Bunga Citra Lestari atau lebih dikenal sebagai BCL merupakan penyanyi yang sudah lama menghiasi kancah musik tanah air.
Beberapa waktu yang lalu, netizen dihebohkan dengan aksi mengejutkan seorang pemuda saat berduet bersama BCL dengan membawakan lagu yang berjudul "Aku dan Dirimu" dalam konser internasional BCL yang bertajuk Blossom Intimate di Resort World Sentosa, Singapura pada 19 dan 20 Agustus 2022.
Netizen tidak heboh karena penampilan pemuda ini, melainkan heboh karena aksi yang dilakukan pemuda ini. Pada awalnya, BCL dengan pemuda tersebut menyanyikan lagu secara kompak. Namun ketika lagu berakhir, tiba-tiba pemuda tersebut mencium pipi BCL.
Sontak saja aksi ini membuat BCL sekaligus semua penonton terkejut. Meskipun kaget, namun BCL menanggapi ciuman tersebut dengan tawa lalu menghampiri pemuda itu dan memberikan pukulan pelan padanya.
Belakangan diketahui bahwa pemuda yang mencium BCL di panggung adalah seorang penyanyi sekaligus drummer, Ray Prasetya.
Profil Ray Prasetya
Memiliki nama lengkap Muhammad Raynald Prasetya, ia merupakan pemuda kelahiran Jakarta, 22 Oktober 1997. Ray Prasetya merupakan pemuda yang berbakat dalam dunia tarik suara. Selain menyanyi, ia juga pandai memainkan drum.
Di tengah-tengah kecintaannya pada drum, dia mengikuti berbagai lomba dan memenangkan banyak penghargaan. Pernah menjadi juara drummer se-Jakarta dan tingkat nasional, Ray sendiri pernah manggung bersama Anton Kerispatih dan Gilang Ramadhan.
Ray Prasetya juga merupakan mantan finalis Idola Cilik 3, yaitu ajang pencarian bakat penyanyi cilik. Bersaing dengan penyanyi cilik Indonesia, ia mampu bertahan sampai babak 11 besar.
Ray sendiri juga pernah bergabung dalam grup musik yang bernama Super Idola Band. Super Idola Band ini merupakan grup band yang dibentuk pada tahun 2010 dengan para personilnya yang merupakan mantan finalis idola cilik yaitu Ify, Cakka, Gabriel, Zevana, Agni, dan Alvin.
Selain berkarir dalam dunia musik, Ray Prasetya juga pernah membintangi sinetron "Yang Masih di Bawah Umur" dan berperan sebagai anak band yang bernama Randy.
Jadi bagaimana pendapatmu tentang aksi mengejutkan Ray Prasetya yang mencium BCL secara tiba-tiba tersebut?
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Kafe Dekat ISI Jogja, Harga Terjangkau Nyaman Buat Nongkrong!
-
5 Rekomendasi Tempat Camping di Purwokerto, Viewnya Memesona!
-
5 Rekomendasi Wisata Keluarga di Klaten, Seru dan Menyenangkan!
-
4 Kafe di Temanggung dengan View Gunung Sumbing dan Sindoro
-
5 Kafe di Boyolali dengan View Gunung Merapi yang Memesona, Auto Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Ulasan Film Jumbo: Petualangan Imajinasi yang Bikin Hati Jadi Hangat
-
5 Fakta Menarik Lagu Selalu Ada di Nadimu, OST Menyentuh Film Jumbo
-
Ingat Noah, Tangisan BCL Tumpah saat Rekaman OST Jumbo
-
Ariel NOAH Blak-blakan Soal Hubungannya dengan BCL Dulu: Waktunya Nggak Pernah Tepat
-
Satu-satunya Momen Ariel NOAH Nangis, Jadi Titik Terlemah dalam Hidupnya
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur