Drama horor School Tales The Series menayangkan seluruh episodenya di Netflix. Setiap episodenya kamu akan disuguhkan dengan teror-teror di sekolah yang mencekam. Pada episode 1 yang berjudul 7AM ini menceritakan sebuah kisah di Kirinmas International School. Penasaran bagaimana ceritanya? Yuk simak sinopsisnya dibawah ini.
Kelas 6/4 Kirinmas International School mempunyai suatu mitos menyeramkan yang kebenarannya sering dipertanyakan, namun juga diyakini oleh para murid di kelas itu. Setiap pukul 7 pagi, sebuah tulisan misterius akan muncul di papan tulis kelas. Tulisan ini berisi judul buku yang harus dibawa pada hari itu. Apabila siswa atau siswi yang berada di kelas itu tidak membawa buku yang tertera, maka ia akan mati dan dilupakan selama-lamanya.
Kita diperkenalkan dengan tokoh bernama Q yang diperankan Kay Lertsittichai. Q selalu menjadi volunteer, atau bahasa halusnya dikenal dengan sebutan tumbal. Setiap pagi, tepatnya jam 7 pagi, ia harus telah tiba di kelas dan memfoto papan tulis bertuliskan nama buku pelajaran yang harus dibawa pada hari itu. Namun sepertinya pengorbanan Q tidak cukup dimata teman-temannya, bahkan mereka sering merundung Q dan mengatakannya tidak ikhlas melakukan hal itu.
Ada dua karakter lainya yang berkontradiksi. Tan yang diperankan Care Panisara, dan Nut yang diperankan Pepo Nuchapat. Walaupun mereka berdua berpacaran, namun disini Tan selalu membela Q berkebalikan dengan Nut yang tidak segan-segan merundung Q dengan sepenuh hati.
Mereka tidak boleh memasuki kelas 6/4 sebelum pukul 7. Hal ini dibuktikan oleh Q yang datang sebelum pukul 7 berkat keinginan teman-temannya. Namun yang ia dapati di sana berbeda dengan hari-hari sebelumnya. Q mendapati, sang hantu telah berada di tempatnya dan siap menyerang Q hingga ia tak sadarkan diri.
Q yang tiba-tiba pingsan saat melakukan video call langsung membuat teman-temannya panik. Namun sebagian dari mereka hanya menertawakan Q karena menduga ia pingsan karena ketakutan. Seorang siswa lupa membawa bukunya, ia ketakutan karena berpikir ia akan mati pada hari itu.
Q dan Tan berusaha membantu namun nahas mereka tidak menemukan buku tersebut. Disaat itu terjadi pertengkaran di kelas, mengenai siapa yang mencuri buku siswa tersebut. Tan dan Nut juga bertengkar mengenai Q.
Tanpa mereka ketahui, tepat bel masuk berbunyi, siswa tersebut langsung diserang hantu dan menghilang tanpa bekas pada hari itu juga. Q sakit hati mendengar pembicaraan Tan dan Nut, ia berencana balas dendam.
Penasaran bagaimana horornya balas dendam yang direncanakan Q? Yuk segera nonton School Tales the Series episode 1.
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
Entertainment
-
Apa yang Membuat Film Final Destination - Bloodlines Sukses Besar?
-
Analisis Kekuatan Thomas Andre vs Sung Il Hwan di Anime Solo Leveling, Kuat Siapa?
-
Temu Tom Cruise, Jin BTS Tanya Rahasia Solid dengan Tim Mission: Impossible
-
Bertabur Bintang, Drama Korea Law and The City Bocorkan Momen Seru Script Reading
-
Sudah Tayang di Bioskop, Intip Sinopsis Film Lilo & Stitch (2025)
Terkini
-
Luka Psikologis yang Tak Terlihat di Balik Senyum Ibu Baru
-
Patrick Kluivert Kunjungi Bali United Training Center Demi Persiapan Timnas
-
6 Rekomendasi Desa Wisata di Jogja, Liburan Sekaligus Belajar Budaya Jawa
-
Malaysia Masters 2025: Hasil Minor Wakil Tunggal Putra Indonesia
-
Sharing Karier, Psikologi UNJA Tempa Wisudawan Siap Kerja