Pada tanggal 3 Juni 2022, Soompi melaporkan jika Gaon telah mengungkapkan chart grafiknya untuk minggu ini. Gaon dibentuk dengan tujuan untuk membuat tangga lagu nasional Korea Selatan serupa dengan tangga lagu Billboard Amerika Serikat dan tangga lagu Oricon Jepang.
Melansir dari Soompi, berikut adalah beberapa artis K-pop yang berhasil menembus puncak tertinggi chart Gaon untuk minggu ini:
1. Chart Album Gaon
Rilisan baru mendominasi chart album Gaon minggu ini. Album studio keempat SEVENTEEN ' Face The Sun' memulai debutnya di peringkat No.1 dan EP baru GOT7 'GOT7' memasuki chart di No 2.
Album full length pertama Kang Daniel 'The Story' menyapu dua tempat berikutnya di chart. Versi META dari album tersebut debut di peringkat No. 3, dan versi Reguler menduduki peringkat No. 4.
Terakhir, mini album terbaru TXT “minisode 2: Thursday's Child ” tetap kuat berada pada peringkat No. 5 di chart minggu ini.
2. Chart Digital Gaon
PSY dan Suga BTS juga mempertahankan mahkota di puncak chart minggu ini. Mereka berhasil menduduki chart digital Gaon selama tiga minggu berturut-turut dengan lagu kolaborasi hit mereka 'That That.'
Lagu baru Kang Daniel 'Upside Down' memulai debutnya di No. 2 di chart digital Gaon secara keseluruhan, diikuti oleh lagu (G)I-DLE 'TOMBOY' di No. 3, 'Love DIVE' IVE di No. 4, dan BIGBANG 'Still Live' di No. 5.
3. Chart Streaming Gaon
Lagu PSY "That That" (diproduksi dan menampilkan Suga BTS) bertahan di posisi No. 1 di chart streaming, lalu singel 'TOMBOY' (G)I-DLE berada di peringkat No. 2, 'LOVE DIVE' IVE di peringkat No. 3, 'Still Life' BIGBANG di No. 4, dan 'Love, Maybe' MeloMance (dari OST drama A Business Proposal) di No. 5.
4. Chart Download Gaon
Lagu Kang Daniel 'Upside Down' debut di No 1 di chart download Gaon minggu ini, sementara lagu baru SEVENTEEN 'HOT' masuk chart di No 2.
Kemudian lagu Lim Young Woong 'If We Ever Meet Again' tetap kuat di No 3, diikuti oleh judul lagu baru GOT7 'NAANA' di No 4.
Terakhir, 'That That' dari PSY dan Suga BTS melengkapi lima besar di chart minggu ini.
5. Chart Sosial Gaon
Lima artis teratas di chart sosial minggu ini tetap sama persis seperti minggu lal. BTS mempertahankan posisi mereka di No. 1, BLACKPINK di No. 2, Lisa BLACKPINK di No. 3, Jessi di No. 4, dan Lim Young Woong di nomor 5. Selamat untuk semua artis!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
V BTS Dituduh Dapat Perlakuan Istimewa Saat Wajib Militer, Pihak Kementerian Sampai Buka Suara
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Kang Daniel eks Wanna One Umumkan Tur Konser, Indonesia Tak Masuk Daftar
-
Gandeng Park Hyo Shin, V BTS Siap Rilis Lagu Winter Ahead pada 29 November
Entertainment
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
Terkini
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas di Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar