Wonyoung IVE tampak tak kuasa menahan air matanya dalam sebuah video call fansign bersama salah satu penggemar. Hal ini diketahui setelah sang penggemar membagikan momen mengharukan tersebut ke akun media sosialnya belum lama ini.
Dilansir dari Koreaboo dan akun Twitter @KISHly0831, tangis Wonyoung pecah setelah mendengar kata-kata menyentuh yang diucapkan oleh penggemar selama panggilan video berlangsung.
Penggemar tersebut memberi tahu Wonyoung bahwa dirinya mengalami stres baru-baru ini, tetapi kemudian ia merasa lebih baik setelah melihat Wonyoung.
"Beberapa bulan terakhir, aku sangat stres dan suasana hatiku tidak baik. Jadi, aku sangat berterima kasih kepada Wonyoung karena melihat penampilan dan fotomu membuatku bahagia. Aku bisa bertemu denganmu hanya dalam beberapa hari, jadi aku menantikannya setiap hari," ucapnya.
Ia kembali mengatakan, "Berkat Wonyoung, aku bisa melupakan hal-hal buruk untuk sementara waktu. Aku tidak bisa berbahasa Korea dengan baik. Aku harus menulis terlebih dahulu setiap saat. Pengucapanku terkadang tidak benar, jadi kamu mungkin tidak mengerti apa yang kukatakan dengan baik. Tapi aku tidak punya cara untuk menjelaskannya, dan itulah mengapa terkadang aku tidak menanggapi apa yang dikatakan oleh Wonyoung. Aku akan menerjemahkan semuanya lagi setelah panggilan video selesai."
"Setiap kali aku menonton lagi setelah panggilan video selesai, aku senang. Seperti yang kukatakan, meskipun hidup tidak terlalu menyenangkan akhir-akhir ini, tapi aku tak sabar untuk bertemu Wonyoung, dan aku juga bahagia saat ini. Jadi Wonyoung, terima kasih banyak. Aku sangat senang bisa menjadi penggemar Wonyoung," lanjut sang penggemar.
Potret Wonyoung selama Video Call Fansign
Wonyoung sangat tersentuh dengan kata-kata tersebut dan meminta penggemar agar tidak menangis. Panggilan video itu pun ditutup dengan manis dengan Wonyoung menyeka air matanya dan berterima kasih kepada penggemar.
Mengetahui hal ini, para penggemar lain pun berterima kasih kepada penggemar tersebut karena membuat Wonyoung menangis bahagia dengan kata-katanya yang hangat dan menyentuh.
Pernyataan ini seakan datang di waktu yang tepat setelah Wonyoung IVE menerima banyak sekali ujaran kebencian dan ejekan yang tidak masuk akal sebelumnya.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
7 Idol K-Pop Cover Lagu Indonesia, Video Doyoung dan Haechan NCT Ditonton Sampai 23 Juta Kali
-
Netizen Korea Ramai Membicarakan Alasan IVE Bisa Sangat Sukses Meski Baru Debut
-
Author "True Beauty" Ungkap Wonyoung Menjadi Inspirasi untuk Karakter Utama
-
Lagu Merasa Indah Trending Dicover IVE, Tiara Andini Mengaku Bangga
Entertainment
-
Dampak Skandal Pajak Cha Eun Woo, Brand Ini Mulai Ambil Jarak?
-
Sinopsis Bloody Flower, Pembunuh Berantai dengan Kemampuan Penyembuh
-
Daftar Harga Tiket Fan Meeting Hearts2Hearts Jakarta 2026, Mulai Rp1 Jutaan
-
Diambil dari Kisah Nyata, Film The Big Fix Gaet Mark Wahlberg Jadi Pemain
-
Kronologi Meninggalnya Lula Lahfah: Kamar Terkunci hingga Temuan Surat
Terkini
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Go Youn Jung, Gaya Simpel tapi Classy!
-
Burung-Burung Rantau: Gagasan tentang Manusia Pasca-Indonesia
-
Saat Sekolah 'Pindah' ke Mall: Serunya Open House Mutiara Persada 2026
-
Antara Empati dan Superioritas: Mengembalikan Makna Volunteer yang Berdampak
-
4 Physical Sunscreen Vegan Terbaik untuk Kulit Sensitif dan Mudah Breakout