Dalam siaran live Weibo yang digelar bersama member WayV baru-baru ini, Hendery sukses menghebohkan penggemar dengan gaya rambut baru yang jauh berbeda dari biasanya.
Beberapa hari sebelumnya, Hendery memang diketahui sempat membagikan foto dirinya saat tengah potong rambut di sebuah salon melalui media sosial. Namun, di sana ia tak sampai memberitahu bagaimana hasil akhir potongan rambutnya.
Hingga barulah pada live Jumat malam kemarin (20/5/2022), Hendery akhirnya menampakkan penampilan terbarunya dengan rambut cepak hitam kepada para penggemar, WayZenNi dan NCTzen.
Ini mungkin menjadi penampilan pertama Hendery dengan gaya potongan rambut cepak seperti ini sejak ia resmi debut bersama WayV pada tahun 2019 lalu.
Sejak debut, bungsu dari empat bersaudara ini memang lebih sering muncul dengan gaya rambut yang lebih panjang. Dan kini, tiba-tiba saja, Hendery tampil dengan rambut baru berpotongan pendek. Sontak hal ini pun berhasil memicu keterkejutan dan kehebohan dari penggemar.
Di sisi lain, penampilan ini justru kembali mengingatkan penggemar pada penampilan Hendery saat dirinya belum debut dulu yang kebetulan memiliki gaya rambut yang hampir serupa seperti saat ini.
Potret Hendery dan Stefan William
Beberapa penggemar lain bahkan ada yang menyebut bahwa penampilan Hendery kini membuatnya jadi mirip salah satu aktor Indonesia, Stefan William. Penggemar juga sempat menyandingkan foto keduanya yang sekilas memang tampak memiliki kemiripan.
Setelah selesai melakukan live sebelumnya bersama member WayV yang lain, Hendery diketahui juga sempat membuat unggahan baru yang terdiri dari dua foto yang sama ke akun Weibo dan Instagram pribadi miliknya.
Postingan Baru Hendery di Media Sosial
Tak lama setelah dibagikan, unggahan tersebut pun langsung dibanjiri oleh banyak likes dan komentar yang kebanyakan berisi pujian dari para penggemar.
"SO HANDSOME," ujar salah satu penggemar.
"HENNNN?!!!" komentar yang lain.
"DERY GANTENG BANGET," sahut lainnya.
"Oy ganteng," imbuh yang lainnya.
"Cakep banget rambut baru," timpal penggemar yang lain.
Wah, kalau kamu sendiri, gimana nih tanggapanmu tentang gaya rambut baru Hendery WayV ini? Setuju dengan penggemar yang lain atau kamu justru punya pendapat yang berbeda?
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
Entertainment
-
5 Drachin Tayang Juli 2025, Ada Drama Reuni Zhao Jinmai dan Zhang Linghe
-
Jelang Syuting, Guy Ritchie Mundur dari Posisi Sutradara Film Road House 2
-
4 Rekomendasi Film Indonesia Garapan Yandy Laurens, Yakin Skip?
-
Matilda Lutz Unjuk Aksi Brutal di Film Red Sonja, Intip Trailer Perdananya
-
Film Kelima Live Action Kingdom Dikonfirmasi, Siap Tayang Musim Panas 2026
Terkini
-
Final Piala Presiden 2025: Oxford United Lebih Meyakinkan Ketimbang Port FC, Calon Juara?
-
Tomi Adeyemi Suarakan Rasisme Terhadap Kulit Hitam dalam Novel Children of Blood and Bone
-
Ulasan Novel As Good As Dead: Ketika Keadilan Harus Dibayar dengan Darah
-
Slogan Sustainability Menjadi Kedok untuk Fashion Tak Bertanggung Jawab
-
Sprint Race MotoGP Jerman 2025, Marc Marquez Pembalap Next Level