Seperti sudah menjadi tradisi bagi para idola K-Pop untuk berpose dan mengunggah foto di tangga legendaris Music Bank ketika mereka tampil di acara musik mingguan tersebut.
Merangkum dari Koreaboo pada Selasa (28/6/2022), Wonho sukses membuat para fans bertanya-tanya ketika ia mengunggah foto di mana ia melakukan gaya dengan masuk kedalam celah pegangan tangga besi yang tergolong sempit.
Bagaimana tidak heran, Wonho memiliki bentuk tubuh yang tinggi dan juga kekar. Itu sebabnya para penggemar bertanya-tanya bagaimana caranya ia masuk ke dalam pegangan tangga tersebut, dan berdiri dengan sempurna.
Pasalnya sebelum Wonho mengunggah foto tersebut, Jin BTS juga melakukan tantangan untuk mengambil foto di tangga legendaris Music Bank saat melakukan promosi lagu 'Yet to Come'.
Jin sukses membuat penggemar gemas dengan posenya yang terlihat mencoba memasuki pegangan tangga dengan kepalanya terlebih dahulu. Karena Jin memiliki bahu yang lebar, alhasil ia berpose dengan berjongkok di lantai dan sebagian kepalanya masuk ke dalam lubang di pegangan tangga.
Meski begitu, Jin tetap sukses mengikuti tantangan berpose di tangga legendaris Music Bank tersebut.
Pada Tanggal 25 Juni 2022, artis solo Wonho membagikan foto dirinya di tangga legendaris Music Bank, dan membuktikan bahwa ia muat masuk ke dalam pegangan tangga yang terkenal sempit tersebut.
Wonho yang juga tengah mempromosikan lagu terbarunya berjudul 'CRAZY' itu memamerkan senyum dan pose santainya di tangga Music Bank, yang sontak membuat fans bertanya-tanya bagaimana ia bisa melakukan hal tersebut.
Beberapa penggemar bahkan berspekulasi bagaimana caranya Wonho bisa masuk ke dalam lubang pegangan tangga tersebut.
"Bagaimana caranya ia bisa masuk ke dalam sana?" tulis salah satu fans.
"Aku pikir lubangnya cukup lebar dan ia merangkak dari bawah," tulis yang lain.
"Ia memiliki badan yang kekar, bagaimana caranya ia bisa masuk?"
"Foto-foto itu terlihat mengagumkan, tetapi aku heran bagaimana caranya ia keluar nanti? Aku tidak bisa membayangkan skenario yang aneh-aneh."
Video tiktok yang menampilkan pose Wonho di tangga legendaris Music Bank tersebut pun sukses mencuri perhatian banyak orang. Hingga kini para penggemar masih mempertanyakan bagaimana Wonho sukses melakukan tantangan tersebut.
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
-
7 Potret Pesta Kejutan Ultah Ayu Ting Ting Bersama Fans dan Keluarga, Kenakan Baju Khas Korea
-
Segera Tayang, TVING Bagikan Poster Drama Dear X Who Doesnt Love Me
-
Netizen Kaget Indra Bekti Muncul di Drama Korea Money Heist, Benarkah?
-
Sempat Hiatus, Influencer Song Ji A Kembali ke YouTube untuk Kabari Fans
Entertainment
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
Terkini
-
Piala Dunia U-17: Statistik Pembuka Grup H, Timnas Indonesia Berpotensi Jadi Tim Kuda Hitam
-
Novel Dia yang Lebih Pantas Menjagamu: Belajar Menjaga Hati dan Batasan
-
Etika Komunikasi di Media Sosial: Bijak Sebelum Klik!
-
Guru, Teladan Sejati Pembentuk Karakter Anak Sekolah Dasar
-
Gaya Macho ala Bae Nara: Sontek 4 Ide Clean OOTD yang Simpel Ini!