46 Days merupakan salah satu drama Thailand yang diproduksi oleh GMMTV. Drama ini resmi mengudara pada 2021 lalu. Baifern Pimchanok, Mild Lapassalan, Nonkul Chanon, dan Off Jumpol didapuk menjadi pemeran utama. Mild Lapassalan dan Off Jumpol sebelumnya pernah menjadi lawan main dalam drama Girls Next Room: Richy Rich. Ini adalah kali kedua mereka bekerja sama.
Dikemas dalam 18 episode, 46 Days menyajikan alur cerita romansa yang berbalut komedi. Drama ini berfokus pada dua sahabat, Ying Ying (Baifern Pimchanok) dan Noina (Mild Lapassalan). Keduanya telah berteman untuk waktu yang lama. Ying Ying adalah seorang selebriti internet yang tidak populer. Dalam sebuah siaran langsung, terjadi hal yang membuat karier Ying Ying hancur.
Sementara itu, Noina adalah sahabat sekaligus kreditur Ying Ying. Ia baru saja putus dengan kekasihnya setelah ia memergoki pria itu selingkuh. Melihat sahabatnya patah hati, Ying Ying berinisiatif pergi ke peramal untuk menanyakan tentang masa depan Noina. Akan tetapi, Sang peramal mengatakan bahwa Noina memiliki keberuntungan yang buruk dalam cinta.
Merasa tidak tega, Ying Ying meminta peramal untuk mengatakan ramalan yang berbanding terbalik dengan kebenaran kepada Noina. Ketika Ying Ying kembali menemui peramal bersama Noina, peramal tersebut melakukan apa yang diperintahkan Ying Ying sebelumnya. Ia memberitahukan kepada Noina bahwa dirinya akan menikah tahun ini dengan seorang pria yang pekerjaannya berhubungan dengan merawat orang.
Dari ramalan ini, Noina menyimpulkan bahwa jodohnya adalah Dokter Korn (Nonkul Chanon), cinta pertamanya. Sayangnya, Dokter Korn telah bertunangan dengan seorang selebriti terkenal, yakni Wisa (Ployphach Phatchatorn). Namun sebenarnya, ia tidak mencintai tunangannya. Pertunangan mereka terjadi karena Wisa melamarnya terlebih dahulu. Dokter Korn menerima lamaran Wisa karena dia adalah satu-satunya gadis yang dekat dengannya.
Di depan kamera, Wisa memiliki citra yang lemah lembut. Namun sebenarnya, ia kasar, arogan, dan munafik. Ying Ying dan Noina mengetahui sifat asli Wisa. Karena hal ini, 46 hari menjelang pernikahan Dokter Korn dan Wisa, dua sahabat karib itu mencoba segala cara agar keduanya gagal menikah. Mereka tidak rela melihat Dokter Korn yang kepribadiannya bak malaikat menikahi Wisa yang seperti iblis.
Dalam menjalankan misi 46 hari ini, Ying Ying dan Noina harus berhadapan dengan Dokter Pat (Off Jumpol), teman Dokter Korn, yang terus mengawasi gerak-gerik mencurigakan keduanya. Alasan lain yang membuatnya melakukan hal ini adalah karena dirinya memendam rasa pada Noina.
46 Days dapat kamu saksikan melalui kanal YouTube GMMTV OFFICIAL. Drama Thailand ini sudah dilengkapi dengan subtitle Bahasa Indonesia hingga Bahasa Inggris.
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
Siapa Pemain Series Break Up Service? Ini Profil Off Jumpol dan Jorin 4EVE
-
Sinopsis Until the Sun Meets the Star, Drama Thailand Terbaru Mint Ranchrawee
-
'Break Up Service', Series Romcom Baru GMMTV yang Wajib Ditonton!
-
Ada Reclaim, Ini 3 Drama Thailand Dibintangi Monchanok Saengchaipiangpen
-
Sinopsis Chata Hong, Drama Thailand yang Dibintangi Nicha Piyawattananon
Entertainment
-
Resmi! Spider-Man: Brand New Day Rilis 2026, Siapa Saja yang akan Muncul?
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Remake Film Mendadak Dangdut: Apa yang Berubah?
-
5 Pilihan Film Netflix yang Tayang April 2025, dari Horor hingga Sci-Fi!
-
Sayang untuk Dilewatkan, Inilah 5 Anime yang Mengangkat Kisah Pemburu Iblis
Terkini
-
Generasi Unggul: Warisan Ki Hajar Dewantara, Mimpi Indonesia Emas 2045?
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!
-
Novel Homicide and Halo-Halo: Misteri Pembunuhan Juri Kontes Kecantikan
-
Ulasan Novel Dunia Sophie: Memahami Filsafat dengan Sederhana
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara