Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Sapta Stori
Poster film "Tori Girl!" (asianwiki.com)

Pilot yang kita kenal selama ini mengendarai pesawat yang diterbangkan dengan menggunakan mesin. Namun, pernahkah kamu melihat seorang pilot yang menerbangkan pesawat tenaga manusia? Kalau kamu penasaran dengan hal tersebut, kamu bisa menyaksikan aksi para pilot pesawat terbang tenaga manusia dalam film Jepang berjudul Tori Girl!.

Diadaptasi dari novel berjudul sama karya Kou Nakamura, film Tori Girl! bercerita tentang seorang mahasiswi bernama Yukina Toriyama (diperankan oleh Tao Tsuchiya). Ia masuk ke universitas sains satu tahun setelah ia gagal masuk ke jurusan arsitek di universitas yang ia tuju. Walau begitu, ia masuk ke universitas tersebut semata-mata karena terbawa arus dan bukan karena ia berminat.

Di kampusnya, ia bertemu oleh seorang gadis bernama Kazumi Shimamura (diperankan oleh Elaiza Ikeda) yang lebih dahulu mengajaknya berkenalan. Ketika Yukina dan Kazumi tengah berbincang, mereka tiba-tiba dihampiri oleh dua mahasiswa yang mengajak mereka masuk ke klub pesawat terbang tenaga manusia. Pesawat tersebut diterbangkan dengan cara dikayuh seperti sepeda. Ternyata, klub inilah yang menarik perhatian Kazumi untuk masuk ke universitas tersebut.

Kedua gadis itu pun berkunjung ke ruangan klub tersebut. Saat sedang melihat-lihat, mereka dihampiri oleh salah seorang anggota klub yang menjadi pilot pesawat di tahun sebelumnya, yakni Kei Takahashi (diperankan oleh Mahiro Takasugi). Ia mendekati Yukina dan memuji gadis itu dengan berkata bahwa ia memiliki tubuh yang bagus. Kei pun mengajak Yukina untuk masuk ke klub dan terbang dengan pesawat bersamanya. Yukina yang tersanjung dengan pujian Kei, segera mengiyakan ajakan tersebut. Yukina dan Kazumi pun mendaftar ke klub.

Yukina menjalani tes sepeda statis untuk mengukur kemampuan fisiknya. Di antara sekian peserta tes, hanya ia yang bisa bertahan lebih dari 30 menit. Ternyata, ia sudah terbiasa mengendarai sepeda yang berbobot 20kg di jalur menanjak. Berkat kemampuannya itu, Yukina resmi bergabung ke dalam tim pilot dan ia pun membeli sepeda untuk meningkatkan kemampuannya.

Yukina mengira ia dan Kei betul-betul akan terbang bersama, karena satu pesawat membutuhkan dua orang pilot untuk menerbangkannya. Ternyata, yang menjadi pilot pesawat bukan hanya Kei dan Yukina. Setelah lulus tes, Kei mengajak Yukina bertemu di luar kampus dengan maksud mempertemukan Yukina dengan seorang pilot lainnya, yakni Taishi Sakaba (diperankan oleh Shotaro Mamiya). Ia adalah orang yang kasar dan suka membentak.

Begitu Kei memperkenalkan Yukina pada Taishi dan mengabarkan bahwa Yukina akan menjadi pilot, Taishi seketika berkata bahwa perempuan tak mungkin bisa menerbangkan pesawat tenaga manusia. Yukina marah dan bertengkar dengan Kei, karena merasa diremehkan. Ia pun menantang Taishi untuk bisa lulus tes pilot seperti dirinya. Taishi menerima tantangan itu.

Nyatanya, kemampuan Taishi tidaklah main-main. Yukina pun marah, karena merasa dimanfaatkan oleh Kei hanya untuk memancing Taishi dan membuatnya kembali muncul di klub setelah setengah tahun menghilang. Yukina pun enggan kembali ke klub itu dan tak mau datang ke uji coba penerbangan karena merasa ditipu.

Namun, belakangan Yukina mengetahui, bahwa Taishi pernah melakukan kesalahan mengoperasikan pesawat saat ia terbang bersama Kei. Akibatnya, pesawat yang mereka terbangkan jatuh ke danau. Hal itu membuatnya trauma dan takut untuk kembali terbang, karena itu ia tidak menunjukkan diri di klub.

Kei menelepon Yukina dan membujuknya untuk datang ke uji coba penerbangan. Yukina masih kekeh dengan keputusannya sampai Kei memberikan teleponnya pada Taishi. Yukina dan Taishi kembali bertengkar di telepon, tapi Yukina segera datang ke uji coba tersebut setelah Taishi mengejek dirinya yang dianggap setengah hati dalam usahanya menjadi pilot.

Sayangnya, Yukina harus menyaksikan hal yang tidak diharapkan dalam uji coba penerbangan tersebut. Apa yang terjadi pada saat uji coba pesawat itu? Saksikan kelanjutannya dalam film Tori Girl!. Selamat menonton!

Sapta Stori