Pada siaran terakhir Mnet 'Street Man Fighter' 8 November lalu, Kang Daniel yang merupakan MC dari SMF mendapat kecaman karena salah menyebut sponsor pada siaran langsung. Di mana, sponsor 'Street Man Fighter' adalah 'Seagram' merek minuman di bawah Coca-Cola. Namun, Kang Daniel menyebutkan merek kompetitor yaitu 'Trevi' yang merupakan minuman dari Chilsung Cider.
Di penghujung acara 'Street Man Fighter' saat itu, Kang Daniel hendak berterima kasih kepada sponsor acara yang telah berkontribusi dalam mendukung kesuksesan acara 'Street Man Fighter' selama satu season. Namun, alih-alih berterima kasih kepada merek Coca-Cola, Seagram, pelantun 'Upside Down' tersebut malah berterima kasih kepada saingannya Trevi, bahkan bercanda tentang betapa enaknya rasa minuman tersebut.
Ia mengatakan, "Dan sekarang, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada sponsor kami. Trevi hebat. (Rasanya) sangat luar biasa. Aku hanya setengah bercanda."
Akibat dari insiden tersebut, Konnect Entertainment selaku agensi dari Kang Daniel segera meminta maaf dengan menyatakan bahwa kesalahan itu terjadi karena adanya keriuhan di episode terakhir. Mereka menyatakan, "Itu adalah kesalahan di mana dia secara tidak sengaja mengatakan sponsor yang salah. Karena adanya keriuhan di episode terakhir, saya pikir dia sedikit kebingungan. Kami mohon maaf kepada para sponsor."
Meskipun label Kang Daniel telah meminta maaf tak lama setelah insiden tersebut terjadi, selama seminggu lamanya pihak Coca-Cola tak kunjung buka suara. Karena itu, sebelumnya banyak beredar kabar bahwa mereka berniat untuk meminta kompensasi kerugian kepada label Kang Daniel.
Namun, pada tanggal 15 November kemarin, koreaboo melaporkan bahwa Coca-Cola membantah kabar tuntutan ganti rugi yang beredar dan justru memutuskan untuk melupakan insiden salah ucap yang dilakukan oleh Kang Daniel.
Seorang perwakilan Coca-Cola mengatakan, "Kami tidak pernah meminta kompensasi. Kami memutuskan untuk membiarkannya begitu saja sebagai insiden." Mereka menambahkan, "Karena program ini berakhir dengan sukses, kami tidak ingin insiden ini diungkit lagi."
Sementara itu, ini bukan pertama kalinya Kang Daniel mendapatkan kecaman karena kesalahannya dalam berucap di acara 'Street Man Fighter.' Sebelum acara ini resmi dimulai, Kang Daniel juga pernah mendapat banyak kritikan setelah dirinya melontarkan komentar bernada seksis terhadap para kontestan dari acara pendahulu 'Street Man Fighter' yaitu 'Street Woman Fighter'.
Baca Juga
-
Setelah Jadi Barista Paruh Waktu, Kini Kim Sae Ron Bekerja sebagai Florist?
-
Tak Terima Bayaran Dari Baeksang Awards, Pengakuan Lee Je Hoon Auto Viral
-
Masih di Bawah Umur, Penobatan Haerin NewJeans Jadi Duta Dior Tuai Kritikan
-
Comeback Tim Doldam Dinantikan, Drama Korea Dr. Romantic 3 Raih Rating Fenomenal!
-
Dianggap Berisik, Lokasi Syuting Drama Park Eun Bin Dilempari Batu Bata
Artikel Terkait
-
Kang Daniel eks Wanna One Umumkan Tur Konser, Indonesia Tak Masuk Daftar
-
Kang Daniel 'Electric Shock': Keterkejutan dalam Hubungan Seseorang
-
Geger! Mikroplastik Terdeteksi dalam Botol Coca-Cola, Ancam Kesehatan Konsumen
-
Kang Daniel Buka Lembaran Baru, Comeback dengan Channel YouTube dan Agensi Baru
-
Terbukti Bersalah! YouTuber Sojang Didenda 3 Juta Won atas Pencemaran Nama Baik Kang Daniel
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?