HYBE Labels akhirnya mengkonfirmasi bahwa BTS resmi menjadi Brand Ambassador untuk Busan World Expo 2030 mendatang. Merangkum dari Koreaboo pada Jum'at (17/6/2022), BTS mendapat tawaran dari wali kota Busan untuk menjadi Brand Ambassador Busan World Expo 2030 pada tanggal 15 Juni 2022 kemarin, dan untuk aktif mempromosikan event tersebut.
Pada tanggal 17 Juni 2022, media berita Busan Ilbo melaporkan bahwa HYBE telah meneriwa tawaran tersebut. Busan World Expo 2030 berharap pengaruh besar BTS di kancah internasional dan fanbase besar yang mereka miliki dapat menarik perhatian masyarakat dunia.
CEO HYBE Labels, Park Ji Won mengeluarkan pernyataan resmi menanggapi berita tersebut.
"Setelah kami menerima permintaan dari walikota Busan, kami berbicara dengan para anggota BTS, dan semua member BTS dengan senang hati untuk menerima tawaran tersebut."
Ia melanjutkan, "Perusahaan dan BTS sendiri berpikir bahwa World Expo adalah sebuah event yang membawa pengaruh positif untuk dunia, dan kami pikir hal tersebut adalah event yang sangat penting, sama halnya dengan olmpiade ataupun piala dunia."
"Pada saat yang bersamaan, kami memutuskan bahwa event tersebut sangat penting untuk negara dan masyarakat kota Busan. Karena kami tahu bahwa World Expo akan diselenggarakan sebagai sebuah kompetisi, kami telah menyetujui dengan artis kami untuk mengambil bagian dalam menyebarkan kampanye ini kepada dunia," tambahnya.
Mengetahui bahwa BTS member seperti Jungkook dan Jimin terlahir di Busan, hal tersebut akan semakin efektif dengan menjadikan BTS sebagai Brand Ambassador.
"Untuk saat ini kami hanya membicarakan soal keikutsertaan BTS. Kami akan mengambil keputusan bersama para artis mengenai kegiatan promosi seperti apa yang akan dilaksanakan nantinya," lanjut Park Ji Won
"Karena kami memiliki artis yang lahir di Busan, kami juga akan membicarakan untuk menggunakan kata-kata seperti, 'Tanah kelahiran Jungkook, Busan'," tambahnya.
Sementara itu, BTS akan bergabung dengan aktor Lee Jung Jae, dan artis AI Rozy sebagai Brand Ambassador untuk Busan World Expo 2030 mendatang.
World Expo, yang secara resmi dikenal sebagai Pameran Terdaftar Internasional, adalah pertemuan global negara-negara yang didedikasikan untuk menemukan solusi untuk tantangan mendesak di zaman kita dengan menawarkan perjalanan dalam tema universal melalui kegiatan yang menarik dan mendalam.
Baca Juga
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label
-
Hadirkan Idola Lintas Generasi, Ini Lineup Resmi SMTOWN Live 2025 in Seoul
-
Hengkang dari RIIZE, SM Umumkan Seunghan Bakal Debut Sebagai Artis Solo
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
Artikel Terkait
-
Imbas Ancaman Putus Kontrak, ADOR Janji Atasi Masalah dengan NewJeans
-
Kirim Surat Tuntutan ke ADOR, NewJeans Ancam Putuskan Kontrak
-
Weverse Magazine Angkat Suara Bahas Isu Laporan Kontroversial HYBE
-
Kunci Kompaknya BTS, Jin Sebut RM Sebagai Pemimpin yang Dapat Diandalkan
-
BTS Disebut akan Comeback Grup pada 2026 Imbas Pidato Pimpinan HYBE
Entertainment
-
Selamat! Shenina Cinnamon Menang Penghargaan Festival Film di Filipina
-
Cameron Diaz Siap Beraksi di Film Back in Action, Intip Teaser Perdananya
-
Sinopsis Film Gladiator II, Dibintangi Paul Mescal dan Pedro Pascal
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
Terkini
-
Review Novel Four Seasons in Japan, Mencari Tujuan Hidup dalam Empat Musim Jepang
-
3 Facial Foam untuk Redakan Jerawat Tanpa Bikin Iritasi, Harga Rp120 Ribuan
-
Perjalanan Aroma, Mengenal Lebih Dekat 3 Brand Parfum Asal Prancis
-
Review Novel The Lantern of Lost Memories, Kisah Studio Ajaib bagi Jiwa yang Pergi
-
Review Film Gladiator II, Tekad Lucius Bangun Ulang Kejayaan Roma