Daniel Mananta dan Ustadz Abdul Somad (UAS) banjir pujian dari netizen karena tunjukkan sikap toleransi. Daniel Mananta beserta istrinya penuhi undangan Ustadz Abdul Somad untuk hadir di kediamannya di Pekanbaru, Riau.
Sebuah foto diunggah oleh Daniel Mananta melalui akun Instagram pribadinya yang menampilkan istrinya, Viola Maria, Daniel sendiri, Ustadz Abdul Somad dan juga istri.
“Diajak main ke Rumah Omak @ustadzabdulsomad_official di Pekanbaru, Riau. Gw & Viola gak sabar nyobain kuliner di sini… ah! Senangnya main ke rumah tetangga!!” tulis Daniel Mananta pada unggahan tersebut.
Berkat unggahan tersebut, keduanya banjir pujian karena dinilai mampu mencontohkan sikap toleransi.
“ini namanya keren… duduk bersama..tersenyum bersama..saling menjaga toleransi…luv it…,” puji salah satu netizen.
“Indahnya …senang liat orang2 hebat ini, orang kalau berilmu memang pasti lebih paham toleransi, senang banget..berkah buat semuanya,” tulis netizen lainnya.
“Aku suka toleransi seperti ini,” respon lainnya.
Lewat unggahan tersebut, keduanya berhasil membuktikan walaupun berbeda agama namun, toleransi tersebut pun tetap ada.
Daniel Mananta dan UAS Nikmati Pemandangan Pekanbaru hingga Makan Durian
Tak hanya mengunggah foto kebersamaan tersebut, Daniel Mananta juga mengunggah foto-fotonya bersama Ustadz Abdul Somad yang tengah menikmati durian dan pemandangan di Pekanbaru. Keduanya terlihat sangat akrab dengan senyum yang terpapar di wajah masing-masing.
“Pekanbaru… Sahabat baru! Banyak unforgettable sweet moments bareng @ustadzabdulsomad_official. Thank you for hosting us… Slide terakhir: Durian ronde 2… perfect Ending!” tulis Daniel Mananta di unggahan terakhirnya (9/10/2022).
Lewat unggahan tersebut, keduanya kembali mendapat banyak respon yang positif. “Terimakasih telah mempererat silaturahmi..tunjukan pada dunia bahwa kita saling menyayangi sbgai saudara,” tulis salah satu netizen.
“Definisi orang baik ketemu orang baik hati, yg terlihat kedamaian dan kebaikan. Kita semua bersaudara,” ujar netizen.
“say it louder kakak,” timpal lainnya.
Sebelum pertemuan kali ini, Ustadz Abdul Somad pernah hadir mengisi konten ‘Daniel Tetangga Kamu’ di saluran YouTube Daniel Mananta Network membahas tentang kehidupan dirinya dan pandangan-pandangan tentang Islam.
Dari 6 video yang diunggah, semuanya telah mencapai lebih dari 1 juta penonton hanya dalam 2 bulan sejak perilisannya.
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Muncul Kecurigaan Sosok 'Stuntman' saat Ivan Sugianto yang Ditangkap, Lex Wu: Itu Asli
-
Viral Fenomena Alam bak 'Awan Kinton' Jatuh, Begini Penjelasan BMKG
-
Benarkah Presiden Prabowo Nonton Timnas Indonesia Pakai Link Haram?
-
Viral Potret Ariel Noah Dicap Mirip Parto, Merek HP-nya Jadi Sorotan
-
Guru Honorer Pecah Tangis usai Lulus PNS, Dulu Belasan Tahun Digaji Cuma Ratusan Ribu
Entertainment
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
Terkini
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan
-
Lagu ENHYPEN 'No Doubt': Pengen Cepet Pulang Kantor buat Ketemu Si Dia