Salah satu aktris ternama Indonesia, Roro Fitria kini tengah menjadi pusat perhatian publik. Hal ini lantaran saat ini dirinya sedang menjalani proses perceraian bersama suaminya, Andre Irawan. Roro dan Andre baru menjalani pernikahannya selama 9 bulan dan mereka baru saja memiliki seorang putra. Sayangnya, usai kelahiran putranya, Roro Fitria langsung menggugat cerai Andre Irawan.
Roro Fitria memasukkan gugatan cerainya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 14 September 2022. Roro Fitria sendiri mengaku mendapatkan tindakan tidak menyenangkan dari Andre, hingga ia sampai meminta untuk didampingi beberapa pengawal selama proses perceraian berlangsung. Sidang perdana perceraian Roro dan Andre sendiri telah berlangsung pada Selasa (27/9/2022) lalu.
Roro dan Andre sendiri dulu kenal melalui seorang ustadz tanpa pernah bertemu sebelumnya dan hanya melihat foto saja. Mereka kemudian menjalani taaruf selama 6 bulan dan memutuskan untuk menikah pada Desember 2021. Kebahagiaan mereka semakin lengkap karena langsung diberikan momongan. Sayangnya, kehadiran momongan tersebut tak cukup untuk membuat Roro Fitria mau mempertahankan rumah tangganya bersama Andre Irawan. Ia mengaku trauma dengan Andre Irawan.
Roro Fitria sendiri telah lama dikenal di dunia hiburan Indonesia. Ia mengawali karirnya lewat modeling. Roro sendiri juga sempat terjun ke dunia politik dengan maju sebagai caleg DPR RI dari Partai Hanura untuk daerah Sleman pada 2009. Sayangnya ia tak berhasil memenangkan pemilihan dan itu membuatnya stress kemudian mundur dari dunia politik. Setelah itu ia pun terjun ke dunia hiburan dengan membintangi berbagai iklan, ftv hingga film.
Mengenal sosok Roro Fitria, berikut merupakan biodata singkatnya:
- Nama Lengkap: Raden Roro Fitria Nur Utami
- Nama Gelar: Dato' Panglima Laksamana Wirha Diraja Kanjeng Raden Ayu Tumenggung Nyai Roro Fitria
- Nama Panggung: Roro Fitria
- Nama Panggilan: Nyai, Roro
- Tempat Lahir: Daerah Istimewa Yogyakarta
- Tanggal Lahir: 29 Desember 1989
- Usia: 32 Tahun
- Tinggi Badan: 165cm
- Orang Tua: Raden Retnl Winingsih dan Raden Suprapto
- Saudara: Digie Sigit
- Instagram: @roro.fitria1989
Itulah tadi profil Roro Fitria, aktris yang tengah hadapi proses perceraian usai menikah selama 9 bulan.
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
Rekaman Suara Diduga Paula Verhoeven Kena Intimidasi Baim Wong
-
Ketangguhan Helikopter AS565 MBe Panther TNI AL, Si Penjaga Laut dan Udara
-
Profil KRI Brawijaya 320, Alutsista Terbaru TNI AL yang akan Unjuk Gigi di Rusia
-
Belajar dari Baim Wong dan Paula, Ini Cara Memperbaiki Komunikasi yang Buruk dengan Pasangan
-
Profil Jet Tempur F-15EX, Pesawat Super Canggih yang akan Didatangkan ke Indonesia
Entertainment
-
Jin Ki Joo Jadi Artis Pertama Basecamp Company Milik Dua Aktor Ternama
-
Paus Fransiskus Wafat, Jumlah Penonton Film 'Conclave' Meningkat 283 Persen
-
5 Upcoming Drama China Li Hongyi, Akting Bareng Wang Churan dan Sun Zhenni
-
Seohyun SNSD Keluar dari Agensi Namoo Actors Usai Bernaung Sejak 2019
-
Sinopsis Kesari Chapter 2, Film Terbaru Akshay Kumar dan Ananya Panday
Terkini
-
Danau Laguna, Dikelilingi Perbukitan yang Semakin Membuatnya Tampak Menawan
-
Timnas Indonesia Diminta Introspeksi Diri Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia
-
Explore Bangka Belitung, Menelisik Sejarah Pertimahan di Museum Timah Indonesia
-
Spirit-Performatif Ki Hadjar Dewantara: Jalan Politik dalam Laku Pendidikan Bangsa
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan