Boy group ATEEZ baru-baru ini menyelesaikan kegiatan promosi mereka untuk lagu terbaru 'Guerilla', dan mereka berhasil menuai banyak kesuksesan. Hal ini tentu saja membuat para penggemar bangga dengan perkembangan boy group idola mereka.
Mengutip dari Koreaboo pada Selasa (16/8/2022), para member ATEEZ bekerja dengan keras untuk comeback album terbaru mereka kali ini. Meskipun mereka harus menyelesaikan jadwal hingga larut dan bangun di pagi hari untuk melanjutkan aktivitas, mereka tetap menampilkan yang terbaik di atas panggung.
Semenjak debut pada tahun 2018, ATEEZ telah mengumpulkan total enam buah trofi kemenangan di ajang musik mingguan: dua buah untuk lagu 'Wave', 2 lagi untuk lagu 'Inception', 1 untuk lagu 'Firework (I'm The One)', dan 1 lagi untuk lagu 'Deja Vu'.
Namun, kini mereka berhasil menggandangkan pencapaian tersebut dengan menambahkan 6 buah trofi kemenangan untuk lagu 'Guerilla'.
ATEEZ menerima trofi kemenangan pertama mereka untuk lagu 'Guerilla' pada tanggal 2 Agustus 2022 di ajang 'The Show'. Reaksi para member atas kemenangan ini pun sukses membuat ATINY (fans ATEEZ) bergembira.
Mereka kembali menerima trofi kemenangan kedua mereka untuk lagu 'Guerilla' di ajang 'Show Champion' pada tanggal 3 Agustus 2022; dan kemenangan ketiga mereka pada tanggal 5 Agustus 2022 di ajang 'Music Bank'.
ATEEZ melanjutkan dominasi mereka di ajang musik mingguan dengan kembali menerima trofi kemenangan keempat mereka untuk lagu 'Guerilla' pada tanggal 9 Agustus 2022 di ajang 'The Show'; dan kemenangan kelima mereka pada tanggal 10 Agustus 2022 di ajang 'Show Champion'.
Akhirnya ATEEZ pun sukses menggandakan jumlah trofi music show yang mereka miliki dengan meraih kemenangan keenam untuk lagu 'Guerilla' pada tanggal 12 Agustus 2022 di ajang 'Music Bank'.
Dengan kemenangan 6 buah trofi musik mingguan untuk lagu 'Guerilla', ATEEZ kini memiliki 12 trofi kemenangan di ajang musik mingguan, menunjukkan betapa berkembangnya popularitas mereka kini.
Tidak hanya itu, mereka juga memenangkan tiga gelar double crown sekaligus dengan jumlah dua kemenangan di ajang musik mingguan yang berbeda, yaitu 'The Show', 'Show Champion', dan 'Music Bank'.
Dengan makin meningkatnya popularitas ATEEZ melalui era baru bersama perilisan album 'The World Ep.1: Movement', para penggemar dan pecinta musik K-Pop pun terus menantikan penampilan dan musik terbaru ATEEZ di masa yang akan datang.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
FIFA Suguhkan Simbol Era Baru pada Trofi Ikonik Piala Dunia Antarklub 2025
-
Panasnya Penampilan Pamungkas Ateez di City Camp Indonesia 2024
-
City Camp Hadirkan Bintang K-Pop! Manjakan Penontong dengan Panggung 360 Derajat hingga Layar Besar
-
Hadirkan Bintang K-Pop, City Camp Indonesia Bakal Suguhkan Panggung 360 Derajat Hingga Layar Besar
Entertainment
-
Curi Perhatian di Family by Choice, Inilah 3 Rekomendasi Drakor Seo Ji Hye
-
ADOR Tuntut Belift Lab Minta Maaf Atas Kasus Perundingan Hanni NewJeans
-
Sambut Musim Dingin, FIFTY FIFTY Rilis Single Album Bertajuk Winter Glow
-
3 Film Scarlett Johansson yang Pantang Dilewatkan, Ada Fly Me to the Moon
-
Usia 30-an Hwang In Yeop Masih Cocok Pakai Seragam Sekolah, Ini Rahasianya
Terkini
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Thailand Mulai Kehilangan Taring, Kabar Gembira untuk Timnas Indonesia?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?