Drama sejarah fiksi terbaru KBS 2TV, ‘Bloody Heart’ akan segera menayangkan episode perdananya. ‘Bloody Heart’ bercerita tentang romansa politik antara Lee Tae (Lee Joon), seorang raja yang rela melakukan apapun untuk mewujudkan ambisinya, termasuk meninggalkan anita yang dicintainya dan Yoo Jung (Kang Han Na), seorang wanita cerdas dan pemberani yang harus menjadi ratu untuk bertahan hidup.
Mendekati penayangan perdana, berikut tiga elemen yang akan membuat penonton terpaku pada episode pertama seperti yang dilansir dari Soompi.
1. Permainan takdir tanpa ampun
Lee Tae dan Yoo Jung adalah sepasang kekasih di masa lalu yang masih saling mencintai meski sudah berpisah. Episode pertama akan mengungkapkan alas an dari mengapa sepasang kekasih itu harus menghadapi perpisahan hingga bagaimana mereka menjalani kehidupan di dunia yang sangat berbeda.
Selanjutnya, kejadian tak terduga akan mengikuti saat Yoo Jung memasuki istana tempat Lee Tae tinggal. Pemirsa penasaran untuk mengetahui apa yang menyebabkan mereka bertemu lagi, tapi kali ini sebagai musuh politik yang tidak bisa hidup berdampingan di bawah pemerintahan monarki. Dalam situasi di mana keberadaan seseorang membahayakan yang lain, pemirsa bertanya-tanya apakah mereka akan dapat menarik pedang mereka satu sama lain.
2. Jaringan kompleks hubungan yang kusut
Jang Hyuk berperan sebagai Park Gye Won, wakil perdana menteri pertama dan kepala kekuasaan yang sebenarnya di Joseon. Dia disebut sebagai "Kingmaker" dan dikenal karena kharismanya yang tak terbantahkan bahkan tanpa harus meninggikan suaranya. Park Gye Won bertekad untuk tidak pernah melihat Joseon yang dicintainya dilemahkan oleh tiran lain. Dia juga mengawasi siapa saja dan segala sesuatu yang berhubungan dengan raja, secara alami akan berhadapan dengan Lee Tae. Di atas semua ini, Park Gye Won adalah kekasih pertama janda ratu. Dengan demikian, janda ratu Choi Ga Yeon (Park Ji Yeon) mendukung agenda politik Park Gye Won dengan menggunakan kekuatan politiknya yang besar.
Heo Sung Tae berperan sebagai menteri perang Jo Won Pyo yang merupakan kekuatan paling berpengaruh setelah wakil perdana menteri pertama. Bersama putrinya Jo Yeon Hee (Choi Ri), yang menjalani kehidupan biasa sebelum bertemu Lee Tae, dan Jung Ui Kyun (Ha Do Kwon), mantan seniman bela diri yang secara misterius menjadi kasim Lee Tae, ketiga karakter tersebut akan menambah kesuraman tambahan ke jalan cerita yang kompleks.
3. Perpaduan yang rumit dari narasi individu
‘Bloody Heart’ akan menjadi gabungan karakter yang menjalankan narasi mereka sendiri. Saat mereka menyatu, cerita akan mencakup spektrum emosi, beresonansi dengan penonton dalam prosesnya. Ini terutama berlaku untuk cerita Lee Tae dan Yoo Jung saat mereka menavigasi serangkaian rintangan dan kesulitan untuk menggambarkan romansa kerajaan abad ini. Akankah karakter dapat tetap mengendalikan keinginan dan hasrat mereka yang berkembang?
Drama korea ‘Bloody Heart’ akan tayang perdana pada 2 Mei pukul 9.30 malam waktu Korea mengisi slot Senin-Selasa di KBS 2TV dan juga akan tayang di platform Disney+ Hotstar. Siap menantikannya?
Baca Juga
-
Kejutkan Penggemar, NCT Dream Siap Rilis Album Repackage 'Beatbox'
-
LE SSERAFIM Mencatat Angka Pre-Sale Menakjubkan untuk Mini Album "FEARLESS"
-
3 Alasan Mengapa Drama Korea "Again My Life" Semakin Populer
-
Business Proposal Jadi Salah Satu Drama Korea Terpopuler Kuartal Pertama 2022
-
Leader Apink Park Chorong Tulis Surat untuk Penggemar Usai Kabar Naeun Keluar dari Apink
Artikel Terkait
-
4 Drama Korea Tayang April 2025, dari Genre Romantis Hingga Thriller
-
4 Rekomendasi Short Drama China Buat yang Suka Cerita Padat Bikin Nagih
-
Kim Hye Ja Comeback Akting, Intip Perannya di Drama 'Heavenly Ever After'
-
Yumi's Cells Season 3 Resmi Diproduksi, Kim Go Eun Siap Kembali?
-
Sinopsis Drama Almost Lover, Zhao Lusi Dilema Antara Cinta atau Impian
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?