Sineas Korea Selatan agaknya selalu punya taktik jitu dalam memantapkan pamornya di mata dunia. Setelah gemilang di sekian genre pentolannya, Sineas Korea Selatan pun berinvansi ke genre lain, salah satunya bencana. Film bertemakan bencana sendiri memiliki sekian keunikan yang membuatnya begitu menarik untuk disaksikan.
Selain menyuguhkan adegan yang memicu degub jantung, selagi menyaksikannya pun kita dapat tereduksi berkat wawasan yang dikemas dalam serangkaian aksi bertahan hidup di situasi yang tak pasti. Bagaimana tertarik? Nah, berikut daftar film Korea bertema bencana yang layak kamu saksikan!
1. EXIT
Film yang dirilis pada tahun 2019 ini wajib banget masuk dalam wishlist tontonanmu! Film ini menceritakan tentang kisah bertahan hidup dua tokoh dari kejaran gas beracun berbahaya. Yong Nam yang diperankan Jo Jung Suk dan Eui Joo yang diperankan Yoona, dipaksa keadaan untuk terus memanjat gedung-gedung pencakar langit demi menghindar dari kejaran gas beracun yang terus merayap naik.
Selagi menyaksikannya kamu tak hanya dihibur oleh aksi jenaka para tokoh, tapi juga diedukasi untuk menghadapi situasi darurat seperti yang digambarkan dalam film ini.
2. The Tower
Film Korea bencana kebakaran satu ini terlalu seru untuk kamu lewatkan! Selain didukung visual efek yang memukau, kamu pun akan diajak menyelam dalam situasi pilu kala bencana itu terjadi. Film ini berkisah tentang kecelakaan helikopter yang menyebabkan kebakaran dahsyat di sebuah gedung apartemen mewah bernama Sky Tower.
Film ini pun sanggup menyentuh nurani penontonnya berkat kebolehan para aktor dan aktrisnya dalam bermain peran. Yang patut disoroti dalam film ini adalah dedikasi para petugas penyelamat, juga karyawan yang melancarkan segenap aksi demi keselamatan banyak nyawa.
3. Haeundae
Film yang rilis pada 2009 silam ini berkisah tentang bencana tsunami yang melanda Pantai Haeundae di Busan. Diceritakan bencana mengerikan itu terjadi saat Pantai Haeundae dipadati oleh masyarakat yang tengah menikmati liburan musim panasnya. Film ini menyuguhkan serangkaian aksi bertahan hidup orang-orang di tengah bencana.
Film yang dibintangi Ha Ji Won dan Sol Kyung Gu ini begitu menarik sebab didukung efek visual yang begitu nyata yang sanggup buatmu ketar-ketir saat menyaksikannya!
4. Sinkhole
Film yang mengusung genre komedi bencana ini pas banget buat kamu pecinta tontonan menegangkan yang lagi butuh hiburan. Ya! Meski genre bencana termasuk tontonan yang tak bisa lepas dari ketegangan, bukan berarti kamu tidak akan mengakak selagi menyaksikan film ini.
Film ini berkisah tentang seorang pria bernama Park Dong Won yang membeli satu unit apartemen dari hasil kerja kerasnya. Namun karena faktor alam dan kebobrokan kontruksi bangunan, terjadilah bencana yang membuat para tokoh dalam cerita terperosok ke dalam lubang yang dalam.
Ketegangan memuncak saat mereka yang terjebak bahu-membahu mencari solusi agar selamat dari timpaan bangunan yang ambruk dari atas permukaan ataupun air hujan yang siap menenggelamkan.
Nah, itulah tadi daftar film Korea bertema bencana! Selamat menyaksikan!
Tag
Baca Juga
-
Ulasan Film The Call, Harga yang Harus Dibayar oleh Para Pengingkar Takdir!
-
Ulasan Better Man, Film Biopik Visioner dengan Eksekusi yang Cerdas
-
Ulasan Film With You in the Future, Saat Jatuh Cinta pada Orang yang Tepat
-
Ulasan Film Hereditary, Kisah Keluarga Diteror Perjanjian Nenek Moyang
-
Ulasan Film The Monkey, Penuh Adegan Semburan Darah dan Bubur Daging Manusia
Artikel Terkait
-
Main Film Sah! Katanya, Nadya Arina Alami Tantangan Besar: Susah Tahan Ketawa
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Sinopsis Streaming, Film Baru Kang Ha Neul Sedang Tayang di Indonesia
-
Review Film A Working Man: Jason Statham Ngegas Lagi, tapi Tetap Seru Gak Sih?
-
Gara-Gara Korea Utara, Timnas Indonesia U-17 Urung untuk Lakukan Balas Dendam
Entertainment
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!