Pada 1 April 2022, Allkpop melaporkan bahwa Taemin SHINee telah berhasil menembus rekor baru di Spotify dengan total 500 juta streaming. Hal itu turut dilaporkan oleh Taemin Charts (@taemchart/Twitter). Salah satu akun Twitter fanbase Taemin pertama itu secara resmi mengumumkan pencapaian ini.
Sebagai informasi, Lee Taemin lahir pada tanggal 18 Juli 1993. Dia memulai debutnya pada bulan Mei 2008 di usia 14 tahun sebagai anggota grup SHINee.
Karena kesuksesan serta dampak artistiknya, pada tahun 2016, Taemin bersama dengan rekan satu grupnya di SHINee yaitu Key, dan beberapa artis lain dari SM Entertainment mengambil bagian dalam kampanye 'Make a Promise' yang diselenggarakan oleh UNICEF dan Louis Vuitton. Dalam kampanye tersebut, 40% dari hasil dari penjualan LV disumbangkan melalui UNICEF untuk anak-anak yang membutuhkan,
Taemin lalu memulai karir aktingnya pada tahun 2009, sebagai Junsu dalam drama komedi MBC 'Tae-Hee, Hye-Kyo, Ji-Hyun.' Pada 2019, ia menjadi anggota supergrup SM Entertainment, yaitu SuperM .
Taemin memulai karier solonya pada tahun 2014 dengan merilis album mini pertamanya, 'Ace.' Album tersebut memuncak di peringkat nomor satu pada Tangga Album Gaon Korea Selatan, dan singel utamanya 'Danger' berhasil mendarat di nomor limapada Tangga Digital Gaon.
Taemin kemudian merilis album studio pertamanya, Press It pada tahun 2016, memulai debutnya di nomor satu di Tangga Album Gaon. Pada Juli 2016, Taemin melakukan debut solonya di Jepang dengan merilis mini album mini 'Sayonara Hitori.'
Pada tahun 2017, Lee merilis album studio keduanya, 'Move.' Lagu utama pada album tersebut mendapat perhatian karena koreografinya yang khas, yang menjadi viral di Korea Selatan.
Pada tahun 2018, Taemin akhirnya merilis album studio Jepang pertamanya, 'Taemin' yang bertepatan dengan tur pertamanya di Jepang yang bertajuk 'Sirius.' Album studio ketiganya, 'Never Gonna Dance Again' dirilis pada tahun 2020. Singel utamanya 'Criminal' dan 'Idea; secara luas diakui oleh para kritikus musik sebagai salah satu rilisan K-pop terbaik.
Diskografi lagu Taemin didominasi pop dan R&B dengan beberapa pengaruh dari rock, hip-hop, trap dan elektro, serta temanya lebih gelap dibandingkan dengan karyanya dengan SHINee. Konsep lagu-lagu solonya juga mencakup berbagai topik, seperti cinta, nafsu, penemuan diri, hingga dan filosofi. Sementara itu, musik videonya sering berfokus pada koreografi yang intens.
Selamat untuk Taemin SHINee atas torehan pencapaiannya yang membanggakan!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku