Jungkook BTS dikonfirmasi akan mengisi soundtrack untuk FIFA World Cup Qatar 2022. Jungkook juga dikabarkan akan tampil dalam upacara pembukaan World Cup tersebut.
BTS melalui akun Twitternya pada Minggu (12/11/2022) mengumumkan bahwa sang maknae, Jungkook akan berpartisipasi dalam menyanyikan soundtrack hingga tampil dalam pembukaan FIFA World Cup Qatar 2022.
“Dengan bangga mengumumkan bahwa Jungkook adalah bagian dari Soundtrack FIFA World Cup Qatar 2022 & akan tampil di upacara pembukaan World Cup. Pantau terus!” tulis BTS.
Jungkook dikabarkan akan menghadiri upacara pembukaan FIFA World Cup Qatar 2022 pada 20 November 2022 pukul 23.00 WIB. Upacara pembukaan akan digelar di Al Bayt Stadium, Al Khor, Qatar.
Pengumuman tersebut mengonfirmasi rumor mengenai Jungkook yang pada bulan Oktober lalu terbang menuju ke Qatar. Melalui laporan media Korea Selatan pada 24 Oktober lalu, Jungkook diketahui terbang menuju Qatar melalui bandara Seoul Gimpo Business Nice Aviation Center.
Beberapa penggemar pun menginformasikan bahwa mereka berjumpa Jungkook di Qatar. Saat itu Jungkook terlihat tengah syuting sebuah video.
Rasa bangga ditunjukkan kepada penggemar dengan melayangkan nama Jungkook di Trending Twitter. Banyak respon positif yang hadir setelah pengumuman tersebut dibagikan.
“OH MY GOD JUNGKOOK TAMPIL DI PIALA DUNIA QATAR KAMI SANGAT BANGGA DENGANMU JUNGKOOK” tulis salah satu ARMY (sebutan bagi penggemar BTS).
“Sangat senang menyambut kamu kembali ke Qatar, Jungkookie!” ujar lainnya.
“Wow selamat Jk kami sangat bangga padamu” komen ARMY.
“aku sangat bangga dengan jungkook. ini sangat besar. dia benar-benar bagian dari soundtrack untuk piala dunia FIFA dan akan tampil di upacara pembukaan juga seperti apakah kamu melihat betapa gilanya itu. Aku sangat bangga padamu Jungkookie” ungkap ARMY lainnya.
Sementara itu, Sebelumnya disebutkan bahwa BTS akan menjadi bagian dari FIFA World Cup Qatar 2022 oleh Hyundai. Hyundai yang menjadi salah satu promotor resmi dari FIFA World Cup Qatar 2022 mengajak BTS, duta kampanye Goal of the Century Hyundai untuk menjadi bagian dari acara tersebut.
Menyambut FIFA World Cup Qatar 2022, Hyundai bersama BTS merilis ‘Goal of the Century x BTS | Yet To Come (Hyundai Ver.) Official Music Video’ melalui saluran YouTube Hyundai Worldwide pada September 2022.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Target Realistis Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025, Nova: Lihat Undian Dulu
-
Hasil Merger XL-Smartfren ke XLSmart: Bangun 8.000 BTS Baru, Nilai Investasi Berkisar Rp 16 Triliun
-
3 Hal yang Perlu Dihindari Agar Pemain Timnas Indonesia U-17 Tidak Layu sebelum Mekar
-
Eks Anak Buah STY Bongkar Roadmap Persiapan Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025
Entertainment
-
3 Episode Terbaik Moonrise, Anime Fiksi Ilmiah yang Tayang di Netflix
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
Film The Roses Pertemukan Benedict Cumberbatch dengan Olivia Colman
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
Terkini
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Film Home Sweet Home: Rebirth, Benturan Antara Dunia Nyata dan Supranatural