Melansir dari laman Soompi, baru-baru ini boy group TNX yang merupakan grup baru besutan P NATION telah melakukan sesi wawancara sekaligus pemotretan untuk majalah Dazed Korea. Pada kesempatan tersebut anggota TNX atau The New Six membicarakan tentang tujuan dan keyakinan mereka di masa depan.
Boy group pendatang yang baru saja melakukan debutnya minggu ini dengan mini album bertajuk “WAY UP”, menunjukkan profesionalitas mereka dengan berpose dalam pemotretan majalah pertama mereka untuk Dazed Korea edisi Juni.
Setelah pemotretan, Kyung Jun berkomentar, “Ini benar-benar suatu kehormatan saat dapat melakukan pemotretan untuk Dazed, yang hanya pernah saya baca sebagai pembaca, pada saat yang sama dengan debut kami! Saya sangat gugup karena ini adalah pemotretan pertama kami, tetapi berkat staf yang telah membuat suasana di lokasi menjadi nyaman, kami dapat melakukannya dengan baik.”
Ketika diminta untuk menggambarkan identitas mereka sebagai sebuah grup, leader Tae Hun menjawab, “Kami TNX, The New six, grup baru dengan enam anggota yang, melalui penampilan kami dengan menggabungkan kekuatan dan emosi akan menemukan keberanian bersama dengan generasi kami untuk hadapi tantangan baru dan atasi rintangan untuk tumbuh dan maju.”
Akhirnya, masing-masing dari enam anggota kelompok bergiliran berbagi resolusi untuk masa depan mereka. Ini merupakan momen yang menyenangkan dapat mendengar mereka berbicara lebih lama.
Jun Hyeok dengan percaya diri menyatakan, “Kami akan mengubah bidang K-pop.”
Mendengar itu Sung Jun pun menimpali, “Kami harap kalian akan menilai sendiri setelah menonton penampilan kami. Saya percaya diri (dalam grup kami)!”
Hwi juga ikut berkomentar, “Kami akan menjadi idola yang mewakili generasi keempat K-pop.”
Sementara Hyun Soo berkata, “TNX akan sangat kuat!”
Tidak tinggal diam, Tae Hun juga ikut menambahkan dengan berkata, “Setiap langkah yang diambil TNX akan menjadi sejarah!”
Terakhir, Kyung Jun berkata, “TNX akan terus naik dan naik. Sepanjang jalan!”
Bagi penggemar yang penasaran bagaimana wawancara dan pemotretan lengkap TNX, itu akan tersedia di Dazed Korea edisi Juni.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
Entertainment
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Simon Pegg Tolak Film Shaun of the Dead Dibuatkan Sekuel, Ini Alasannya
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
Terkini
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
Rayakan Hari Keluarga Sedunia, TFR News Perkenalkan Festival LittleDoodle
-
Review Film Angkara Murka: Horor dan Kekuasaan di Balik Gelapnya Tambang