 0.0 KST, Onew kembali menggoda penggemar dengan cuplikan highlight clip #3 bertajuk 'Sunshine.'
Dalam video klip berdurasi sekitar dua puluh delapan detik itu Onew tampil berbeda dengan menunjukkan sisi cerianya. Dengan balutan pakaian yang berwarna cerah, perpaduan antara warna hitam dan pink pastel yang terang, Onew menunjukkan sisi kekanakannya dengan bermain dadu besar dalam highlight clip tersebut.
Tidak hanya itu, pemilik nama lengkap Lee Jinki ini terus menampakkan senyum menawan, dengan sesekali berpose lucu di depan kamera. Duduk di atas tumpukan dadu besar, sembari bermain bola baseball, sukses membuat para penggemar ikut tersenyum bersamanya.
Sementara itu, dalam highlight clip #3 ini, Onew juga berbagi spoiler lagu 'Sunshine' sebagai latar belakang musik dalam videonya. Sunshine merupakan lagu pop elektronik yang ceria dengan gitar listrik yang funky ditambahkan ke garis bass yang memimpin keseluruhan lagu. Lagu ini menggambarkan kegembiraan ketika kamu tiba-tiba melakukan perjalanan atau liburan untuk menghilangkan penat dari keseharian yang membosankan.
Beat lagu yang cepat dipadukan dengan vokal menyegarkan milik Onew mengalir mengikuti irama lagu, membuat b-side track 'Sunshine' ini berhasil menenangkan gundahmu saat mendengarkannya.
Sunshine menambah deretan b-side track yang dibagikan Onew setelah lagu 'In the Whale' yang juga dibagikan detailnya beberapa waktu yang lalu.
Selain highlight clip, Onew juga membagikan beberapa teaser image di akun Twitter resmi SHINee. Mengenakan konsep pakaian yang sama yang ia kenakan di highlight clip lagu 'Sunshine' Onew kembali menunjukkan sisi cerianya dalam beberapa pose, tentunya ditemani dadu besar yang menjadi tema utama mini album keduanya ini.
Album 'Dice' sendiri terdiri dari enam buah lagu di dalamnya. Onew juga ikut berpartisipasi dalam penulisan lirik lagu 'In the Whale." Album ini akan dirilis pada tanggal 11 April 2022 bersama music video title track berjudul sama pada pukul 18.00 KST.
Baca Juga
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
-
Powerful Abis! EXO Resmi Comeback Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Crown'
-
Hello Mellow oleh NCT Wish: Ubah Momen Suka dan Duka Jadi Kenangan Hangat
Artikel Terkait
Entertainment
-
Pernah Titip Doa, Kenangan Jennifer Coppen tentang Lula Lahfah Bikin Haru
-
Film Live Action Blue Lock Bagikan Visual Perdana Jelang Tayang 2026
-
Lucky Widja Element Tutup Usia, Ini Rekam Jejak Karier dan Riwayat Penyakit
-
Sinopsis Setannya Cuan, Horor-Komedi Lokal tentang Ambisi dan Pesugihan
-
Masih di Tahap Awal, Michael B. Jordan Ungkap Progres Serial Fourth Wing