Kedatangan artis Korea Selatan di Indonesia bukan sesuatu yang baru. Beberapa waktu yang lalu sejumlah grup besar Korea Selatan juga sudah datang seperti NCT, Seventeen, Red Velvet, dan Super Junior. Serta aktor dan aktris seperti Hwang In-Yeop dan Kim Se-Jong. Kalau di kesempatan kemarin kalian belum bisa nonton, di akhir tahun ini ternyata masih banyak banget artis Korea Selatan yang akan ke Indonesia. Siapa aja? Yuk mari kita simak.
1. Stray Kids
Konser Stray Kids kali ini merupakan rangkaian tur dunia yang bertajuk 'Stray Kids 2nd World Tour Maniac'. Rencananya acara tersebut akan dilaksanakan di Beach City International, Jakarta. Pada tanggal 12 dan 13 November 2022.
2. Eric Nam dan Lee Hi
Tidak hanya Eric Nam dan Lee Hi, Line up artis yang dihadirkan juga berasal dari dalam negeri. Di antaranya ada Pee Wee Gaskin, Rendy Pandugo, Rini Wulandari, dan lain-lain. Selain itu juga terdapat musisi internasional seperti Lauv, Honne, Chelsea Cutler, dan lainnya. Mereka semua akan berada dalam acara 'Gud Fest 2022' yang diselenggarakan pada tanggal 18, 19, dan 20 November 2022. Berlokasi di Stadion Madya Senayan, Jakarta Selatan.
3. Song Jong-Ki
Didapuk sebagai Brand Ambassador dari produk skincare lokal, 'Scarlett Whitening' milik Felicya Angelista. Song Jong-Ki dijadwalkan untuk menyapa penggemar pada tanggal 26 November 2022 dalam acara 'Scarlett Beautyverse'. Awalnya, acara akan diselenggarakan di Mall Central Park. Namun, karena baru-bari ini ada masalah dengan event sejenis, pihak penyelenggara masih belum mengumumkan lokasi penggantinya. Sayangnya, untuk venue dan cara daftar masih belum diumumkan. Buat kalian yang ingin hadir di acara ini, pastikan pantengin terus akun media sosial Scarlett Whitening ya.
4. Ji Chang-Wook
Ji Chang-Wook seharusnya menggelar Fan Meeting pada bulan Maret tahun 2020.Namun, karena pandemi Covid-19 yang semakin tidak terkendali, pihak penyelenggara memutuskan untuk menunda acara. Hingga baru diumumkan akan digelar pada tanggal 3 Desember 2022. Berlokasi di Kasablanka Hall, Jakarta. Untuk tiketnya dapat dibeli secara online melalui Traveloka dan Mecima.
5. Head in The Clouds
Jae DAY6(eaJ), (G)I-DLE, BIBI, Jackson Wang, Zico, dan Chung Ha telah dikonfirmasi untuk bergabung dalam 'Head in The Clouds Music and Art Festival'. Berlokasi di Community Park PIK2 pada tanggal 3 dan 4 Desember 2022. Sebenarnya festival ini sudah direncanakan sejak dua tahun lalu, tapi kemudian dibatalkan karena terkendala Covid-19 yang merebak.
6. Dream Perfect Regime
Dream Perfect Regime atau lebih akrab dikenal dengan DPR, merupakan label musik dan video independen multi-genre yang dibentuk pada tahun 2015. DPR berisi beberapa anggota seperti DPR LIVE, DPR IAN atau Christian Yu, dan DPR CREAM, DAN DPR IAN. World tour ini akan diselenggarakan di Tennis Indoor Senayan, Jakatra pada tanggal 6 Desember 2022.
7. Saranghaeyo Indonesia
Merupakan sebuah festival musik. Saat ini Treasure dan Jun.K (2PM) sudah dikonfirmasi sebagai pengisi acara tersebut. Kedepannya akan ada penambahan lagi pengisi acara. Meskipun demikian tiket sudah dapat dipesan melalui tiket.com. Harga yang dipatok dimulai dari 1.765.000 sampai dengan 2.765.000, itupun sudah tinggal sedikit lagi yang tersedia. Saranghaeyo Indonesia rencananya akan digelar pada 10 Desember 2022, di Istora Senayan.
8. Kim Young-Dae
Untuk pertama kalinya Kim Young-Dae melakukan tur fan meeting di Asia yang bertajuk 'Fall in Love Youngdae'. Tur FLY.Youngdae di Indonesia akan diselenggarakan pada tanggal 17 Desember. Hal yang tidak biasa adalah lokasi penyelenggaraan. Biasanya acara-acara besar dilaksanakan di Jakarta, namun kali ini diselenggarakan di Eldorado Dome, Bandung.
Itu tadi adalah sederet artis Korea Selatan yang akan ke Indonesia untuk melakukan Fan Meeting dan Konser. Adakah idolamu? Siap-siap war tiket ya?
Baca Juga
-
Choi Hyun Wook Tak Sengaja Bagikan Foto Tanpa Busana, Agensi: No Comment
-
Drama Namib Rilis Teaser, Pertemuan Go Hyun Jung dan Ryeo Un Penuh Makna
-
Woo Do Hwan Akui Kepribadiannya 100% Berbeda dari Perannya di Mr. Plankton
-
Segera Syuting, Yeri Red Velvet Kembali Bintangi 'Bitch and Rich' Season 2
-
Perankan Juru Bahasa Isyarat di Drama Terbarunya Chae Soo Bin Banjir Pujian
Artikel Terkait
-
Mulai Syuting MV Lagu Baru, TREASURE Siap Comeback dalam Waktu Dekat
-
J.Y. Park Sebut 2 Grup Ini Penghasil Uang Terbesar di JYP Entertainment
-
Kolaborasi Jisoo BLACKPINK dan Stray Kids di Proyek Baru, Penasaran?
-
Buntut Topan Kong-Rey, Konser Stray Kids di Taiwan Ditunda
-
Bakal Adu Akting dengan Song Joong Ki di My Youth, Seo Ji Hoon Janji Tampil Maksimal
Entertainment
-
NCT DREAM When I'm With You: Dunia Terasa Berhenti saat Sedang Bersama Dia
-
Merayakan 3 Dekade: RumahSakit Siapkan Tour Spesial, Catat Kota Mana Saja!
-
Nantikan! Film Mendiang Song Jae-rim Dijadwalkan Rilis pada Januari 2025
-
NIKI Ubah Jadwal Konser di Indonesia, Jadi 14 dan 16 Februari 2025
-
Jin BTS Resmi Rilis Album Solo Perdana HAPPY, Usung Genre Pop Rock
Terkini
-
Ramai Lagunya di TikTok, The Jansen Band Punk Energik Digemari Anak Muda
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
-
Anak Muda dan Traveling: Melarikan Diri atau Mencari Jati Diri?
-
Warung Tengkleng Comel: Menikmati Kuliner Khas Solo di Tengah Kota Jambi
-
Ulasan Lagu Piwales Tresno NDX AKA: Saat Janji Manis Berujung Cidro