Setiap orang yang sedang jatuh hati tentu mendambakan kisah kasih yang indah. Ia pastilah berharap dirinya yang menjadi tokoh utama dalam cerita cintanya bersama sang pujaan hati. Inilah yang juga diharapkan oleh seorang gadis dalam film “Heroine Shikkaku”.
Diangkat dari manga karya Momoko Koda, film Heroine Shikkaku bercerita tentang seorang gadis SMA bernama Hatori Matsuzaki (diperankan oleh Mirei Kiritani). Ia memiliki seorang teman yang sudah bersama dengannya sejak kecil, Rita Terasaka (diperankan oleh Kento Yamazaki). Hatori sudah jatuh cinta pada Rita sejak lama dan selalu membayangkan bahwa dirinya adalah tokoh utama wanita dalam kehidupan Rita.
Suatu hari, Rita melihat seorang siswi yang dirundung oleh para pria di kantin sekolahnya. Gadis itu bernama Miho Adachi (diperankan oleh Miwako Wagatsuma). Rita berusaha membela Miho, hingga ia sendiri harus menerima perlakuan tak menyenangkan dari pelaku perundungan.
Sejak saat itu, Rita menjadi akrab dengan Miho. Posisi Hatori yang selama ini selalu berada di sisi Rita, mendadak tergantikan oleh Miho. Tentu saja, Hatori yang amat cemburu melihat hubungan mereka semakin dekat, berusaha untuk menunjukkan pada Miho bahwa dirinyalah yang paling mengenal dan paling dekat dengan kehidupan Rita.
Harapan Hatori semakin terkikis dan pupus saat Miho akhirnya menjadi kekasih Rita. Gadis itu juga semakin dibuat kesal, karena Miho selalu memperlihatkan sikap manis dan pengertian atas kecemburuan yang dirasakan Hatori kepadanya.
Di tengah kegusaran Hatori akan hubungan Rita dan Miho, ada seorang pria yang selalu memperhatikan tingkah Hatori, yakni Kosuke Hiromitsu (diperankan oleh Kentaro Sakaguchi), siswa yang diidolakan banyak gadis di sekolah. Suatu hari, ia muncul di depan Hatori dan tiba-tiba meminta Hatori untuk menjadi kekasihnya. Kosuke berkata bahwa ia akan membuat Hatori melupakan Rita.
Hatori bimbang, karena ia tak pernah berpikir bahwa ia akan berkencan dengan orang selain Rita. Walau begitu, Kosuke yang selalu bersikap manis kepadanya mulai membuat Hatori luluh. Akankah pada akhirnya ia benar-benar jatuh cinta pada Kosuke? Sungguhkah ia adalah tokoh utama hidup Kosuke dan bukan kehidupan Rita seperti yang selama ini diduganya? Saksikan kelanjutan kisah cinta Hatori dalam film Heroine Shikkaku. Selamat menonton!
Tag
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Cerita Brandon Salim Di-Stalking Fans, Malah Berakhir Bahagia
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
-
Review Film Do Patti: Ketika Ikatan Saudara Kembar Berubah Menjadi Neraka
-
Sutradara di Korsel Pun Tak Kepikiran, Falcon Pictures Angkat Kisah yang Hilang dari Film Miracle In Cell No. 7
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan