Beredar di media sosial kabar yang mengklaim rumah Lesti Kejora ambruk gara-gara gempa. Kabar itu muncul seusai kampung halaman Lesti, Cianjur diguncang gempa berkekuatan 5,6 magnitudo.
Seperti diketahui, Cianjur diguncang gempa pada Senin (21/11/2022). Pusat gempa berasal dari kedalaman 10 kilometer barat daya Cianjur.
Kondisi rumah Lesti Kejora terkini diketahui dari unggahan video akun TikTok @hesti_ati. Akun tersebut membantah isu rumah istri Rizky Billar yang dikabarkan ambruk akibat gempa.
"Alhamdulillah rumahnya dede Lesti masih utuh dan nggak sampai ke Cingkareng syukurlah," kata pengunggah seperti dikutip dari Matamata pada Selasa (22/11/2022).
Dalam video tersebut, rumah Lesti Kejora masih berdiri seperti sedia kala.
Sebelumnya, Lesti Kejora sempat meminta doa lewat statusnya. Ia berdoa untuk warga Cianjur yang terdampak gempa.
"Semoga saudara-saudara kita di Cianjur diberikan kekuatan ketabahan, mohon pertolonganmu ya Allah," tulis Lesti Kejora dalam Instagram Story, Senin (21/11/2022).
Istri Rizky Billar itu pun juga sempat membuat status yang memohon pertolongan untuk keluarganya di Cianjur.
"Ya Allah lindungi keluarga keluarga di Cianjur," tukas Lesti.
Di satu sisi, ayah Lesti Kejora, Endang Mulyana juga sempat mengunggah rekaman kondisi di Cianjur setelah gempa. Ia membagikannya melalui Instagram Story.
Dalam unggahannya, ayah Lesti Kejora memperlihatkan sejumlah korban gempa yang tergeletak dan terluka sedang menunggu pertolongan.
Senada dengan Lesti Kejora, Endang Mulyana memohon doa dari warganet untuk para korban gempa di Cianjur.
"Mohon doanya untuk saudara-saudara kita korban gempa di kota Cianjur," tulis dia.
Seperti diketahui, Cianjur baru saja dilanda gempa. Gempa tersebut menewarkan banyak warga dan angkanya masih terus bertambah.
Baca Juga
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
Artikel Terkait
-
Rizky Billar Sindir Pengacara dan Oknum Coklat yang Bikin Gaduh Rumah Tangganya Dulu
-
Nyawa Taruhannya, Radio Ini Lawan Junta Myanmar dari Bawah Tanah: Kisah Pendiri Federal FM
-
Kang Dedi Mulyadi Contek Gaya Prabowo, Sapa Warga Cianjur dari Atas Kap Mobil
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Jangan Panik! Ini Kunci Selamat dari Dahsyatnya Gempa Bumi: Sebelum, Saat dan Sesudah Terjadi
Entertainment
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya