Girl group LE SSERAFIM terus menambah prestasinya sejak debut pada tanggal 2 Mei 2022 lalu dengan meraih trofi kemenangan selama dua minggu berturut-turut di ajang musik mingguan 'The Show'.
Mengutip dari Soompi pada Selasa (17/5/2022), ajang musik mingguan 'The Show' kembali menayangkan episode terbarunya. Pada episode kali ini, tiga buah lagu menjadi kandidat untuk merebutkan posisi pertama. Ada LE SSERAFIM dengan lagu 'Fearless', Class:y dengan lagu 'Shut Down', dan Jeong Sewoon dengan lagu 'Roller Coaster'.
LE SSERAFIM kembali meraih juara pertama pada episode kali ini dengan mengumpulkan nilai sebesar 9670 poin; dengan perincian sebagai berikut: Digital (4000 poin), Album (1000 poin), SNS ( 2000 poin), Pre-voting (500 poin), Broadcast (1170 poin), Live voting (1000 poin).
Jeong Sewoon meraih posisi kedua dengan peraihan nilai sebanyak 2492 poin lewat lagu 'Roller Coaster'. Sedangkan Class:y menempati posisi ke-3 dengan lagu 'Shut Down' yang berhasil meraih nilai 2438 poin.
Kemenangan ini merupakan kemenangan kedua LE SSERAFIM di ajang musik mingguan 'The Show', sekaligus kemenangan ke-3 mereka secara keseluruhan untuk lagu 'Fearless'.
Member LE SSERAFIM menerima secara langsung trofi kemenangan kedua mereka, dan menampilkan lagu encore setelah itu. Para member pun merayakan kemenangan ini dengan gaya cute, masing-masing dari mereka mengenakan bando rambut berhiaskan profil binatang lucu, sembari menyanyikan lagu 'Fearless'.
Sejumlah penampilan menarik dari sederet idola juga turut memeriahkan panggung 'The Show' minggu ini, seperti: VERIVERY membawakan lagu 'Undercover', Jeong Sewoon menampilkan 'Roller Coaster', CLASS:y dengan lagunya 'Shut Down'.
Ciipher comeback dengan lagu 'Fame', NINE.i membawakan lagu 'Beauty Inside', T1419 comeback dengan lagu 'Run Up', BUSTERS membawakan lagu 'Futt', E’LAST comeback dengan lagu 'Creature', DKB membawakan lagu 'Sober'.
ICHILLIN’ comeback dengan lagu 'Play Hide & Seek', MEGAMAX membawakan lagu 'HUG', Hwayeon comeback dengan lagu 'Blossom', Kang Butter membawakan lagu 'Incoherence', dan Lee A Young comeback dengan lagu 'I’m sad because I love you'.
Itu tadi kabar terbaru dari LESSERAFIM yang kembali menorehkan prestasinya lewat lagu 'Fearless'. Selamat untuk LE SSERAFIM.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
-
Selamat! Anak Pertama Choiza Dynamic Duo Akhirnya Lahir
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
Entertainment
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
Terkini
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini