Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Trisha Caicartica
Jin BTS saat mengenakan perban ungu di Konser Permission To Dance Los Angeles (instagram/jin)

Tepat satu bulan lalu (19/03) BigHit Music melalui akun Weverse resmi BTS mengumumkan bahwa pada Jumat (18/3/2022) Jin harus dilarikan ke rumah sakit karena cedera jari telunjuk kiri yang dialaminya saat sedang beraktivitas.

Karena cedera di jarinya yang cukup parah, dokter menyarankan Jin untuk segera melakukan operasi pada hari itu juga. Keesokan harinya Jin baru diperbolehkan pulang oleh dokter dengan syarat harus menggunakan gips selama masa pemulihan.

Setelah kurang lebih sepuluh hari sejak dioperasi, tangan Jin nampak belum sembuh total. Hal itu terbukti dari foto-fotonya yang beredar mengenakan perban di bandara saat BTS hendak terbang ke Las Vegas untuk menghadiri malam penghargaan Grammy Awards 2022 di MGM Grand Garden Arena.

Saat tengah menjadi performer di panggung Grammys, Jin bahkan terlihat mengenakan sarung tangan hitam untuk menutupi gips di tangan kirinya yang membuat para penggemar cemas sekaligus salut pada sikap profesionalnya.

Pasca Grammy Awards, BTS masih memiliki jadwal untuk melakukan rangkaian konser Permission To Dance On Stage di Allegiant Stadium, Las Vegas, selama 4 hari yaitu tanggal 8, 9, 15, dan 16 April.

Pada setiap penampilannya di konser PTD, Jin masih mengenakan gips yang dibalut dengan perban di tangan kirinya. Namun berbeda dari saat dirinya menghadiri Grammys, perban Jin terlihat bergonta-ganti warna setiap hari, bahkan setiap segmen mengikuti warna pakaian yang ia kenakan saat itu.

Hal ini membuat para penggemar, khususnya di Twitter, bertanya-tanya, apakah mungkin Jin mengganti perbannya dengan sangat cepat? Jawabannya tentu tidak, ARMYs. Proses penggantian perban tentunya memakan waktu yang cukup lama dan terasa menyakitkan.

Karena itu, melalui unggahan instagram @donghaknim selaku staff BTS, akhirnya diketahui bahwa perban Jin bergonta-ganti warna secepat kilat karena ia melapisi perban utamanya dengan finger tape, semacam perban khusus untuk cedera yang tersedia dalam berbagai warna. Lucu ya?

Menurut pemberitaan dari Yonhap (19/04), usai menyelesaikan konser Permission To Dance di Las Vegas yang dihadiri lebih dari 620.000 audiens dari seluruh dunia, keenam member BTS langsung kembali ke Korea Selatan tanpa sang leader yang kabarnya akan menetap sedikit lebih lama di Amerika.

Pada momen kedatangan BTS di Bandara Internasional Incheon yang terekam, Jin nampak sudah tak mengenakan gips di tangan kirinya lagi yang menandakan bahwa cederanya telah pulih total. Selamat ya, oppa!

Trisha Caicartica