Drama Korea hits 'Anna' yang tayang di Coupang Play sukses mencuri perhatian pecinta drama Korea dan menjadi perbincangan hangat di kalangan para netizen.
Soompi melansir pada Jumat (8/7/2022), Coupang Play berencana akan merilis episode tambahan untuk drama 'Anna' ini dan menjelaskan latar belakang karakter utama yang belum sempat dijelaskan di episode sebelumnya.
Anna merupakan drama Korea yang menceritakan kisah seorang wanita bernama Yoo Mi (diperankan Bae Suzy), yang melakukan kebohongan kecil dan berakhir menjalani kehidupan yang berbeda sebagai orang lain.
Jung Eun Chae berperan sebagai mantan bos Yoo Mi, Hyun Joo, yang memiliki kehidupan yang super mewah semenjak ia lahir.
Sementara itu, Kim Jun Han berperan sebagai Ji Hoon, suami Anna yang memiliki jiwa yang ambisius seperti Anna, dan Park Ye Young memerankan Ji Won, senior Yoo Mi di departemen editorial dan juga orang kepercayaan Yoo Mi.
Pada tanggal 8 Juli 2022, media outlet SPOTV News melaporkan bahwa Coupang Play kini tengah mempersiapkan untuk merilis episode tambahan bagi drama 'Anna' ini pada bulan Agustus mendatang, dan pada hari yang sama pihak Coupang Play menyatakan kebenaran berita tersebut.
Awalnya drama 'Anna' ditulis untuk delapan episode. Namun, kemudian diubah menjadi 6 episode saja agar para pemirsa lebih mendalami dan masuk ke dalam cerita drama tersebut, sekaligus memahami pengembangan cerita yang begitu padat.
Karena respon positif yang diterima oleh drama 'Anna' ini, Coupang Play memutuskan untuk merilis episode tambahan untuk drama 'Anna' yang nantinya akan menyuguhkan kepada pemirsa cerita yang beragam.
Coupang Play menjelaskan kepada SPOTV News, "Episode tambahan untuk drama 'Anna' akan dirilis pada bulan Agustus mendatang. Episode tambahan tersebut akan mengungkap lebih detail tentang cerita utama dari karakter Yoo Mi, Hyun Joo, Ji Hoon, dan Ji Won. Ini merupakan hadiah spesial untuk para penonton yang mencintai drama 'Anna' ini."
Itu tadi kabar terbaru dari drama Korea 'Anna' yang sukses mencuri perhatian para pecinta drama Korea, hingga pihak produksi memutuskan untuk merilis episode tambahan sebagai hadiah untuk para penggemar drama ini. Bagaimana menurut kalian?
Baca Juga
-
Kejutan! TREASURE Rayakan 2000 Hari Debut Lewat Better Than Me Special Film
-
Tampil Fresh, KiiiKiii Usung Warna Baru di Lagu Comeback '404 (New Era)'
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
Artikel Terkait
Entertainment
-
Kejutan! TREASURE Rayakan 2000 Hari Debut Lewat Better Than Me Special Film
-
7 Drama Korea Bertema Pertukaran Jiwa, Terbaru To My Beloved Thief
-
Tak Pakai Hijab Lagi, Jule Ngaku Salah dan Minta Maaf ke Na Daehoon
-
Kasus Penipuan Eks Karyawan Fuji Resmi Disidik, Diduga Tak Bekerja Sendiri?
-
Cha Eun-woo Rilis Permintaan Maaf Imbas Kasus Penggelapan Pajak Rp200 M