Boy group asal YG Entertainment, WINNER, akhirnya akan melakukan comeback pada bulan Juli mendatang. Menurut laporan situs berita Naver pada Rabu 8 Juni 2022, WINNER tengah melakukan persiapan album dan dipastikan akan melakukan comeback pada bulan Juli mendatang.
WINNER telah menyelesaikan pembuatan lagu baru mereka lebih cepat dan telah merencanakan jadwal comeback mereka secara optimal. Menurut laporan media, WINNER kini tengah melakukan syuting musik video.
Meskipun detail tanggal perilisan album secara resmi belum diumumkan, tanggal comeback mereka bisa dipastikan pada bulan Juli mendatang, berdasarkan logika bahwa syuting musik video biasanya dilakukan satu bulan sebelum comeback.
Comeback WINNER kali ini merupakan comeback grup tersebut secara utuh setelah dua tahun tiga bulan lamanya mereka melakukan comeback terakhir, lewat full album ketiga mereka 'Remember' yang dirilis pada bulan April tahun 2020.
Comeback kali ini diharapkan mampu menarik perhatian publik dan para pencinta musik. Pasalnya, ini merupakan comeback pertama WINNER setelah kedua member mereka yakni Jinwoo dan Seunghoon menyelesaikan wajib militer mereka pada tanggal 31 Desember 2021, dan pada 14 Januari 2022 tahun ini.
Lagu baru untuk comeback WINNER kali ini kabarnya merupakan lagu yang akan menampilkan sisi unik idol K-Pop itu, dengan konsep yang menyegarkan dan tak tergantikan.
Pada tahun 2018, WINNER telah merilis single 'LOVE ME LOVE ME' dan 'ISLAND' yang berhasil memuncaki berbagai musik chart dengan musik yang menyegarkan khas WINNER. Antisipasi untuk lagu terbaru WINNER kali ini sangat tinggi karena review yang positif.
Sebelum perilisan album baru, WINNER juga muncul di berbagai acara hiburan satu demi satu dan naik ke panggung di festival universitas untuk menghangatkan antusiasme penggemar mereka pada comeback kali ini.
Para penggemar tentunya sangat antusias mendengar comeback WINNER kali ini. Sebab, setelah lebih dari dua tahun akhirnya mereka kembali sebagai grup utuh. Mereka pun sudah tidak sabar untuk menanti comeback mereka bulan depan.
Itu tadi kabar terbaru dari WINNER yang akan melakukan comeback pada bulan Juli mendatang. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
Catat Tanggalnya! BABYMONSTER Bakal Gelar Konser Debut di KSPO Dome Seoul
-
Laris! Konser NCT 127 'Neo City-The Momentum' di Seoul Habis dalam Sekejap
-
Kondisi Kesehatan Menurun, Soobin TXT Hentikan Jadwal untuk Sementara Waktu
-
WayV Ajak Kita untuk Bersemangat Maju ke Depan Lewat Lagu Baru 'High Five'
-
Eksklusif! Irene Red Velvet Masukkan 2 Lagu Unreleased di Album Solo 'Like A Flower'
Artikel Terkait
-
Yuk, Kenalan dengan Big Ocean: Grup K-pop Pertama yang Anggotanya Tunarungu
-
Baby Monster Umumkan Tur Dunia Pertama 'Hello Monsters' Januari 2025
-
Ogah Bikin Fans Rugi, Serunya Konser Solo Yugyeom GOT7 di Jakarta: Tampil Bareng DJ Hingga Keliling Venue Sapa Fans
-
IVE Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Akan Tampil di Lollapalooza Paris
-
When I'm With You: NCT Dream dan Konsep Lagu Mereka yang Menarik Hati
Entertainment
-
TVING Mengonfirmasi Rilis Spin-Off dari EXchange dan Season 4 di Tahun 2025
-
Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon Ditawari Bintangi Drama Korea Romcom, 'Petty Love'
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Segera Tayang, 3 Poin Menarik sebelum Nonton Drama Korea 'When the Phone Rings'
-
Catat Tanggalnya! BABYMONSTER Bakal Gelar Konser Debut di KSPO Dome Seoul
Terkini
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Benarkah Gen Z Tak Bisa Kerja dengan Baik?
-
Tanpa Bikin Iritasi! Ini 3 Exfoliating Pad Aman untuk Kulit Sensitif
-
Ulasan Buku Al-Farabi, Sang Maestro Filsafat yang Tak Lekang oleh Waktu