Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Lintang Larissya
Konten Kontroversial Baim Wong (Instagram/baimwong)

Baim Wong adalah artis sekaligus youtuber tanah air yang kerap kali buat netizen merasa kegerahan dengan konten-konten yang dibuatnya dalam channel YouTube miliknya dan sang istri, Paula Verhoeven. Terbaru, Baim dan Paula mendapatkan kritikan pedas dari netizen akibat mengunggah konten mereka di YouTube dengan ide prank Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap polisi.

Pasangan yang disebut sebagai BAPAU tersebut membuat channel YouTube sejak 2016. Channel YouTube Baim Paula saat ini sudah mencapai lebih dari 20 juta subscriber dengan 2000 video. Beberapa konten video yang diproduksi oleh Baim pernah menjadi video trending di YouTube.

Meskipun begitu, video dari pria 41 tahun itu tidak lepas dari kritikan netizen tentang konten-konten yang dianggap kurang pantas. Dilansir dari banyak sumber, berikut ini lima konten Baim Wong yang buat netizen murka.

1. Konten Prank KDRT

Belum lama ini, Baim Wong menjadi perbincangan hangat dikalangan netizen akibat konten yang diunggahnya dalam kanal YouTube karena menayangkan prank KDRT terhadap polisi setelah mencuatnya kasus dugaan KDRT dalam rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Dalam hitungan menit, konten yang menampilkan Paula melakukan laporan kepada polisi dan mengaku mengalami kekerasan dalam rumah tangga itu langsung diserbu netizen.

Netizen menganggap Baim dan Paula tidak memiliki empati terhadap rekan sesama artis dan memanfaatkan situasi yang tidak tepat.

2. Hak Kekayaan Intelektual Komunitas Fashion Citayam

Baim Wong pernah mendaftarkan Citayam Fashion Week (CFW) sebagai HAKI (hak kekayaan intelektual) ke Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual. Baim mengaku memiliki keinginan tulus untuk memajukan dunia fashion di Indonesia. Namun, justru niatnya ini mendapatkan cibiran dari netizen.

Sebelum mendaftarkan HAKI, Baim Wong membuat konten bersama anak-anak Citayam dan menyiapkan dana sebesar Rp 500 juta untuk Bonge dan anggota komunitas dengan membuat ajang Citayam Fashion Show. Namun, Bonge mengklarifikasi bahwa dia tidak mendapatkan uang sepeserpun dari Baim.

3. Sebar Identitas Siswa Berkutu

Telah menjadi viral video tiktok memperlihatkan seorang siswa SD yang berkutu. Dalam video tersebut juga memperlihatkan guru yang membantu mengatasi kutu anak tersebut dan berusaha menutupi identitas sang murid dengan merekamnya dari belakang.

Mengetahui hal tersebut, Baim Wong mendatangi rumah siswa yang diketahui tinggal di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah seraya membelikan sepeda lipat dan sejumlah uang. Namun, Baim dinilai tidak menghargai privasi dari siswa dan keluarganya yang wajahnya tidak ditutupi dalam kontennya, hal ini membuat Baim dituding memanfaatkan kesusahan orang lain demi konten.

4. Konten Marahi Kakek Suhud

Baim Wong dinilai sebagai seorang yang dermawan, dalam beberapa konten YouTube-nya dia membagikan rezeki kepada orang-orang yang membutuhkan.

Namun, citranya ini sekejap dipertanyakan ketika suami model Paula Verhoeven ini diikuti untuk menawarkan dagangannya oleh seorang kakek yang diketahui bernama Suhud. Kakek tersebut meminta bantuan kepada Baim tetapi justru diusir dan dimarahi olehnya.

Setelah mendapat banyak hujatan, Baim Wong meminta maaf kepada kakek Suhud. Netizen menilai Baim hanya memanfaatkan situasi untuk djadikan konten saja.

5. Prank Penjarakan Tukang Parkir

Konten selanjutnya milik ayah dua anak ini yang buat netizen murka ialah ketika seorang tukang parkir di Surabaya dikerjai oleh Baim yang berpura-pura sebagai anak dari Gubernur Jawa Timur. Baim mengancam akan memasukkan juru parkir tersebut ke penjara.

Hal lain yang membuat netizen merasa sangat keberatan dengan konten Baim Wong tersebut ialah ketika Baim bekerja sama dengan pihak kepolisian terdekat untuk mengerjai si juru parkir dan sukses membuatnya ketakutan.

Sejumlah konten kontroversial yang dibuat oleh Baim Wong membuat netizen berpendapat bahwa aktor tanah air itu terlalu sering memanfaatkan situasi dan telah menyakiti banyak pihak. Itu dia lima kontroversi Baim Wong yang berhasil buat netizen murka. Bagaimana menurutmu?

Lintang Larissya