Benar seperti ucapan orang tua jaman dulu, “Kalau benci sewajarnya saja, nanti malah jadi cinta!” Ucapan tersebut terbukti benar adanya, tidak sedikit yang merasakan ‘karma’ dari perasaan yang teramat membenci, tapi berakhir jadi cinta. Seperti apa yang dirasakan oleh Bryce dalam film remaja ‘Flipped’ rilis tahun 2010.
‘Flipped’ berasal dari novel karangan Wandelin van Draanen yang dijadikan menjadi film komedi romantis oleh sutradara Rob Rainer.
Cerita berpusat pada tokoh Julie dan Bryce, diperankan oleh Madeline Carol dan Callan McAuliffe tentang kisah anak SMP yang bersemi tahun 1957.
Julie (Madeline Carol) jatuh cinta pada pandangan pertama kepada Bryce (Callan McAuliffe), menurutnya mata indah Bryce berhasil memikat hatinya. Sejak saat itu ia berusaha untuk berteman dekat sekaligus mendapatkan ciuman pertamanya dari tetangga barunya itu.
Entah mengapa, Julie berpikir bahwa Bryce merasakan hal yang sama dengannya. Tetapi kenyataannya Bryce justru merasa Julie adalah penganggu di hidupnya, gadis yang aneh dan menyebalkan.
Beranjak dewasa, Bryce berpikir untuk membuat Julie pergi darinya dengan mengencani wanita tercantik di sekolah, Sherry (Ashley Taylor) dan benar saja Julie membuat jarak dengan Bryce.
Sampai pada akhirnya Bryce merasa terganggu ketika melihat Julie dekat dengan Chet, kakeknya. Bagi Chet, Julie mengingatkannya dengan istrinya yang sudah meninggal.
Singkat cerita, setelah bertahun-tahun ‘kabur’ dari Julie, Bryce merasakan ada yang aneh dengan dirinya. Secara tiba-tiba pikirannya selalu dipenuhi oleh bayang-bayang Julie. Apa yang terjadi padanya?
Poin menarik film 'Flipped' (2010)
Drama Remaja Realistis
Selama 90 menit berjalan, ‘Flipped’ rasanya menerjemahkan cerita dari kehidupan nyata yang mungkin bisa saja terjadi oleh banyak orang. Bentuknya yang sederhana tapi dikemas secara rapih, membuat penonton cepat terpikat dengan karakter Bryce dan Julie.
Selain itu penggmbaran kuat masing-masing karakter juga menjadi daya tarik tersendiri. Julie yang selalu ge-er dengan sikap Bryce, sementara Bryce yang berusaha kabur dari Julie tapi tidak ingin terlalu jauh darinya. Cukup realistis bukan?
Ambil Perspektif dari Dua Pihak
Poin menarik lainnya dari ‘Flipped’ ialah mereka menyuguhkan dua sudut pandang yang berbeda antara Bryce dan Julie. Sehingga penonton tidak perlu bertanya-tanya apa yang sebenarnya dirasakan oleh kedua peran utama tersebut.
Alur yang dipilih juga alur maju-mundur yang cukup mengejutkan tidak terlalu menganggu plot cerita, bahkan penonton dibuat mengerti hingga ke akar-akarnya. Justru inilah yang membuat setiap bagiannya menjadi sangat berarti.
Mengalir Apa Adanya
Cerita ‘Flipped’ dikemas secara sempurna. Sekaan mengalir apa adanya, penggemar dibawa secara mulus mengikuti alur cerita yang cukup menjanjikan.
Tidak hanya menceritakan kisah klasik remaja yang jatuh cinta, film ini juga menayangkan sedikit banyak latar belakang keluarga Julie. Bagaimana dia tumbuh, dan apa yang membuatnya khawatir.
Kehebatan Karakter Utama
Madeline Carroll memerankan karakter Julianna “Julie” Baker yang memiliki obsesi kepada tetangga sekaligus teman sekelasnya. Meskipun begitu penggambaran karakter wanita yang kuat dan tidak menye-menye memberi nilai tambah. Julie merupakan orang yang keras kepala tapi penyayang, dan seorang wanita yang memiliki tujuan.
Di sisi lain Callan McAuliffe berperan sebagai Bryce Loski. Remaja laki-laki yang pemalu tapi baik hati. Meskipun bersikeras untuk kabur dari Julie, tetapi Bryce selalu memikirkan perasaan Julie. Dia tidak sampai hati untuk menyakiti perasaan temannya itu.
Chemistry kedua karakter utama benar-benar membuat penonton jatuh cinta. Meskipun keduanya terbilang masih remaja dan junior di dunia akting, tetapi penampilan akting mereka benar-benar memikat.
Nah, itu dia ulasan film remaja ‘Flipped’. Sudah nonton?
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
Dicap Duta Poligami, Ini Deretan Istri Fedi Nuril di Film: dari Rianti hingga Amanda Manopo
-
Pria Ini Bikin Publik Salfok, Netizen: Resto Aman dari Vampir
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Kupas Film Bagheera: Perjuangan Sang Penegak Keadilan Melawan Korupsi
Entertainment
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda