Pada tanggal 27 April 2022, Soompi melaporkan jika Rain telah dikonfirmasi akan menjadi pembawa acara untuk program prekuel 'Street Man Fighter” Mnet yang akan datang!
'Street Man Fighter' adalah spin off dari pertunjukan kompetensi menari yang sangat populer, 'Street Woman Fighter' pada musim panas lalu yang menampilkan delapan kru penari yang semuanya perempuan.
Program prekuel 'Stret Man Fighteer' tersebut berjudul 'Be Mbitious.' Program prekuel kompetensi menari ini memungkinkan penari solo pria bersaing untuk mendapatkan tempat di Mbitious, sebuah proyek dance crew yang akan bergabung dengan line up 'Street Man Fighter.'
Pelamar untuk pertunjukan tersebut berkisar dari idola K-pop, koreografer, dan penari dengan gelar dunia, dan hanya yang terbaik dari yang terbaik yang akan dipilih untuk bergabung dengan dance crew Mbitious.
Sebagai salah satu dari musisi Korea dan penyanyi solo legendaris, rasanya sangat pantas jika penyanyi Rain ditunjuk menjadi pembawa acara 'Be Mbitious.'
Produser acara berkomentar, “Banyak pelamar berbagi bahwa mereka mulai menari setelah menonton penampilan Rain. Sebagai seorang idol veteran sangat cocok jika Rain menjadi MC yang representatif untuk program tersebut.”
Pemirsa dapat menantikan citra baru penyanyi ini sebagai MC dan mentor. Rain berkomentar, “Saya merasa senang dan dapat terlibat di 'Be Mbitious,' yang akan menjadi awal dari 'Street Man Fighter.' Saya sangat berharap bahwa tahun ini juga akan menjadi tahun para penari.”
'Be Mbitious' akan mulai ditayangkan pada 24 Mei 2022 pukul 10:20 malam KST dan “Street Man Fighter” dijadwalkan tayang perdana musim panas ini.
Rain membuat debutnya di industri K-pop pada tahun 1998 pada usia 16 tahun dengan boy band Fanclub. Dia kemudian membuat debut solo musiknya pada tahun 2002 dan debut aktingnya pada tahun 2003 dalam drama Korea 'Sang Doo! Let's Go To School.'
Dia menjadi terkenal ketika dia membintangi drama hit 2004 'Full House,' yang memberinya Penghargaan Aktor Terbaik di Penghargaan Drama KBS 2004.
Ketenaran Rain meluas ke Amerika Serikat pada tahun 2006. Dia muncul dalam beberapa film Hollywood seperti 'Speed Racer' dan 'Ninja Assassin.' Pada tahun 2010, Rain menerima penghargaan di MTV Movie Awards untuk pertama kalinya. Dia juga membintangi film gangster Hollywod 2014 'The Prince' bersama Bruce Willis, John Cusack dan Jason Patric.
Rain adalah seorang K-pop idol veteran yang sangat berbakat, terutama dalam hal menari. Selain itu, kemampuannya dalam berakting juga tidak perlu diragukan lagi.
Kita nantikan saja citra baru Rain sebagai MC dan mentor di 'Be Mbitious' !
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
Entertainment
-
Lagi Viral! Dirty Vote II o3 Rilis di YouTube dan Bongkar Oligarki
-
Sandra Dewi Mau Harta Pribadinya Kembali, Alkitab Ingatkan Soal Integritas
-
Mengenal 7 Karakter Anime The Daily Life of a Single 29-Year-Old Adventurer
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Anime The Demon King's Daughter Is too Kind!!
-
Sosok Alexander Assad, Mantan Angela Lee yang Kini Jadi Suami Clara Shinta
Terkini
-
Ulasan Buku Timeboxing: Atur Waktu di Era Digital Biar Hidup Nggak Chaos
-
Jelang FIFA Matchday November, Jabatan Pelatih 3 Negara ASEAN Ini Masih Lowong! Mana Saja?
-
15 SMK Siap Melaju ke Final Olimpiade Jaringan MikroTik 2025 di Yogyakarta
-
Sama-Sama Dipecat Sepihak, Lebih Mending Mana Nasib Masatada Ishii dan STY?
-
Kenapa Doa Tak Dikabulkan? Jawaban Habib Umar Bikin Banyak Orang Tersadar