Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Shinta Ci
Potret SEVENTEEN, WSG Wannabe, Nayeon TWICE & BTS (Soompi.com)

Pada Jumat (29/7/2022) Soompi melaporkan bahwa Circle Chart telah mengungkapkan data grafiknya untuk minggu ini. Seperti yang diketahui, selama ini Circle Chart Korea sudah seperti Billboard di Amerika Serikat dan Oricon di Jepang. Circle Chart telah menjadi salah satu tolak ukur kesuksesan penyanyi K-pop di industri entertainment.

Mengutip dari Soompi, beberapa artis K-pop terkenal seperti SEVENTEEN, WSG Wannabe, Nayeon TWICE, hingga BTS berhasil puncaki Circle Chart minggu ini. Berikut adalah update terbaru data grafik Circle Chart:

1. Chart Album

Chart Album (soompi.com)

Album repackage baru SEVENTEEN yang bertajuk "SECTOR 17" memulai debutnya di No. 1 di chart album fisik minggu ini. Sementara itu, album single baru STAYC  WE NEED LOVE” berhasil debut di No. 2, lalu mini album baru P1Harmony “HARMONY : ZERO IN” debut di No. 3, dan mini album pertama Xdinary Heroes “Hello, world!” memulai debutnya di No. 4.

2. Chart Digital

Chart Digital (soompi.com)

Grup WSG Wannabe (Gaya-G) berhasil memuncaki chart digital dengan hit mereka “At That Moment.” Sementara itu, lagu "I Missed You" dari WSG Wannabe (4FIRE) bertahan di No. 2 di chart digital, diikuti oleh hit lama IVE "LOVE DIVE" di No. 3.

Lagu baru SEVENTEEN “_WORLD” berhasil menembus chart digital di No. 4, lalu lagu debut solo Nayeon TWICE “POP!” tetap kuat bertahan di peringkat No. 5.

3. Chart Streaming

Chart Streaming (soompi.com)

Tiga lagu teratas di chart streaming minggu ini persis sama dengan chart digital. Lagu "At That Moment" dari WSG Wannabe (Gaya-G) masuk di No. 1, "I Missed" dari WSG Wannabe (4FIRE). You” di No. 2, dan “LOVE DIVE” IVE di No. 3.

Lagu "POP!" Nayeon mempertahankan posisinya di No 4, sementara lagu BIG Naughty "Beyond Love" (ft. 10cm ) naik ke peringkat No. 5 untuk minggu ini.

4. Chart Download

Chart Download (soompi.com)

Lagu “_WORLD” SEVENTEEN memulai debutnya di No. 1 di chart downlaod minggu ini, sementara Lim Young Woong menyapu tiga tempat berikutnya di chart.  Lagu hitnya “If We Ever Meet Again” naik ke No. 2, “Rainbow” berada di peringkat No. 3, dan “Our Blues” menempati No. 4 untuk minggu ini. Terakhir, WSG Wannabe (Gaya-G) melengkapi posisi lima besar dengan lagu “At That Moment.”

5. Chart K-Pop Global

Chart K-Pop Global (soompi.com)

Nayeon berhasil menguasai Chart K-Pop Global selama tiga minggu berturut-turut dengan lagu debutnya "POP!" sementara itu, lagu “LOVE DIVE” dari IVE mempertahankan posisinya di No. 2, dan “Girls” dari aespa juga mempertahankan posisinya di No. 3.

Kemudian lagu solo baru J-Hope BTS “Arson” melonjak ke No. 4 di Chart K-pop Global untuk minggu ini, diikuti oleh lagu hit BTS “Dynamite” di No. 5.

6. Chart Sosial

Chart Sosial (soompi.com)

Empat artis teratas di chart sosial minggu ini tetap sama persis seperti minggu lalu. BTS tetap di No 1, kemudian BLACKPINK di No 2, Jessi di No 3, dan Lisa BLACKPINK di No 4. Terakhir, Lim Young Woong naik ke No. 5 di chart. Selamat untuk semua artis K-pop yang berhasil puncaki Circle Chart minggu ini!

Shinta Ci