Ten menjadi anggota NCT selanjutnya yang akan merilis SM Stasion: NCT LAB bertajuk Birthday.
SM Entertainment secara resmi mengumumkan bahwa Ten akan merilis lagu baru "Birthday" minggu depan sebagai angsuran terbaru dalam proyek "NCT LAB" SM STATION yang sedang berlangsung.
Untuk mengawali perilisan single baru TEN "Birthday", 'SM Station' telah merilis satu set foto konsep gelap dan edgy, menunjukkan suasana hati yang memikat dan menawan. Ini akan menandai rilis 'SM Station: NCT LAB' terbaru dalam waktu sekitar 2 bulan, sejak "Forever Only" Jaehyun dirilis pada bulan Agustus lalu.
'Birthday' akan menjadi lagu selanjutnya dalam rangkaian proyek NCT Lab yang akan rilis pada 26 Oktober nanti pukul 18.00 waktu Korea atau 16.00 WIB.
Sebelumnya pada tanggal 28 Januari lalu, SM Entertainment telah secara resmi mengumumkan proyek baru mereka, NCT LAB, yang akan menjadi proyek serupa dengan SM Station yang akan memberikan semua anggota NCT kesempatan untuk merilis proyek asli mereka sendiri, baik sebagai solois atau sebagai unit yang berbeda.
Ini adalah pengumuman yang sangat menarik bagi NCTzens, karena proyek ini akan memungkinkan para anggota untuk menunjukkan bakat mereka, gaya pribadi, dan kombinasi unit baru yang menarik yang sebelumnya tidak mungkin terlihat.
Lagu pertama yang diumumkan untuk proyek ini adalah 'Child' yang dibawakan secara solo oleh Mark, anggota NCT dalam subunit NCT 127 sekaligus NCT Dream yang telah dirilis 4 Februari lalu.
Sedangkan, 'Birthday' merupakan lagu kelima yang dirilis di bawah proyek NCT Lab tersebut, setelah 'Forever Only' Jaehyun pada bulan Agustus; ‘Rain Day’ Taeil, Kun, dan YangYang di bulan Juli; Mark, Doyoung dan Haechan ‘CoNEXTion (Age Of Light)’ di bulan Maret dan single solo Mark ‘Child’ di bulan Februari.
Sementara itu, 'Birthday' menjadi proyek kedua Ten dalam SM Station setelah beberapa waktu lalu dirinya merilis 'Paint Me Naked' tepatnya pada 10 Agustus tahun lalu.
'Birthday' merupakan lagu R&B dance dengan minimal repetitions dari drum, marimba sound, dan dynamic drop di bagian bridge lagu yang menciptakan suasana dreamy.
Memiliki lirik yang romantis, 'Birthday' menggambarkan sebuah hari bersama dengan kekasih seperti hari ulang tahun yang menyenangkan.
Siap menantikan lagu solo berikutnya dari Ten?
Video yang mungkin Anda suka
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Kelakuan Cristiano Ronaldo Bikin Pelatih Manchester United Murka, Sang Bintang Dijatuhi Hukuman
-
Manjakan NCTZEN, NCT Dream Bakal Rilis Film In The Dream November nanti
-
Totalitas, Jaehyun NCT Lakukan Hal Ini Demi Dalami Peran di Drama Korea 'Dear. M'
-
Usai Dicoret dari Skuad MU vs Chelsea, Ini Janji Cristiano Ronaldo
-
Siap-siap! NCT Dream Bakal Rilis Film Dokumenter Pertama Mereka
Entertainment
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
Ada Park Ju Hyun, Drama Korea Hunter with a Scalpel Umumkan Jajaran Pemain
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Mengenal Ras Lunarian One Piece, Dianggap Jelmaan para Dewa di Masa Lalu
Terkini
-
Pantai Tablolong, Wisata Populer dengan Ciri Khas Lopo Unik di Kupang
-
Bicara Luka Memang Tidak Mudah dalam Film Mungkin Kita Perlu Waktu
-
Benteng Tolukko, Kini Jadi Objek Wisata Sejarah di Ternate
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Ngajar di Negeri Orang, Pulang Cuma Jadi Wacana: Dilema Dosen Diaspora