Miyeon (G)I-DLE terlihat menawan dalam sesi pemotretannya bersama majalah Elle Korea. Pemotretan berfokus untuk mengabadikan feature menawan dari sang idola dengan karisma yang kuat. Miyeon yang telah siap melakukan debut solonya ini pun berbagi cerita dan pengalaman tentang grup hingga prospek debut solonya yang akan datang.
Melansir dari Soompi pada Jum'at (22/4/2022), (G)I-DLE baru saja menyelesaikan promosi untuk album comeback terbaru mereka 'I NEVER DIE' dengan sukses besar. Dalam wawancara yang ia lakukan setelah sesi pemotretan, Miyeon mengungkapkan rasa suka dan bangga terhadap grupnya yang selalu mencoba konsep baru.
Miyeon mengatakan, "Dalam konteks tertentu, member (G)I-DLE harus terperangkap dalam image tertentu atau menurut pandangan orang lain. Rasanya menyenangkan bisa mematahkan persepsi orang lain terhadap kami."
Miyeon adalah member (G)I-DLE selanjutnya yang akan melakukan debut solo, dan mini album solo bertajuk 'MY' akan dirilis pada tanggal 27 April 2022 mendatang, pukul 18.00 KST.
Ketika ditanya kapan ia merasa yakin bahwa saat inilah waktu yang tepat untuk melakukan debut solo, Miyeon pun menanggapi seperti ini.
"Aku selalu berpikir tentang apa yang bisa aku lakukan dengan baik dan apa yang aku sukai. Ada kalanya aku memiliki ide yang bertaburan dan gambaran tentang ide tersebut tergambar dengan baik. Setelah itu, persiapan untuk album soloku berjalan dengan lancar."
Membahas pendapat member (G)I-DLE yang lain, Miyeon mengaku, "Aku sangat suka mendengar pendapat orang lain. Hai ini karena aku bisa belajar banyak hal baru tentang diriku melalui berbagai percobaan dan tantangan setelah aku debut. Aku ingin menjadi lebih terbuka soal pendapat dan kemungkinan yang lain."
"Aku merasa stabil dan bangga dengan apa yang aku lakukan. Aku rasa menjadi siap adalah dasar dari kebahagiaan yang kurasakan," tambahnya, sembari menampilkan ekspresi wajah serius sebagai anggota tertua di (G)I-DLE.
Itu tadi kabar terbaru dari Miyeon (G)I-DLE yang tengah bersiap untuk melakukan debut solonya. Selamat dan sukses selalu untuk Miyeon.
Baca Juga
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Duet 2 Vokalis Utama, Doyoung NCT Gaet Belle Kiss of Life di Single Terbaru
-
Unjuk Semangat Jiwa Muda, Baby DONT Cry Teriak I Don't Care di Lagu Terbaru
-
Usung Tema Nightmare, BabyMonster Tampil 'Psycho' di Video Musik Terbaru
-
Pamit Sebelum Wamil, Jungwoo NCT Siap Rilis Lagu Debut Solo Akhir November
Artikel Terkait
-
Video Gemesin! Anak Korea - Bocah Indonesia Ini Sering Main Tapi Ternyata Obrolannya Tak Pernah Nyambung
-
Sungjae BTOB Bantah Rumor Kencan dengan Influencer TikTok, CUBE Entertainment Berikan Tanggapan
-
Aksi Heroik Perempuan Gagalkan Upaya Bunuh Diri di Korea Viral di Media Sosial, Netizen: Liatnya Sampai Nangis
-
Evaluasi Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Menang dalam Uji Coba Perdana di Korea Selatan
Entertainment
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
Terkini
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel