Member Girls' Generation kembali dengan keseruan mereka, melalui episode terbaru program variety show 'Soshi Tam Tam' yang ditayangkan pada tanggal 26 Juli 2022 kemarin.
Dalam episode terbaru kali ini, mereka pun kembali ke kehidupan asrama sekali lagi, dan member pun dipasangkan dengan member yang lain untuk berbagi kamar bersama.
Allkpop melansir, hasil penentuan teman sekamar member Girls' Generation antara lain seperti ini: Taeyeon dengan Tiffany, Sunny dan Yuri, Hyoyeon dan Seohyun, dan terakhir Sooyoung dan Yoona.
Dalam proses penentuan teman sekamar, para member pun kembali mengingat bagaimana dulu mereka menentukan pembagian kamar ketika mereka debut.
Mereka mengaku, "Pertama-tama pihak agensi yang menentukan siapa teman sekamar kami, dan kemudian kami memilih dengan menggunakan undian. Kami semua berpura-pura senang dengan hasil kamar yang kami dapatkan, tetapi sejujurnya kami semua menginginkan kamar yang bagus."
Mereka pun melanjutkan, "Itu karena kami harus menggunakan kamar tersebut selama dua tahun setelah penentuan kamar. Periode sewanya cukup lama."
Mengetahui cara pembagian kamar dan bagaimana sebenarnya keinginan para member, membuat para penggemar pun meninggalkan komentar yang beragam. Berikut di antaranya.
"Mereka harus tinggal dengan teman sekamar terpilih selama dua tahun. Tidur di kamar yang sama, jadi wajar saja jika tiap member menginginkan kamar yang bagus, dan juga teman sekamar yang nyaman menurut mereka," komentar salah satu fans.
Ia melanjutkan, "Bayangkan saja jika kau adalah tipe orang yang tidur di jam 9.00 atau 10.00 malam, dan teman sekamarmu biasa tidur jam 2.00 pagi dan tetap menyalakan lampu. Atau mungkin saja teman sekamarmu adalah orang yang tidak bisa tidur nyenyak dan terus berguling di tempat tidurnya tiap malam."
"Wow, dua tahun adalah waktu yang sangat lama untuk tinggal dengan teman sekamar yang sama. Aku lega girl group baru bisa mengubah formasi teman sekamar secara bergiliran," tulis fans yang lain.
Selain tampil di acara variety show 'Soshi Tam Tam' para member Girls' Generation juga dikabarkan akan menjadi bintang tamu di acara variety show 'Knowing Bros' yang juga tayang di stasiun JTBC. Mereka dikabarkan akan melakukan perekaman pada tanggal 28 Juli 2022 mendatang.
Sementara itu, Girls' Generation akan segera melakukan comeback dengan full album ketujuh mereka bertajuk 'Forever 1' yang akan resmi dirilis pada tanggal 8 Agustus 2022 mendatang untuk merayakan anniversary ke-15 tahun mereka.
Baca Juga
-
NCT Wish Ekspresikan Gaya Y2K di Comeback Album Terbaru 'Poppop'
-
Kai EXO 'Adult Swim', Menyelam dalam Perasaan Cinta Tanpa Rasa Takut
-
Hengkang dari SM Entertainment, Wendy dan Yeri Tetap Jadi Member Red Velvet
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
Artikel Terkait
-
NewJeans Ajukan Gugatan atas Putusan Pengadilan Larang Gunakan Nama NJZ
-
Debut Box Office Snow White Jadi Terendah dalam Sejarah Live Action Disney
-
Debut Pahit Patrick Kluivert Nodai Mimpi Timnas Indonesia, Salah Siapa?
-
Perbandingan Debut Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, STY Lebih Baik
-
OTW Debut di Timnas Indonesia, Ole Romeny: Saya Ingin Jadi Pemain Penting
Entertainment
-
Lee Jung-eun Siap Jadi Bibi Kim Ji-won dalam Drama Baru 'Doctor X'
-
Jadi Couple di 'The Haunted Palace', Chemistry Yook Sungjae dan Bona Dipuji
-
NCT Wish Ekspresikan Gaya Y2K di Comeback Album Terbaru 'Poppop'
-
Jackie Chan Kembali! Ini Sinopsis dan Pemain Film 'Karate Kid: Legends'
-
3 Drama China yang Dibintangi Nine Kornchid, Ada Insect Detective
Terkini
-
Review Novel 'TwinWar': Pertarungan Harga Diri di Balik Wajah yang Sama
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia Kembali Gendong Marwah Persepakbolaan Asia Tenggara
-
Ulasan Webtoon Our Secret Alliance: Perjanjian Palsu Ubah Teman Jadi Cinta
-
Pemain PC Kini Bebas dari PSN! Sony Ubah Kebijakan Akun PlayStation
-
Timnas Indonesia, Gelaran Piala Asia dan Bulan April yang Selalu Memihak Pasukan Garuda