Seulgi Red Velvet akhirnya dikonfirmasi akan melakukan debut solo setelah delapan tahun debut bersama grupnya, Red Velvet. Naver melansir pada Selasa (6/9/2022), berdasarkan laporan media outlet berita My Daily, telah dikonfirmasi bahwa Seulgi tengah melakukan persiapan untuk debut album solo yang rencananya akan dirilis pada bulan Oktober 2022 mendatang.
Seulgi merupakan anggota ketiga Red Velvet yang akan melakukan debut solo setelah Wendy pada April 2021 lalu lewat mini album "Like Water" dan Joy pada bulan Mei 2021 lewat mini album "Hello."
Sebelumnya Seulgi telah merilis sejumlah lagu solo pada tahun 2019, termasuk mengisi sebuah OST drama "The Man Who Became King" lewat lagu berjudul "Always."
Pada tahun 2020, Seulgi bersama member Red Velvet lainnya, Irene, debut dalam sebuah sub-unit pertama Red Velvet dan mengeluarkan mini album pertama bertajuk "Monster."
Debut sub unit Red Velvet dengan Seulgi dan Irene sukses menjadikan keduanya sub unit ikonik K-Pop dengan mengusung warna musik yang berbeda.
Para penggemar pun menyambut kabar debut solo Seulgi kali ini dengan suka cita, pasalnya mereka sudah menantikannya sejak lama. Kabar debut solo Seulgi juga sukses menduduki trending topik di Twitter dan Weibo.
Berikut reaksi para penggemar mengenai berita debut solo Seulgi Red Velvet.
"Aku sudah menunggu kabar ini sejak lama," tulis salah satu penggemar.
"Akhirnya, aku penasaran sekali dengan konsep yang akan diusung Seulgi," komentar fans yang lain.
"Jika albumnya dirilis bulan Oktober, itu artinya mereka sudah menyelesaikan proses produksinya. Bukankah mereka terlalu terlambat baru mengabarkannya sekarang?"
"Akhirnya, aku sangat penasaran dengan debut solo Seulgi, dan aku sudah menunggunya sejak lama."
"Wow, aku akan membeli albumnya. Seulgi adalah orang yang menyenangkan."
Sementara itu, Seulgi memulai debutnya pada tahun 2014 sebagai anggota Red Velvet, dan grup tersebut telah merilis banyak hits sejak saat itu termasuk “Happiness,” “Dumb Dumb,” “Red Flavor,” “Peek-A-Boo,” “Psycho,” dan masih banyak lagi.
Awal tahun ini, Red Velvet juga melakukan comeback sebagai grup dengan mini album mereka “The ReVe Festival 2022 – Feel My Rhythm” pada bulan Maret 2022.
Baca Juga
-
Chenle NCT 'Tear Bridge,' Ungkapan Sakitnya Cinta Bertepuk Sebelah Tangan
-
MEOVV 'Hands Up' Penyemangat untuk Terus Maju Lewat Melodi yang Menggebu
-
Chen EXO 'Broken Party,' Lagu Perayaan Patah Hati dan Kesendirian
-
Daesung Sukses Buka Konser Solo Pertama di Seoul, BIGBANG Jadi Tamu Spesial
-
D.O. EXO Ungkap Kesungguhan Cinta Lewat Lagu Forever, OST Resident Playbook
Artikel Terkait
-
Dean James Kecanduan Lihat Atmosfer Fans Timnas, Tak Nyesal Dinaturalisasi?
-
Sooyoung SNSD Debut di Layar Hollywood Lewat Ballerina, Spin-Off dari Film John Wick
-
Debutan Tim Indonesia di Sudirman Cup 2025, Ada Alwi hingga Bagas/Fikri
-
Disambut Antusias Penggemar, Wendy Red Velvet Resmi Gabung Agensi fromis_9 Usai Hengkang dari SM
-
4 Inspirasi OOTD Versatile ala Wendy Red Velvet, dari Kasual hingga Glamor!
Entertainment
-
Sinopsis Heavenly Ever After, Sorot Kisah Pasangan Beda Usia di Surga
-
Mengeringkan Luka yang Basah: Refleksi atas Lagu 'Membasuh' Milik Hindia
-
Masuk Pekan Kedua, Sinners Bertahan di Puncak Box Office dengan Rp758 M
-
Dinamika Hubungan Sakura-Kotoha di Wind Breaker, Persahabatan atau Romansa?
-
G-Dragon dan Lee Joo-yeon Kembali Terseret Rumor Kencan Usai Foto Terbaru
Terkini
-
Belajar Jadi Seru: 7 Cara Pilih Aplikasi AI yang Cocok untuk Anak
-
5 Hal Mendasar yang Harus Diperhatikan saat Menulis Indepth Article
-
Review Anime Bofuri Season 2, Petualangan Maple Semakin Absurd!
-
Kafe Bertebaran, Angkringan Bertahan: Kisah Ketahanan Budaya di Jogja
-
Wisuda TK hingga SMA: Mencipta Kenangan Terakhir atau Sekadar Gengsi?