Bersiaplah untuk paruh kedua dari serial drama SBS "Why Her?" yang pastinya akan semakin seru!
Drama “Why Her?” adalah drama roman misteri baru yang dibintangi Seo Hyun Jin sebagai Oh Soo Jae, seorang pengacara berhati dingin yang hanya mengejar kesuksesan, dan juga Hwang In Yeop sebagai mahasiswa hukum Gong Chan yang akan melakukan apa saja untuk melindunginya.
Melansir dari Soompi, berikut adalah daftar 3 hal penting yang harus diperhatikan pada paruh kedua drama Korea "Why Her?" yang sayang untuk dilewatkan:
1. Hubungan Oh Soo Jae & Gong Chan yang Semakin Romantis
Perubahan besar telah terjadi dalam hubungan Oh Soo Jae dan Gong Chan. Sejak kasus yang melibatkan Park So Young (Hong Ji Yoon), Oh Soo Jae terus menghadapi masalah, tetapi dia Gong Chan selalu turun tangan untuk menyelamatkannya.
Meskipun Oh Soo Jae telah mencoba untuk mendorong Gong Chan menjauh karena dia takut jati dirinya yang sebenarnya terungkap, tidak bisa dipungkiri bahwa hati Oh Soo Jae mulai meleleh dengan ketulusan hangat Gong Chan.
Pemirsa tentunya berharap jika ke depannya hubungan mereka akan terus semakin romantis!
2. Oh Soo Jae vs Choi Tae Guk
Oh Soo Jae dan kepala TK Law Firm Choi Tae Guk (Heo Joon Ho) terus-menerus saling menyerang satu sama lain, menciptakan ketegangan dalam drama ini.
Semuanya bermula pada delapan tahun yang lalu, saat Oh Soo Jae hamil anak Choi Joo Wan (Ji Seung Hyun), tapi dia dan dicampakkan oleh Choi Joo Wan dan ayahnya, Choi Tae Guk.
Pemirsa tentunya sangat menantikan apa yang akan terjadi selanjutnya antara Oh Soo Jae dan Choi Tae Guk!
3. Misteri yang Belum Terpecahkan
Seiring berjalannya episode, beberapa misteri di drama ini terus berkembang. Pertama, ada misteri tentang identitas pelaku yang membunuh saudara tiri Gong Chan, Jeon Na Jung (Hwang Ji Ah).
Awalnya, Gong Chan yang dituduh sebagai pelakunya namun secara tak terdua Noh Byung Chool (Kim Han Joon) menyerahkan diri kepada polisi dan mengaku sebagai pembunuh sebenarnya. Dia dibebaskan dari penjara setelah satu tahun. Yang lebih mengejutkan lagi adalah terkuaknya fakta jika Seo Joon Myung (Kim Young Pil) telah memanipulasi bukti yang ada.
Kedua, ada misteri tentang identitas dalang yang menghasut Hong Seok Pal untuk membunuh Park So Young yang masih belum terungkap. Pemirsa juga dibuat penasaran dengan hubungan antara Yoon Se Pil (Choi Young Joon) dan Baek Jin Ki (Kim Chang Wan) di masa lalu yang masih penuh dengan teka-teki.
Episode baru dari drama Korea "Why Her?" akan tayang tanggal 1 Juli 2022 pukul 10 malam KST di SBS.
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Profil Faizal Hussein, Pemeran Walid yang Viral di Drama Malaysia Bidaah
-
4 Drama dan Film China Garapan Sutradara Guo Jingming, Semuanya Booming!
-
3 Adegan Kontroversial Serial Bidaah, Walid Bikin Emosi dan Tuai Perdebatan
-
Lee Jae Wook Bakal Main di 'Honeycomb Project', Drama Horor Fantasi Netflix
-
Review Novel 'TwinWar': Pertarungan Harga Diri di Balik Wajah yang Sama
Entertainment
-
Pengabdi Setan Origins: Batara, Darminah, dan Asal Mula Teror
-
Bangkit dari Kematian, 4 Karakter Anime Ini Jadi Sosok yang Tak Tertandingi
-
Sinopsis Film 'Virus', Bae Doona Terjangkit Virus yang Bikin Jatuh Cinta
-
5 Rekomendasi Anime tentang Karakter Biasa yang Mendadak Jadi Sekuat Dewa
-
Film Tron: Ares - Saat Dunia Digital Bersanding dengan Dunia Nyata
Terkini
-
Review Film Exorcism Chronicles - The Beginning: Visual Ajaib tapi Cerita Kacau?
-
Review Anime Yuru Camp, Menjelajahi Keindahan Alam Jepang
-
Timnas Indonesia Disokong Mentalitas 'Anti Banting', Siap Jaya di Piala Asia U-17?
-
Menang 0-1 Atas Korea Selatan, Jadi Modal Penting Bagi Timnas Indonesia U-17
-
Review Pulse: Series Medis Netflix yang Tegang, Seksi, dan Penuh Letupan